Foto Profil Velvel

Velvel

945 Review | 374 Makasih
Alfa 2023 Level 15
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.0  
    Finch Coffee & Kitchen [ Sentul, Kafe ]

    Cafe Modern di Taman Budaya Sentul

    Finch Coffee & Kitchen berada dalam satu grup usaha dengan 6 Ounces Coffee. Lokasinya ada di Taman Budaya Sentul. Tempatnya ini modern dan artistik dengan wooden wall and table, serta karakter-karakter menggemaskan dari Finch yang ada di tembok. Finch terdiri dari dua lantai dengan area indoor dan outdoor.

    Kami sebelumnya sudah melakukan reservasi via telepon, tapi karena kami sampai di sini lebih cepat dari waktu reservasi dan kebetulan lagi ramai, maka kami akhirnya duduk di area outdoor balkon yang ada di lantai dua. Waktu itu jam 3 sore dan udah ga panas, jadi rasanya tetap nyaman walau berada di outdoor.

    Mereka menyediakan aneka menu Barat dan Asia mulai dari hidangan utama, sampingan, beserta minuman kopi dan non kopi. Kebetulan memang mau ke sini buat ngopi sore, makanya kami pesan side dish aja.

    Yuk intip apa yang gue coba!

    Fried Cassava (Rp 45.000,-)
    Singkongnya besar, tebal, dan juga empuk. Recommended side dish buat nemanin ngopi 😉

    Caramelized Cold Brew (Rp 40.000,-)
    Gue familiar dan suka dengan cold brew, tapi belum pernah dengar tentang caramelized cold brew (ini pasti karena gue kebanyakan lebih sering minum kopi hitam sih 😅). Makanya gue tertarik buat cobain minuman ini. Gue minta yang tanpa gula. Minuman yang menyegarkan dengan rasa kopi dan susu yang balance. Recommended!

    Menu yang dipesan: fried cassava, Caramelized Cold Brew

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Richie Garden [ Sentul, Kafe ]

    Breakfast di Richie

    Richie Garden adalah suatu area yang besar dan luas dengan pemandangan dari Gunung Salak. Di sini ada villa dan restoran. Kami datang ke sini untuk makan pagi di restorannya, dan sebelumnya sudah melakukan reservasi dengan membayar deposit Rp 200.000,- yang kemudian bisa dipakai untuk pembayaran makan di sini.

    Restoran ini memiliki area indoor (di dalam hall) dan outdoor. Mereka menyediakan macam-macam makanan, camilan, serta minuman Asia dan Barat yang kebanyakan lebih ke Indonesia.
    Penyajiannya cepat dengan pelayanan yang ramah.

    Yuk intip apa yang kami coba!

    Nasi Kuning Komplit (Rp 58.000,-)
    Piring panjang yang terdiri dari nasi kuning dengan ayam goreng kuning, soun goreng, telur balado, tempe orek, kerupuk, dan sambal terasi.

    Pisang Goreng Gula Aren (Rp 25.000,-)
    Kombinasi yang cocok! Pisang goreng dengan lelehan gula aren memberikan rasa yang enak dan manis.

    Singkong Goreng Keju (Rp 25.000,-)
    Singkong goreng yang di atasnya diberikan parutan keju melimpah.

    Tempe Mendoan (Rp 28.000,-)
    Sebagai penggemar tempe dan karena menu ini juga direkomendasikan di Richie, maka tentunya gue ga boleh kelewatan cobain ini!
    Tempe medoan goreng yang disajikan dengan kecap manis berserta potongan cabe yang mantul.

    Tahu Jeletot (Rp 25.000,-)
    Lima buah tahu goreng isi sayuran dan cabe, tapi ga pedas sama sekali kok.

    Hot Lemongrass Mint Tea (Rp 28.000,-)
    Untuk minumannya gue cobain hot lemongrass mint tea. Ini bisa disajikan dengan es juga. Teh melati dengan sereh dan daun mint. Gue minta dibuatnya tanpa gula. Karena rasa sereh dan mint nya ga terlalu strong, maka ini rasanya sedikit tawar.

