Foto Profil Unknown

Unknown

100 Review | 15 Makasih
Level 8
Pasta Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.2  
    Roppan [ Cilandak, Jepang ]

    Great toast is here

    Siapa yang gasuka sama roti panggang, dari anak kecil sampai orang dewasa pasti suka. Suasana di restoran ini terbilang nyaman, tempatnya cukup luas, jadi ngeliatnya juga enak, gak sumpek. Sekilas, dari namanya kita piker pasti cafe ini franchise dari luar negeri, mungkin Jepang atau Taiwan. Tapi ternyata dari Indonesia loh, punya-nya Johny Andrean. Saya tertarik cobain Matcha Honey Toast, jadi roti panggangnya ditumpuk, terus dikasih madu dan ice cream diatasnya. Roti panggannya empuk dan tebel, jadi bikin kenyang juga makannya. Recommended deh!

    Menu yang dipesan: Matcha Honey Toast, Magura

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Ron's Laboratory [ Pondok Indah, Es Krim ]

    All is made by Molecular Gastronomy Technique

    Ron’s Laboratory baru aja nih buka cabang di PIM dan di Lippo Mall Puri. Kali ini saya berkunjung ke cabang yang ada di PIM. Interior dan designnya lucu-lucu, bisa dibilang unik dan dijadikan objek foto-foto nih. Disini banyak banget tulisan Fearless yang mengartikan bahwa rasa-rasa es krim disini “berani” dan kita sebagai pengunjung dituntut untuk “be fearless”. Saya cobain rasa Red Velvet, Choco Windproof, dan Sweet Potato. Menurut saya enakan rasa red velvet sama choco windproof-nya, yang rasa sweet potato saya kurang begitu suka. Red velvet rasanya manis, ya seperti rasa red velvet pada umunya. Namun yang cukup menarik yaitu rasa dari choco windproof, ternyata gelato ini mempunyai rasa yang basicnya dari tolak angin. Tau kan tolak angin yang biasanya buat menangkal flu? Biasanya saya paling anti minum tolak angin. Tapi rasa tolak angin yang satu ini bener-bener enak, rasanya kayak mint-mint gitu. Bisa buat ngobatin flu juga gak yah? Nah untuk harga emang jatohnya mahal, karena harganya berkisar dari 55K sampai 65K untuk 3 scoop gelato.

    Menu yang dipesan: Choco Windproof, Red Velvet Gelato, Sweet Potato

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Baker's Gallery [ Tebet, Kafe ]

    One of the best tea time and dessert place in town

    Cafe ini lebih berfokus untuk menyediakan makanan untuk santai seperti waktu breakfast dan juga tea time, jadi makanan main course-nya ya standart lah. Kalo dilihat dari segi interior, café ini cukup menarik karena terkesan simple namun juga elegan dengan memberi warna dasar putih dan hitam pada keseluruhan dindingnya. Terdapat dua bagian pada café ini, yaitu bagian indoor dan juga outdoor. Saya mencoba croughnut peanut butter dan vanilla latte untuk minumannya. Tekstur pastry croughnut-nya renyah dan tidak berantakan saat dipotong, rasa gurih dari peanut butternya pun benar-benar terasa namun tidak membuat saya enek, justru malah bikin nagih. Nah, untuk rasa vanilla latte-nya mungkin lebih enak di tempat lain yang khusus jual kopi kali yah. Untuk harga bisa dibilang tidak terlalu mahal dan juga tidak terlalu murah, pokoknya worth-it deh.

    Menu yang dipesan: Croughnut Peanut Butter, Vanilla latte

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Bakmi GM [ Puri, Indonesia ]

    The best bakmi in town

    Salah satu restoran favorit keluarga saya sejak dulu, yaitu Bakmi GM. Bukan cuma karena makanannya yang enak, tapi juga karena harga yang ditawarkan gak bikin kantong sekarat alias ekonomis. Suasana disini sebenarnya sangat biasa, terlalu plain bahkan. Tidak ada hiasan atau ornament tertentu, hanya saja warna orange menjadi ciri khas Bakmi GM. Makanan yang saya pesan setiap kali datang ke Bakmi GM yaitu Bakmi Special GM dengan pangsit goreng. Bakminya lumayan tipis, lembut, kenyal, dan tidak keras, rasanya asinnya juga pas. Pangsit gorengnya juga crunchy dan rasa saus pangsitnya manis dan sedikit pedas. Enak banget deh pokoknya dan yang pasti bikin kenyang.  

