

-
4.0Ayam Gepuk Pak Gembus [ Kelapa Gading, Indonesia ]
Salah satu pelopor ayam gepuk di Jakarta
Salah satu pelopor ayam geprek di Jakarta, dengan rasa yang cukup enak dan konsisten. Tanpa di modifikasi dengan menu keju atau mie, Ayam Geprek Pak Gembus dengan segala kesederhanaannya jadi salah satu Ayam Geprek favorit saya.
Di Mall Artha Gading ini lokasinya ada di Lt. 4 tepatnya didalam Eat Street. Saya pesen Level 1 aja pedesnya udah bikin mata merem melek Asiknya Pak Gembus disini adalah mereka menyediakan paket. Saya langsung pesen paket komplit dengab kol goreng, tahu tempe, dan telor dadar. hargnya juga tetap murah.Menu yang dipesan: Paket Ayam Geprek Komplit
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Fish Town [ Kelapa Gading, Barat ]
Fish & Chips kekinian di Kelapa Gading
IG: doniculinary
Lokasinya di dekat PHD Hibrida Raya. jualannya pake Stall gitu dan ada beberapa meja outdoor untuk dine in.
Kemarin pesan Cheesy Fish with Carbonara sama Creamy & Spicy Cheese with Rice. For me, tepung yang dipake sebagai coating daging ikan di 2 menu yang saya pesen terlalu asin. Dan untuk pasta Carbonara yang saya dapet itu overcooked / tidak aldente. selebihnya sih oke, creamy and spicy krimnya saya suka. krim Carbonara-nya juga ok.Menu yang dipesan: Creamy & Spicy Fish With Rice, Cheesy Fish with Cabonara
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0La Pate A Choux by Shemaure Patisserie [ Kelapa Gading, Toko Kue ]
Baru buka di Mall Artha Gading
Follow My IG: @doniculinary
Tidak lama setelah buka gerai pertama di Gandaria City, Shemaure Patisserie langsung buka lagi outlet baru di Mall Artha Gading, lokasinya di depan Toyz Kingdom di Lantai Dasar.
Shemaure Patisserie ngeluarin 2 jenis pastry yaitu Eclairs dan Choux dengan 3 varian rasa yaitu Original with Salted Caramel, Red Velvet with Mascarpone Cheese, dan Chocolate Lava.
Pas kesini lagi ada promo beli 3 get 3 free. Jadi saya sempat cobain semuanya. Untuk saya semua rasanya enak, tapi yang paling jadi favorit saya itu Red Velvet With Mascarpone Cheese.Menu yang dipesan: Original Salted Caramel, Red Velvet Mascarpone Cheese, chocolate lava
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Back Office Bistro [ Kelapa Gading, Kafe ]
Chef-nya punya Glosis juga
Tempat makan baru yang cukup enak di sekitaran Kelapa Gading. Lokasinya di RuKo Inkopal di belakang Showroom Hyundai.
Sempet ngobrol sama Chefnya yang juga merupakan Chef dari Glosis, dia buka Back Office Bistro ini untuk menyajikan menu free style kreasi dia. Jadi ragam menu yang ada di Back Office Bistro ini sungguh beragam. Disini saya nyobain Asian Barbecue Beef, Crispy Skin Salmon, Berry Booster, Poke Bowl, dan Beetroot Bruschetta.
Asian Barbecue Beef: Ini Daging sirloin yang dimarinasi secara sederhana lalu di grill sampai medium well, lalu disajikan dengan nasi putih, sambal matah dan saus kecap. Saya suka rasanya, sambal matahnya benar-benar mengeskalasi rasa dari daging grill yang sudah dimarinasi ke level selanjutnya. dan memang sangat cocok disajikan dengan nasi putih.
Berry Booster: Ini smothies bowl yang terbuat dari pisang dan strawberry. diatasnya diberi chia seeds, granolla, irisan pisang dan strawbery. Rasanya fresh banget.
Crispy Skin Salmon: Ini favorit saya, Salmonya menggunakan Norwegian Salmon yang fresh. Teknik masak sang chef sungguh terlihat tinggi di menu ini. Bagian luar Salmonnya garing, namun tetap lembut dan juicy di dalam. disajikan dengan puree kembang kol, baby potato dan salad.
Poke Bowl: Poke Bowl disini enak banget. Perpaduan dari nasi, norwegian salmon, nori, dan topping lainnya ngasih sensasi unik disetiap suapannya. Dijamin bikin ketagihan
Beetroot Bruschetta: Bruschetta yang di toast lalu diberi topping Beetrooot Puree dan Tobiko diatasnya. Hidangan appetizer yang pas banget buat menggugah selera makan.
Menu yang dipesan: Asian Barbecue Beef, Crispy Skin Salmon, Berry Booster, Poke Bowl, Beetroot Bruschetta
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Hao Che Kuotie [ Kelapa Gading, China ]
Gurame Tim-nya Juara!
Follow My IG: @doniculinary
Tau Restoran keluarga yang makanannya enak-enak dengan harga yang bersahabat ini karena diajak teman-teman makan disini. Karena aku ga makan babi, jadi kau pesan Tim Gurame-nya aja.
Surpringly Tim Gurame disini enak banget, Guramenya diolah dengan benar jadi ga bau / terasa lumpur sama sekali. Daging Gurame yang lembut dan ga amis juga jadi penanda ikan yang dipake masih fresh. bumbu timnya juga on point banget, suka sekali rasa rempah-rempah khas chinese yang terasa balance banget.
