-
5.0Wingstop [ Wonokromo, Barat ]
Wingstop, hari rabu beli satu gratis satu
Wingstop merupakan franchise yang ada si beberapa Negara, di Jakarta sendiri cabangnya sudah banyak. Kalo di Surabaya ada di Sutos dan satu lagi di daerah Surabaya Barat.
Ada beberapa bagian ayam yang bisa dipilih yaitu wing dan boneless wing tanpa tulang. Saya sendiri suka yang wing. Ada beberapa pilihan rasa yaitu lousiana rub, garlic, mango, hawaian, hickory. Bestnya yang lousiana rub dan garlic.
Karena adik dari Carls JR konsepnya sama, yaitu bisa free refill minumana dan hari rabu beli satu gratis satu. Harga ayamnya 5pcs sekitar 40k, 7pcs 50k dan 10pcs 72k. Pilihan menu lainnya ada churros, ada mushroom, toast dan dessertMenu yang dipesan: Chicken Wing, boneless wing, Churros, Toast
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.6Coto Makassar Daeng Mochtar [ Dukuh Pakis, Indonesia ]
Daeng Mochtar Pelepas Kangen Makassar
Sebenarnya banyak sih kuliner khas Makassar di Surabaya 😊 tapi yang di daerah Barat ngga banyak. Daeng Mochtar ini lokasinya di sekitaran Somerset.
Coto Makassar 22k
Coto makassar itu ciri khasnya dengan mangkok mungilnya. Seporsi berisi jeroan. Isinya cukup banyak dan kuahnya dengan kaldu bersantan yang khas ala Makassar. So far ini enak, jangan lupa minumnya es Palu butung 😊Menu yang dipesan: Coto Makassar
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Rawon Pak Pangat Wonokromo [ Gayungan, Indonesia ]
Rawon Pak Pangat Buka Pagi Hingga Malam
Kebetulan rumah saya dekat dengan Warung Pak Pangat yang ketintang. Cabangnya sebenarnya banyak loh sampai di Sidoarjo, jadi cari aja yang dekat dengan rumah kalian.
Dari namanya udah ketebak kalo warung ini menyediakan rawon. Pilihan rawon tersebut nasi rawon suwir, nasi rawon campur dan nasi rawon krengseng dengan harga rata2 19k.
Paling suka ke warung ini kalo sarapan pagi. Bikin badan anget, kenyang dan lauknya juga banyak. Pelayanannya juga cekatan meskipun selalu ramai.Menu yang dipesan: nasi rawon campur
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Depot Suramadu [ Genteng, Indonesia ]
Depot Suramadu Ngga Perlu ke Madura
Pasti kalo mendengar kuliner khas Madura, ingetnya sama nasi buk. Salah satu bestnya nasi buk di Surabaya di Depot Suramadu.
Seporsi antara 18k-25k tergantung dengan lauknya. Waktu itu saya memilih nasi campur tongkol. Seporsinya ada udang, jeroan, mie, parutan kelapa atau serundeng. Yang pasti enak banget 😊
Saya juga memesan nasi campur cumi, enak juga dan porsinya mengenyangkan. Jangan lupa hari minggu tutup.Menu yang dipesan: nasi campur tongkol, nasi campur cumi
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
5.0Historica [ Gubeng, Kafe ]
Historica kafe favorit
Historica ini salah satu pelopornya kafe kekinian di Surabaya. Berada di society complex, komplek cafe ngehits dan elit di Surabaya. Suasanya dominan dengan warna abu, hitam dan putih yang cantik. Paling khas di keramiknya yang lain daripada yang lain.
Menu disini banyak dan semuanya enak. Saya ngga pernah kecewa loh dengan semua menunya. Harga makanannya antara 45k-65k porsinya banyak.
Fish swekers pesanan saya juga enak. Ada taburan katsuoboshi yang khas di makanan Jepang, ikan filletnya pun enak dan bumbubya meresap. Harganya 55k
Caffe latte adalah pesanan kopi teraman bagi saya 😊 29kMenu yang dipesan: fish swekers, cafe latte
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
5.0Panties Pizza [ Sukolilo, Italia ]
Panties pizza, makan pizza harga terjangkau
Kini makan pizza ngga perlu mahal. Satu porsi terdiri dari 4 slice yang cukup untuk 1 orang. Saya rasa kalo untuk 2 orang perporsinya kurang ya.