    Menu yang dipesan: Bakmi Special GM, Pangsit Goreng

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    Baskin Robbins [ Slipi, Es Krim ]

    Unique flavors of ice cream

    Dari luar, hal yang paling menonjol dari Baskin Robbins adalah warna pink dan ungu yang menyelimuti seluruh bagian outlet. Tampaknya hal ini menjadikan outlet terkesan lebih ceria. Baskin Robbins menawarkan beragam rasa ice cream yang menurut saya sangat menarik, contohnya yaitu bubble gum, strawberry cheesecake, pistachio, dll. Kali ini saya pesan rasa chocolate mint dan strawberry cheesecake. Menurut saya lebih enak rasa chocolate mint-nya sih, rasa mint-nya benar-benar terasa dan juga bikin leher seger. Bagi yang cinta sama ice cream, patut cobain rasa ini.

    Menu yang dipesan: Chocolate Mint, Strawberry Cheesecake

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Billiechick [ Slipi, Barat ]

    Full of tasty cakes

    Billie Chick terletak di lantai 3 Mall Central Park, tempatnya lumayan nyaman, banyak sofa juga disini. Tetapi sayangnya, tidak ada dekorasi yang menonjol, hanya warna dari temboknya saja yaitu orange dan biru yang dapat menggambarkan Billie Chick. Disini saya cobain Caesar Saladnya. Rasanya lumayan enak, dressing saladnya saya pilih honey mustard, rasanya tidak begitu manis dan segar. Namun vegetables-nya terasa dingin, jadi rasanya kurang cocok di lidah. Katanya di Billie Chick terkenal akan Blue Velvet Cake-nya, boleh nih kapan-kapan saya coba.

    Menu yang dipesan: Caesar Salad

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Chopstix [ Thamrin, China ]

    Many types of Fried Rice

    Restaurant ini memiliki suasana yang terbilang nyaman dengan pencahayaan yang agak remang. Suasana yang ditampilkan seperti restaurant Chinese food modern yang mengaplikasikan sedikit unsur jadul pada tahun 90-an. Contohnya, meja yang banyak aksen cat ngelupas. Menu nasi goreng yang ditawarkan juga beragam nih, mulai dari rasa seafood sampai rasa tom yam pun ada. Saya suka sekali menu Nasi Goreng Sapi Lada Hitamnya. Rasa pedas dari lada hitamnya sungguh terasa sehingga meningkatkan napsu makan saya seketika. Yang suka mampir makan disini terkadang orang-orang Taiwan atau sebangsa orang-orang Jepang atau Korea. Jadi jangan heran ya kalo main kesini terus denger bahasa yang kalian gak mengerti :p

    Menu yang dipesan: Nasi Goreng Sapi Lada Hitam

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    de' Excelso [ Slipi, Kafe ]

    Great heavy meal

    de’ Excelso salah satu tempat favorit saya buat lunch atau dinner. Suasananya agak gelap, soalnya warna dinding sekelilingnya hitam, tapi tetep cozy kok. Makanan yang saya suka yaitu Dory En Oats, jadi ikan dory-nya di fried pake oats dan diatasnya dilumuri creamy sauce. Kentangnya bisa pilih, mau French fries, potato wedges, atau mashed potato. Untuk minumannya saya suka Avocado Coffee Float, jadi rasa jus alpukatnya ini bercampur kopi, rasa kopinya gak strong kok, jadi enak deh pokoknya, terus diatasnya dikasih ice cream vanilla. Recommended deh, dijamin puas!

    Menu yang dipesan: Dory En Oats, Spaghetti Bolognese

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Haagen - Dazs [ Senayan, Es Krim ]

    Great flavours

    Semua orang di dunia pasti suka sama yang namanya ice cream. Bagi pecinta ice cream, tentunya udah pada tau dong tentang Haagen Dazs. Suasana ice cream shop ini terbilang simple dengan padu padan warna coklat dan putih, cocok untuk bersantai atau sekedar melepas penat. Menu favorit saya yaitu Brownie Celebration. Sekedar warning, menu ini khusus pecinta rasa coklat yah, karena isinya terdiri dari brownies rasa coklat yang diatasnya diberi ice cream rasa Belgian chocolate dan signature chocolate kemudian dilengkapi dengan potongan stroberi dan ornament coklat. Rasanya sangat memanjakan lidah, pokoknya recommended untuk yang suka manis deh.

    Menu yang dipesan: Brownie Celebration, Waffle Wonder

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Djournal Coffee [ Puri, Kafe ]

    Such a cozy place to hang out

    Satu lagi nih coffee shop dari Ismaya Group yaitu Djournall Coffee. Atmosphere yang diciptakan disini mungkin agak berbeda dengan Djournal yang lainnya. Disini jatohnya lebih cozy apalagi bagian outdoor-nya yang bernuansa garden terrace, pokoknya enak deh buat nongkrong lama-lama. Menu favorit saya disini bukan kopinya, tapi dessert cake-nya. Saya cobain hazelnut Nutella Cake, rasa chocolate hazelnut-nya terasa banget, tekstr kuenya juga lembut dan cukup moist. Enak banget deh, para pecinta kue khususnya kue coklat kudu cobain menu ini ya.

    Menu yang dipesan: Hazelnut Nutella Cake

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!