Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Mengenal Kekayaan Kuliner Indonesia di PergiKuliner Festival Warisan Kreasi Nusantara - Supermal Karawaci

List Artikel
14 Agustus 2024 | 0 Komentar



Tangerang, 13 Agustus 2024 – Lezatnya kuliner Nusantara kini bisa Anda nikmati tanpa harus bepergian jauh. PergiKuliner Festival Warisan Kreasi Nusantara akan berlangsung selama 13 hari penuh, mulai dari 13 hingga 25 Agustus 2024. Setiap hari, mulai jam 10 pagi hingga 10 malam, tenant-tenant F&B terbaik akan menyajikan hidangan khas Indonesia yang sedap.

 

"PergiKuliner Festival Warisan Kreasi Nusantara ditujukan untuk merayakan kekayaan budaya dan kuliner Indonesia, selaras dengan semangat Hari Kemerdekaan. Kami berharap festival ini dapat menjadi ajang bagi masyarakat untuk lebih mengenal, mencintai, dan melestarikan kuliner Nusantara sebagai warisan budaya yang tak ternilai.”  ungkap Oswin, CEO PergiKuliner. “Selain menikmati hidangan-hidangan lezat, pengunjung juga akan disuguhi berbagai aktivitas dan hiburan seru yang dirancang untuk menambah keseruan acara,"


Selain menjajal beragam kuliner Nusantara, festival ini juga mengajak Anda untuk berpartisipasi dalam berbagai aktivitas seru, seperti asah kreativitas dengan workshop merajut dan uji ketangkasan dalam lomba-lomba Agustusan. Tak ketinggalan, Anda juga dapat menyaksikan penampilan mempesona dari Putra-Putri Supermal dan berbagai sekolah. Ditemani alunan musik tradisional, festival ini akan menjadi pengalaman tak terlupakan bagi Anda dan keluarga.


Jelajahi kekayaan rasa Nusantara melalui beragam menu autentik yang disajikan oleh tenant-tenant ternama, seperti Asinan & Rujak Juhi Pak Tata, Bagoki, Cendol Pandan, Chicongfan 99, Davlin Soes, Es Sinar Garut Putra Abah 1959, Es Tebu Indonesia, Judal Jadul, Kerak Telor Bin Ismail, Kue Cubit Ape Aa, Lontar Anak Nelayan, Pancong Lumer 88, Pempek Metro Atom 99, Pienang Bangka, Quennel's Kitchen, Siomay Rekka, Tahu Gejrot & Lekker Arjuna, dan Tjemal Tjemil.


Selama PergiKuliner Festival Warisan Kreasi Nusantara, para pengunjung tidak hanya bisa menikmati aneka sajian lezat, tetapi juga berkesempatan mendapatkan free exclusive merchandise yang tersedia dalam jumlah terbatas. Selain itu, bagi pengguna Bank BTN, ada promo menarik berupa cashback 30% hingga Rp15.000. 


Beragam kuliner lezat dan hiburan menarik yang ada di PergiKuliner Festival Warisan Kreasi Nusantara tak lepas dari dukungan sponsor-sponsor ternama seperti Bank BTN dan Nutrive Benecol. Kontribusi mereka memungkinkan festival ini menjadi momen berharga bagi para pengunjung.


Dari masakan Nusantara yang menggugah selera hingga pertunjukan yang menghibur, PergiKuliner Festival Warisan Kreasi Nusantara di Supermal Karawaci siap memberikan pengalaman yang kaya dan penuh warna. Ayo, jadikan perayaan kemerdekaan tahun ini lebih berkesan bersama PergiKuliner!


Foto Siomay Ikan Tangerang Rekka

Siomay Ikan Tangerang Rekka

Apartemen M Town, Tower Franklin
Jl. Gading Golf Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1611139417

Enak Nih...

Lembut banget loh dan sedikit kenyal. Aroma ikan juga terasa. Bumbu kacang enak loh.

Foto Pienang Bangka Snack Bar

Pienang Bangka Snack Bar

Jl. Kemang Utara No. 28, Kemang, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1443635018

Jajanan khas bangka

Disini harganya sangat amat terjangkau loh. Happy deh jajan disini murah meriah enak!!

Foto Tahu Gejrot Arjuna

Tahu Gejrot Arjuna

Foodmosphere
Jl. Imam Bonjol, Karawaci, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1701867201

Enak & Murah!

Isinya banyak bangett, kuahnya manis, gurih, dan pedesnya pass.

Foto Asinan & Rujak Juhi Pak Tata

Asinan & Rujak Juhi Pak Tata

Jl. Veteran I No. 12A, Gambir, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1670492466

Sayurnya Full

Dapet kerupuk mie yg super banyak dan crunchy bgt. Saus kacangnya seger asam dan sambalnya juga cukup pedas.

Foto Pempek Metro Atom 99

Pempek Metro Atom 99

Gajah Mada Food Street
Jl. Gajah Mada No. 83 - 84, Gajah Mada, Jakarta Barat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1563186661

Nyobain pempek di gajah mada food street!

Rasanya lumayan enakk, cukanya cenderung ke manis. Pempeknya gak amis, dicampur timun jadi enak segeerr…

0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?