Pizza di sini bukan pizza ala pizza hut, tapi pizza tutup dengan isi didalemnya. Nah yang paling saya suka adalah kejunya yang molor ala mozzarella. Saya memesan university pizza 29k dan pizzaderman 25k. Keduanya ngga mengecewakan karena pizza favorit di panties.
Suasana sih kamu harus bersabar karena ramai dan tempatnya kecil. Tapi ada kok lantai dua nya. Yang pasti kalo weekend harus siap antri dengan para ABG😊Menu yang dipesan: pizzaderman, University Pizza
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.8Holycow! STEAKHOUSE by Chef Afit [ Tegalsari, Barat ]
Holycow, do you know lah...
Katanya kalo makan steak yang ngga mengecewakan sih ke holycow. Ini sih juga restoran favorit saya kalo pengen ngesteak. Tempatnya juga strategis di Surabaya pusat dan interiornya cantik, begitu pula tempat duduknya banyak.
Biasanya sih kalo ke holycow itu pilih yang paling murah hehehe.. Prime Tenderloin 96k dan wagyu petite 98k. Untuk harga lainnya sekitar 100k up.
Buat yang pertama kali ke Holycow pasti akan ditanya kematangannya. Mau 50%, 75% atau 100% buat yang suka gosong. Saya sih paling suka dan difavoritkan pengunjung yang 75%.
Ada 5 saos, saya paling suka mushroom dan blackpepper. Jangan sampai salah pilih saos ya, sesuaikan dengan selera.Menu yang dipesan: wagyu petite, Prime Tenderloin
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Waroeng Jangkrik Sego Sambel Wonokromo [ Wonocolo, Indonesia ]
Sego Jangkrik, Buat Penggemar Pedas
Buat yang ingin makan pedas tapi lagi ngga pengen ke kaki lima. Bisa nih ke sego jangkrik, buka dari pagi hingga malam ala depot atau warung pada umumnya.
Suasananya ala depot keluarga, tempat duduk banyak dan bersih. Kebetulan favorit saya yang di Jemursari karena dekat rumah, untuk cabang lainnya sih juga sama bersih dan suasananya.
Di sini makanannya banyak yang pedas. Beberapa menu diantaranya sego sambel wonokromo, sego jangkrik, sego jingkrak, sego goreng jangkrik, kul emak dan beberapa menu lainnya.
Favorit saya adalah sego jingkrak ada nas, bihun dan suwiran daging, enak banget dan sambalnya pedas. Kul emak juga favorit saya, kuahnya enak banget dan menghangatkan.Menu yang dipesan: sego jingkrak, kul emak
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Babeh St [ Genteng, Kafe ]
Babeh St, Murah Namun Instagramable
Biasanya kafe di Surabaya yang mematok harga yang terjangkau, harus rela dengan konsep kafe yang biasa. Beda banget dengan Babeh St, harga pelajar tapi suasanya keren banget. Ngga salah deh tempat ini mulai siang hingga malam pecah ramenya.
Menu favorit sebenarnya nasi gila, tapi saya sendiri belum pernah coba. Kesini biasanya cuma nongkrong dengan camilan. Martabak med disini enak loh, bukan mie ala indomie. Namun mie yang digoreng dengan telor ini bumbunya beda.
Untuk minum pesan red velvet dengan tempat botol khas ala Babeh St. Masih PR banget saya ke babeh st lagi, pengen nyobain menu lainnya 😊Menu yang dipesan: Red Velvet
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.8Platter [ Kertajaya, Jepang ]
Platter, Hot Plate Murah di Surabaya
Bagi anak kuliah dan sekolah, pasti ngga asing nih sama yang namanya Platter. Yap, kafe ini ngehits banget, rame dan murah. Lokasinya di depan Communal dan sebelahan sama kafe ngehits Lumer.
Waktu itu saya memesan :
Chicken curry 20k
Satu porsi dengan nasi, telur mata sapi, chicken crispy dan salad jagung dan kubis. Untuk bumbunya ada chicken curry. Rasa sih menurut saya so so..tidak ada yang spesial dan kurang bumbu.
Beef steak 27k
Satu porsi berisi beef dengan bumbu lada hitam, nasi, telur mata sapi dan saladnya. Untuk rasa sih sama hambar, namun lebih mending dibandingkan chicken curry.
kesimpulannya kafe ini rame karena murah, untuk dekorasi dan rasa biasa banget ^^Menu yang dipesan: chicken curry, Beef Steak
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.