    Menu yang dipesan: nasi kuning komplit, pisang goreng gula aren, Singkong goreng keju, tempe mendoan, Tahu Jeletot, Hot Lemongrass Mint Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Kluwih [ Bogor Timur, Indonesia ]

    Makanan Sunda dengan Tempat yang Nyaman dan Adem

    Kluwih adalah restoran Sunda dengan srea yang luas dan balkon terbuka. Ketika kami ke sini, kondisinya sedang hujan, sehingga sambil makan di sini, kami juga sambil menikmati udara yang adem. Tempatnya nyaman untuk makan bersama keluarga dan teman-teman. Di sini juga ada beberapa ekor Burung Makaw yang ada di dalam kandang besar. Keren kan? Kita juga bisa mendengar kicauan mereka.

    Mereka menyediakan macam-macam makanan Indonesia, mulai dari nasi ala carte atau paket, mie, seblak, ayam, bebek, burung puyuh, sapi, seafood, sate, sayuran, beserta camilan manis dan gurih. Semuanya terlihat menggiurkan. Bikin gue mau cobain semua!

    Namun karena gue hanya bisa pesan satu macam, maka pilihan jatuh kepada Paket Nasi Tutug Oncom (Rp 51.000,-). Menu paket nasi yang dimasak dengan tutug oncom, disajikan dengan ayam kalasan, bakwan jagung, tempe dan tahu goreng, sambal tomat, dan lalapan. Rasanya enak dan porsinya juga banyak. Tentunya gue akan kembali lagi ke sini untuk ajak keluarga dan mencoba menu-menu lainnya.

    Menu yang dipesan: paket nasi tutug oncom

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Belva Huis [ Bogor Tengah, Kafe ]

    Numpang Breakfast di Hotel 😄

    Tiba di Jalan Surya Kencana yang sibuk pada hari Minggu jam 8 pagi belum ada banyak kedai makanan dan restoran yang sudah buka. Awalnya kami kira Belva Huis adalah cafe karena terlihat seperti itu dari luar. Ketika kami masuk ke tempat ini untuk melihat menu dan memutuskan untuk makan pagi di sini, kami baru tau kalau Belva Huis adalah hotel.

    Konsepnya adalah vintage dan simple dengan pemilihan warna basic dan lembut. Restorannya berlokasi tepat di samping meja resepsionis sebelum memasuki area kamar hotel. Mereka menyediakan varian pastry, makanan Asia dan Barat, kue, beserta kopi, teh, dan aneka minuman.

    Yuk intip apa yang gue coba!

    Mie Ayam (Rp 28.500,-)
    Semangkuk mie dengan topping yang melimpah seperti ayam, sayuran, dan daun bawang. Disajikan juga dengan kuah bening (sayangnya ini terlalu berminyak ) dan sambal yang pedas. Mie nya mirip seperti mie di laksa. Kalau kamu makan mie sama toppingnya aja, rasanya masih ada yang kurang. Kalau suka pedas dan mau yang lebih berasa, maka tambahkan sambal dan campurkan, aduk rata dengan mie.

    Americano (Rp 28.000,-)
    Americano yang bisa disajikan panas atau dingin. Gue pilih yang panas. Kopi hitam asli dengan rasa yang enak, dan cocok untuk memulai pagi.

    Menu yang dipesan: Mie Ayam, Hot Americano

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Pancar Garden [ Sentul, Kafe ]

    Restoran dengan Pemandangan Gunung yang Adem

    Pancar Garden menyediakan pengalaman makan dengan pemandangan dari Gunung Pancar. Mereka memiliki area yang luas terdiri dari dua lantai, di mana ada area outdoor dan indoor. Kedua area ini nyaman untuk ditempati. Kita bisa merasakan angin dan udara yang segar walaupun dari area indoor yang tanpa AC.

    Mereka menyajikan macam-macam makanan Asia dan Barat, serta beberapa pastry. Tempatnya ini juga cocok untuk berkumpul dengan keluarga. Di area outdoor terdapat space di mana anak-anak bisa bermain

    Yuk intip apa yang kami coba!

    Apple Pie (Rp 32.000,-)
    Pastry apple pie dengan ukuran bulat yang rasanya enak, tidak asam, dan tidak terlalu manis.

