Rekomendasi Tempat Nobar Piala Dunia di Depok, Dijamin Seru!
Piala dunia 2022 yang berlangsung mulai dari pertengahan bulan November 2022 Nobar atau nonton bareng seringkali dilakukan oleh para pecinta bola. Pasalnya menonton bola beramai-ramai akan lebih seru jika dibandingkan dengan nonton sendirian di rumah. Dengan nonton bola beramai-ramai, Teman Kuliner bisa mengutarakan komentar tentang pertandingan kepada sesama pecinta bola. Teman Kuliner juga bisa mendukung tim kebanggaan bersama dengan pecinta bola lainnya. Layaknya nobar pada pertandingan-pertandingan bola lainnya, saat menonton pertandingan piala dunia juga akan lebih seru jika dilakukan di kafe atau restoran. Kafe dan restoran memiliki fasilitas yang lengkap sehingga cocok untuk nobar piala dunia, mulai dari suasana yang nyaman hingga kuliner yang ditawarkan. Di Depok, ada beberapa tempat nobar piala dunia yang bisa Teman Kuliner datangi, yaitu:
Sumber: Pergikuliner.com
Tempat nobar piala dunia di Depok yang pertama adalah Kopi Nako. Kopi Nako merupakan sebuah kafe yang berlokasi di Jalan Margonda Raya No. 28, Pancoran Mas, Depok. Kopi Nako menawarkan suasana yang nyaman sehingga seringkali digunakan sebagai tempat nongkrong anak muda Depok. Berhubung tempatnya nyaman, kafe ini juga cocok untuk dijadikan sebagai tempat nobar piala dunia di Depok. Kafe ini juga memiliki fasilitas yang sangat lengkap. Mulai dari area outdoor, area merokok, hingga lahan parkir yang cukup luas.
Untuk pilihan menu kulinernya, Teman Kuliner bisa memilih aneka kuliner yang mengenyangkan hingga yang ringan seperti camilan. Tidak hanya menu makanannya saja yang bervariasi, menu minumannya juga sangat beragam. Kopi Nako menawarkan minuman kopi dari biji kopi terbaik sehingga cocok diseruput saat nobar piala dunia.
Sumber: Pergikuliner.com
Tempat nobar piala dunia di Depok yang lainnya adalah Walking Drums. Walking drums adalah sebuah kafe yang berlokasi di Jalan Margonda Raya No. 426, Beji, Depok. Kafe ini memiliki menu andalan aneka minuman kopi yang punya rasa enak. Teman Kuliner bisa dengan nyaman nobar piala dunia di Depok sambil menyantap aneka camilan enak di sini. Mulai dari dari kentang goreng, pastel, samosa, risoles, martabak, kroket, hingga bitterballen. Selain itu, fasilitas yang ditawarkan di sini juga terbilang lengkap karena ada wifi, area outdoor, area merokok, hingga lahan parkir yang luas.
Sumber: Pergikuliner.com
Tempat nobar piala dunia di Depok yang terakhir adalah Kopibar. Tempat ini adalah kafe yang tak kalah nyamannya dari kedua kafe di atas sehingga seringkali dijadikan sebagai tempat nonton bareng saat ada pertandingan bola. Kopibar berlokasi di Jalan Margonda Raya No. 417, Beji, Depok. Kopibar terdiri dari dua lantai dengan lantai atas yang dikhususkan untuk smoking area sementara lantai bawahnya untuk non smoking. Kopibar seringkali mengadakan acara nobar bola untuk kalangan umum juga komunitas tertentu.
Di sini Teman Kuliner bisa menikmati aneka minuman kopi terbaik dan juga banyak pilihan aneka camilan enak untuk disantap saat sedang menonton pertandingan bola. Mulai dari dari kentag goreng, singkong sambal roa, pempek, risoles, chicken wings, nachos, zuppa soup, hingga makanan yang mengenyangkan seperti pasta, dan masih banyak lagi.
Itulah beberapa tempat nobar piala dunia di Depok yang bisa Teman Kuliner datangi. Dari ketiganya, manakah yang ingin Teman Kuliner datangi bersama dengan teman-teman?