Jalan-jalan ke Pasar Minggu, tiba-tiba lapar menyerang. Ngerasa bosan juga sama yang itu-itu aja. Enaknya makan apa ya? Nah, kamu nggak perlu bingung! Ada beberapa restoran dengan pilihan menu yang unik dan nggak biasa yang bisa kamu temukan di daerah Pasar Minggu. Tidak cuma unik, rasanya yang lezat pun siap menggoyang lidah kamu yang lagi kelaparan. Siapa tahu beberapa di antaranya bisa jadi tempat nongkrong favorit kamu nantinya!
Soupanova Ecosky
GKM Tower, Lantai 23
Jl. TB Simatupang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Di atas Rp. 200.000 /orang
Rooftop Bar dengan interior yang so Berlin
Soupnova Ecosky merupakan cabang dari Soupanova Berlin, itulah yang mempengaruhi interior mereka yang looks so Berlin. Oh ya karena mereka Garden Concept so sangat tidak di anjurkan untuk memakai Heels ke tempat ini ;)
HaloNiko!
The Promenade
Jl. Warung Buncit Raya No. 98, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Suasana restorannya bikin betah banget
Souvlaki adalah makanan khas Yunani. Bentuknya seperti kebab, hanya saja pembungkusnya adalah roti pita yang tebal dengan isi ayam panggang, bawang bombay, selada ubi dan saus tzatziki (saus bawang dan yoghurt khas Yunani). Rasanya benar-benar lezat.
Sen Ju
The Park Pejaten, Lantai 1
Jl. Warung Jati Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Salah satu resto sushi andalan saya!
Untuk pecinta salmon sashimi, wajib juga cb salmon carpario, karena enak nya poool.
Raa Cha
The Park Pejaten, Lantai Ground
Jl. Warung Jati Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Kuah2 Bakar2 Asik!
Kalo dagingnya emang selain sirloin karena udah dimarinate sebelumnya jadi kurang fresh. Dan karena udah hapal banget, gw bisa makan 50k udah kenyang lengkap dengan daging & sayur. Selalu jadi favorit!
Bakmi Unik
Kata - kata Lobster inilah yang membuat saya penasaran & datang khusus untuk mencoba kelezatan bakminya.. perpaduan bumbu olahan yang pas dipadukan dengan daging ayamnya yang nikmat memberikan point 4 bintang kelezatan untuk bakmi halal yang baru 3 bulan membuka usahanya ini..
Gimana? Unik-unik kan? Buruan cobain dan ajak teman-temanmu kesana!