    Raspberry Chocolate Croissant (Rp 48.000,-)
    Croissant dengan warna hitam dan merah ini isiannya adalah raspberry dan cokelat. Perpaduan rasa cokelat dengan sedikit asam dari raspberry memberikan rasa yang enak pada pastry ini.

    Nasi Yasa (Rp 75.000,-)
    Salah satu chef's special menu dengan presentasi yang bagus dan menggugah selera. Nasi kuning Bali yang disajikan dengan ayam suwir pedas sambal matah, lawar, teri kacang, telur sambal, dan sate lilit. Rasanya pedas dan enak!
    Recommended!

    Bir Pletok (Rp 29.000,-)
    Es bir pletok yang terbuat dari rempah-rempah Indonesia tanpa alkohol ini dapat menghangatkan badanmu walau sedang berada di tempat dengan udara yang adem

    Menu yang dipesan: Apple Pie, Raspberry Chocolate Croissant, Nasi Yasa, Bir Pletok

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Ramen 38 Sanpachi [ Sentul, Jepang ]

    Maboh Don dari Ramen Sanpachi 38

    Ramen Sanpachi 38 yang berlokasi di AEON Mall Sentul memiliki area indoor dan semi outdoor. Pelayanannya bagus dan cepat. Staff dapat menjelaskan dengan baik dan jelas mengenai menu di sini.

    Mereka menyediakan varian menu ramen, yakisoba (fried ramen), nasi, snack, dan hidangan pembuka. Karena hari-hari sebelumnya gue uda banyak makan mie, maka kali ini gue mencoba menu nasi.

    Yuk intip apa yang gue coba!

    Maboh Don (Rp 53.000,-)
    Sepiring menu nasi putih yang banyak terdiri dari tahu sutra lembut, daging babi cincang, daun bawang dengan saus kental dan gurih. Disajikan juga dengan kuah kaldu bening yang gurih. Bisa juga kamu tambahkan dengan wjien putih dan bubuk cabe sesuai selera

    Matcha Ole (Rp 25.000,-)
    Ketika gue tanya ini minuman matcha apa, staff menjelaskan kalau ini pure matcha tanpa susu, jadi akhirnya gue memutuskan mau coba ini. Pas disajikan dan dicoba ternyata ini matcha dengan susu dan gula. Padahal gue uda expect pure matcha 😅
    Tapi untungnya rasa minuman ini termasuk lumayan enak.

    Menu yang dipesan: Maboh Don, matcha ole

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    RM. Istana Rasa [ Bogor Tengah, Indonesia ]

    Soto Kuning

    Rumah makan yang sederhana ini berlokasi di Jalan Surya Kencana, di mana banyak restoran dan gerai makanan di sini. Parkiran tersedia di sepanjang jalan ini.

    Salah satu menu signature di sini adalah Soto Kuning. Mereka menyediakan makanan khas Jawa Barat lainnya juga, seperti Soto Mie, Nasi Bakar Tutug Oncom, dan lainnya.

    Untuk Soto Kuning, kita bisa request yang kuah bening. Menu ini disediakan dengan beberapa pilihan paket yang sudah termasuk nasi putih. Gue cobain Soto Kuning Paket A (Rp 55,000). Semangkuk potongan daging sapi, lidah, kikil, daun bawang, bawang goreng dengan kuah kuning yang gurih. Sajikan dengan perasan jeruk limau, lalu nikmati soto dengan nasi. Bagian daging sapinya enak dan empuk.

    Kalau ke sini, kalian siapkan uang tunai ya karena untuk pembayarannya, mereka hanya menerima cash.

    Menu yang dipesan: Soto Kuning

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Macaroni Panggang (mp) [ Bogor Tengah, Italia ]

    Oleh-Oleh Makanan Asin Wajib dari Bogor

    Macaroni Panggang merupakan makanan gurih yang sangat direkomendasikan sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang ketika mengunjungi kota Bogor. Uurannya ada yang kecil, medium, dan besar dengan pilihan biasa dan spesial. Gue rekomendasikan yang spesial karena isiannya komplit dan lebih banyak.

