5 Minuman Alami yang Baik untuk Diminum Sebelum Sarapan
Menjaga
kesehatan merupakan hal wajib yang harus selalu kamu lakukan. Mulailah
mengawali pagi hari dengan aneka rutinitas sehat seperti berolahraga dan makan
makanan yang kaya akan serat seperti buah-buahan dan sereal. Selain
itu, kamu juga bisa memulai harimu dengan minum minuman alami yang tentunya
kaya manfaat bagi tubuh. Minuman yang kamu konsumsi pada pagi hari sangat
berperan penting untuk membuang racun serta zat-zat sisa dalam tubuh. Selain
air putih yang bisa membantu membersihkan tubuh serta mengganti cairan tubuh
yang hilang, ternyata masih ada minuman alami lainnya yang sangat baik untuk diminum pada pagi hari, terutama sebelum sarapan. Langsung saja simak ulasannya di bawah ini:
1. Air Lemon
Sumber: necturajuice.com
Buat kamu yang tidak punya penyakit mag, minum air perasan lemon yang dicampur dengan segelas air putih sebelum sarapan sangat baik untuk menggantikan cairan elektrolit tubuh yang hilang selama kamu tidur semalaman. Setelah minum air lemon, badan akan terasa lebih segar dan bugar. Air lemon juga mampu membersihkan usus, meredakan nyeri sendi, dan juga kram otot.
2. Teh hijau
Sumber: pergikuliner.com
Kebanyakan orang mengawali hari dengan minum kopi. Tapi bagaimana dengan kamu yang punya masalah dengan lambung? Nah, kamu tak perlu iri dengan orang yang minum kopi di pagi hari karena kamu dapat menggantinya dengan minum teh hijau. Teh hijau yang kaya akan antioksidan bisa meningkatkan ketahanan tubuh dan metabolisme serta menurunkan kolesterol jahat dan membantu menjaga berat badanmu. Teh hijau juga bisa menjaga stamina agar lebih fit.
3. Air Jahe Hangat
Sumber: healthtap.com
Jika biasanya air jahe hangat diteguk saat malam hari untuk menghangatkan badan, cobalah untuk meminumnya saat pagi hari. Ada banyak manfaat yang bisa kamu dapat dari meneguk air jahe hangat di pagi hari seperti menenangkan pikiran, membantu meredakan stress, hingga melancarkan peredaran darah karena jahe mengandung banyak vitamin C dan magnesium. Jahe juga bisa mengusir rasa kantuk lho!
4. Air Kunyit
Sumber: meghantelpner.com
Tak hanya jahe yang bermanfaat bagi tubuh, rempah yang satu ini juga kaya akan manfaat lho! Tak heran jika banyak masyarakat Jawa yang minum air kunyit saat pagi hari di penjual jamu tradisional. Kunyit mampu membersihkan tubuh kamu atau mendetoks secara alami karena kunyit kaya akan antioksidan sehingga mampu mencegah kanker, menurunkan kolesterol, serta mengurangi peradangan dalam tubuh.
5. Air Bawang Putih
Sumber: thehealthology.com
Air bawang putih? Mungkin kamu heran dengan minuman yang terasa asing ini. Tapi air bawang putih sangat ampuh untuk melancarkan sirkulasi darah di pagi hari serta membersihkan tubuh dan mendetoks semua racun yang ada di dalam tubuh. Kamu bisa menggerus atau menghancurkan beberapa siung bawang putih lalu mencampurkannya dalam air hangat. Aduk selama beberapa detik sebelum kamu teguk.