Fakta atau Mitos Makan Kacang Bikin Jerawatan? Cari Tahu Disini!
List Artikel 9 Agustus 2021 | 0 KomentarBanyak nasehat yang mengatakan
“jangan makan kacang, nanti mukanya jerawatan”. Sejak dulu, kacang memang
dianggap sebagai musuh kulit karena disebut-sebut dapat menimbulkan jerawat.
Tak heran kalau jadi banyak orang khususnya wanita yang takut untuk makan kacang karena anggapan ini. Kira-kira fakta atau mitos
makan kacang bikin jerawatan ya? Mitos
makan kacang bikin jerawatan ini sebenarnya sudah beredar sejak lama, namun
hal ini tidak benar adanya.
Sumber: Alodokter.com
Penyebab utama jerawat adalah penyumbatan pori oleh tiga faktor
yaitu infeksi bakteri, sel kulit mati dan produksi sebum yang berlebihan.
Ketiga faktor tersebut memang dapat dipicu oleh berbagai hal, mulai dari gaya
hidup, kebiasaan buruk, hormon, bahkan faktor genetik. Selain itu, pemicu
jerawat bisa juga dikarenakan faktor makanan. Sebagai contoh, makanan yang
mengandung gula dan karbohidrat tinggi dapat memperburuk kondisi jerawat karena
dapat meningkatkan produksi kelenjar minyak atau sebum. Alhasil, jerawat baru
pun bermunculan.
Lantas, apakah kacang juga
termasuk makanan yang bisa bikin jerawatan? Kacang memang mengandung lemak yang
tinggi, namun kadarnya tidak cukup banyak untuk membuat penumpukan dan
penyumbatan lemak pada pori-pori hingga menyebabkan jerawat. Penyebab
sebenarnya bukan karena memakan kacang, melainkan karena adanya alergi terhadap
kacang.
Sumber: Freepik.com
Agar dapat mengetahui apakah kamu
alergi terhadap kacang atau tidak, kamu bisa mencobanya dengan menghindari
makan kacang selama dua bulan lalu lihat perubahannya. Jika wajahmu menjadi
setiap kali makan kacang, sementara setelah dua bulan tidak makan kacang justru
wajahmu terlihat bersih dan bebas jerawat, maka kemungkinan besar kamu memiliki
alergi terhadap kacang.
Alih-alih bikin kulit jerawatan,
beberapa penelitian justru menyebutkan bahwa jenis kacang tertentu dapat
membantu menghilangkan jerawat. Seperti kacang mete dan kacang almond
mengandung asam oksalat yang tinggi, kandungan ini sangat bagus untuk menjaga
kecantikan kulit dan mencegah timbulnya jerawat. Kacang kedelai pun kaya akan
asam lemak omega 3 dan bersifat anti inflamasi yang mampu menghidrasi kulit,
mencegah penuaan, membuat kulit lebih lembab dan tampak awet muda.
Makanan Yang Tidak Menyebabkan Jerawat
Meminimalisir timbulnya jerawat tentu
dapat dilakukan dengan mengonsumsi jenis makanan tertentu. Untuk itu,
berhati-hatilah dalam memilih jenis makanan dan mulailah pola makan yang sehat.
Pilihlah jenis makanan yang dapat membantu menjaga kecantikan kulit dan
mengurangi peradangan yang disebabkan oleh kemunculan jerawat. Berikut adalah
beberapa jenis makanan yang direkomendasikan PergiKuliner:
1. Kacang
Seperti yang telah disebutkan
diatas, kacang bukanlah makanan yang menyebabkan timbunya jerawat. Sebaliknya,
kacang justru memiliki kemampuan untuk mengurangi peradangan pada jerawat dan
membantu meningkatkan vitalitas kulit. Kacang-kacangan mengandung berbagai
vitamin dan mineral terutama vitamin E di dalamnya. Dimana manfaat kacang untuk
kulit antara lain dapat membantu mengurangi garis kerutan atau tanda-tanda
penuaan dini, serta mencegah kulit kering. Selain itu, kandungan vitamin B dan
riboflavin pada kacang juga dapat membuat kulit terlihat lebih bersinar. Kacang
almond, kacang polong dan kacang pistachio adalah jenis kacang-kacangan yang
bagus untuk kulit.
2. Sayuran
Pada dasarnya semua jenis sayuran
bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan kulit. Karena sayuran mengandung
banyak vitamnin yang berfungsi sebagai antioksidan dan mineral yang dapat
membantu meremajakan kulit. Hal ini tentu dapat membuat kulit menjadi bersih
dan dan cantik berseri. Namun ada beberapa jenis sayuran yang memiliki nutrisi
paling tinggi dan ternyata sangat baik untuk merawat kulit dan mencegah
timbulnya jerawat. Diantaranya adalah sayuran brokoli, wortel, tomat dan bayam.
3. Buah-Buahan
Buah-buahan sangat bagus untuk
kesehatan kulit. Di dalamnya terkandung beragam vitamin dan antioksidan yang
bisa membuat kulit lebih sehat dan terhindar dari jerawat. Selain itu, dengan
mengonsumsi buah juga dapat mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar
matahari dan melawan radikal bebas. Buah yang bagus untuk kulit diantaranya adalah
alpukat, kiwi, jeruk, papaya, semangka, apel, mangga dan sebagainya.
Konsumsilah buah-buahan secara rutin agar kulit terbebas dari jerawat.
4. Gandum
Bukan hanya memiliki cita rasa
yang enak, gandum ternyata juga punya banyak manfaat untuk kesehatan kulit,
khususnya gandum utuh. Gandum dapat mengurangi resiko timbulnya jerawat, karena
rendah gula dan kaya akan selenium. Gandum juga termasuk jenis biji-bijian yang
kaya akan vitamin, sehingga mampu membantu mencerahkan kulit, membuat kulit
lebih lembab, mengatasi kulit kering, serta melindungi kulit dari bahaya sinar
UV akibat sinar matarahari.
5. Oat
Sama seperti gandum, oat juga
termasuk jenis biji-bijian yang bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan
kulit. Bedanya, oat memiliki kulit ari dan bakal biji, serta bisa dikonsumsi
secara langsung, tidak seperti gandum yang memerlukan proses pengolahan dahulu. Oat terkenal akan manfaatnya untuk kulit, karena kandungan
antioksidan yang tinggi. Antioksidan pada oat berperan sebagai efek anti
inflamasi, sehingga mampu melembabkan dan menjaga kesehatan kulit. Selain itu,
manfaat oat untuk kulit lainnya juga mampu mengatasi iritasi pada kulit, serta
mencegah penuaan dini.
Tipsnya, jika ingin mengonsumsi kacang sebaiknya konsumsi kacang yang dipanggang. Hindari makan kacang yang digoreng, karena minyak yang digunakan untuk menggoreng kacang tersebut mengandung lemak jenuh yang cukup tinggi. Inilah faktor yang bisa jadi menyebabkan wajahmu menjadi jerawatan setiap kali mengonsumsi kacang. Jadi, kesimpulannya makan kacang bikin jerawatan itu hanyalah mitos ya, Teman PergiKuliner!