    Kali ini kami coba Macaroni Panggang ukuran medium (Rp 122,727), terdiri dari makaroni dengan ukuran panjang dengan keju, smoked beef, daging ayam, jamur, serta parutan keju di atasnya.

    Mereka juga menyediakan area dine in dengan beberapa pilihan makanan dan minuman.

    Selain Macaroni Panggang, kami juga cobain kue coklat dari hasil kolaborasi resep Death By Chocolate dengan Macaroni Panggang (Rp 68,181). Kue dengan coklat menyeluruh ini teksturnya lembut dan rasanya ga terlalu manis bisa disimpan di dalam kulkas selama dua minggu.

    Menu yang dipesan: macaroni panggang special, Death By Chocolate Recipe

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    PIA Apple-Pie [ Bogor Tengah, Indonesia ]

    Oleh-Oleh Wajib dari Kota Bogor

    Ini merupakan hidangan manis yang recommended dan ga boleh terlewatkan untuk dibawa pulang ketika mengunjungi kota Bogor. Sesuai dengan nama tempatnya, menu yang spesial di sini tentunya adalah Apple Pie. Mereka menyediakan dalam ukuran kecil, medium, dan besar. Gue cobain yang medium (Rp 62,727). Pie dengan kulit yang tebal dan renyah berisi apel yang berlimpah dan lembut beserta beberapa kismis. Pie Apple ini bisa bisa disimpan selama lima hari. Untuk penyajiannya, kita bisa pilih mau hangat atau dingin. Kalau gue lebih suka dingin, makanya selalu disimpan di dalam kulkas. Gue suka dengan rasa dari kulit pie beserta isinya yang ga asam dan ga terlalu manis.

    Kalau kamu mau mencoba yang ukuran personal, cobalah Biscuit Pie. Untuk satu box yang terdiri dari 12 Biscuit Pie memiliki empat rasa, yaitu Blueberry, Blueberry Cheese, Nutella Hazelnut, dan Apple. Harga satu box tersebut adalah Rp 87,272. Yang isinya Blueberry dan Nutella Hazelnut itu rasanya enak! Kalau kamu suka rasa yang lebih gurih, Blueberry Cheese bisa jadi pilihan yang tepat karena rasa kejunya lebih dominan. Ngomongin soal kulit pie, gue lebih suka yang Apple Pie karena menggunakan Wysman, sedangkan kalau Biscuit Pie menggunakan mentega biasa.

    Menu yang dipesan: Apple Pie, Biscuit Pie

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Resto Solo [ Bogor Timur, Indonesia ]

    Bogor Rasa Solo

    Mau merasakan makanan Jawa dengan suasana khas tradisional Jawa di area Bogor? Nah, Resto Solo bisa jadi pilihannya. Di sini mereka menyediakan varian masakan Jawa dengan suasana yang tradisional Jawa banget. Eksterior dan interior di sini sangat unik, dengan material yang didominasi kayu ini membuat kita serasa di rumah tradisional Jawa. Bahkan Ibu yang melayani kamipun sangat ramah, beliau mengenakan pakaian tradisional Jawa, dan bahkan menyapa kami dengan bahasa Jawa lho. Di Resto Solo terdapat area indoor dan outdoor, area parkir tersedia di area restoran. Salah satu hal unik di sini adalah mereka menyediakan banyak novel dan komik yang bisa kita baca selama masih di sini. Buat para pecinta komik, bahkan komik-komik legendaris juga tersedia.

    Untuk pilihan menunya ada Nasi Gudeg, Nasi Liwet, Nasi Ayam Goreng, Nasi Ayam Penyet, Nasi Garang Asem, Selat Solo, Lontong Sayur, Gado-Gado, Pecel, dan lainnya. Gue cobain Nasi Gudeg Komplit (Rp 37,000), paket komplit yang terdiri dari nasi putih, ayak suwir, gudeg, krecek, tempe bacem, tahu bacem, beserta sambal yang tidak terlalu pedas. Rasanya cenderung mild dan ga terlalu gurih. Sebagai makanan manisnya, mereka juga menyediakan Serabi yang bisa kita pesan di bagian luar dari restoran ini.

    Menu yang dipesan: Nasi gudeg komplit

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.