Resto ini ga besar tapi tempatnya cukup nyaman dan spacy. Jadi enak dijadiin tempat makan bareng keluarga atau teman.Menu yang dipesan: Tim gurame
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Wilderness Coffee Bar [ Kelapa Gading, Kafe ]
Bertemunya Barat dan Indonesia
Follow My IG: @doniculinary
Ketika mendengar nama Wilderness Coffee and Bar, kesan pertama yang muncul di pikiran saya adalah bar yang mengusung tema western. Secara tampilan memang Wilderness membangun ambience seperti itu tapi ketika buku menu ternyata Wilderness juga ternyata menyajikan menu-menu khas Indonesia.
Letak Wilderness ini agak tersembunyi di Mall of Indonesia, letaknya di dalam Centro Department Store. Kemarin saya pesan Cheese Bacon Mushroom Burger, Bandeng Bakar Cabut Duri Bumbu Rica, Bandeng Bakar Cabut Duri Bumbu Kecap, Iga Bakar Bumbu Rica, dan Sop Buntut.
Mostly makanannya enak enak sih, apalagi makanab Indonesia. yang jadi favorit saya Bandeng bakar bumbu rica sama Iga bakar bumbu rica. Sayang Sop Buntutnya menurut saya agak failed, karena bumbunya kurang berasa, kuahnya kurang bold, walaupun dagingnya buntutnya sih terolah dengan baik karena cukup empuk.Menu yang dipesan: Cheese Bacon Mushroom Burger, Bandeng Bakar Bumbu Rica, Bandeng Bakar Bumbu Kecap, Iga Bakar Bumbu Rica, Sop Buntut
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Sate Taichan Nyot2 [ Sunter, Indonesia ]
Penasaran sama rasa nyot2 yang tenar
Follow My IG: @doniculinary
Banyak teman saya yang bilang kalau Taichan Nyot2 itu salah satu taichan paling enak. tapi karena dulu belum ada yang buka dekat rumah jadi cuma bisa penasaran aja sama rasanya, makanya pas ada nyot2 buka di Sunter saya langsung nyempetin buat nyobain makan si sate taichan yang tenar ini.
dateng kesini langsung cobain semua varian yang ada yaitu Sate Kulit, Sate Full Daging, dan Sate Mix Daging Kulit. rasanya benar enak sih menurut saya, tapi mungkin karena saya ga banyak nyobain Sate Taichan jadi pas nyobain si nyot2 ini langsung suka. dalam satu tusuk potongan dagingnya gede-gede, sate kulitnnya juga banyak. rasa sambelnya juga oke, pedes pedes gurih. dan menurut saya disini harganya murah sih, satu tusuk cuma sekitar 2rb-an.Menu yang dipesan: Sate Taichan Kulit, Sate Taichan Full Daging, Sate Taichan Mix
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Little Rara - Thai Street Food [ Muara Karang, Thailand ]
Thai Street Food
Buat yang suka main ke daerah Pluit, ada tempat makan Street Food khas Thailand baru nih. Namanya Little Rara yang menyediakan makanan-makan thailand yang 100% Halal, No Pork, No Lard.
Little Rara ini menyediakan menu Pad Kra Paw, Tom Yum sampai Mango Sticky Rice. Kemarin aku coba Pad Kra Paw, Tom Yum Soup, dan Dry Tom Yum.
Favorit saya disini Pad Kra Paw-nya, Nasi yang disajikan bersama daging cincang yang super enak banget, bumbunya berani dan terasa otentik, kemanginya kuat, dan kita bisa pilih mau pakai daging ayam atau sapi.
Untuk Tom Yum Soup-nya, saya disini pesan yang Sea Food pakai kwetiaw. Buat saya rasa soup tom yumnya terlalu kencang asemnya. Isian Sea Food-nya sih fresh, ada udang, cumi dan bakso ikan. cuma rasa kuahnya aja yang ga cocok sama lidah saya.
Dry Tom Yum, saya pesan yang sapi dengan isian Irisan Daging Sapi, Bakso Sapi. Ini kayak mie goreng yanh dimasak dengan bumbu tom yum. Rasanya cukup enak, mungkin karena digoreng jadi bumbu tom yum-nya ga kenceng kayak supnya, malah rasanya jadi lebih enak.Menu yang dipesan: Pad Kra Paw, Dry Tom Yum Sapi, dan Tom Yum Soup Sea Food
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.2Ayam Goreng Suharti [ Rawamangun, Indonesia ]
Rasa Ayam yang konsisten
Follow My IG: @doniculinary
Resto ini sempat jadi favorit keluarga saya di tahun 90an karena menu ayam gorengnya yang sedap banget plus kremesannya. Belakangan beberapa kali bolak balik kesini untuk sekedar makan ayam gorengnya dan rasanya tidak pernah berubah dari dulu.
Tapi untuk menu yang lain buat saya sih biasa aja, sempat pesen gado-gado dan otak-otaknya, rasanya biasa banget dengan bandrol harga yang mahal. Oh iya pelayanannya disini agak kurang ramah ketika saya datang sendirian atau cuma berdua. Pelayannya kayak ga bisa ngomong.Menu yang dipesan: Ayam goreng 1 ekor, Gado-Gado, Otak-otak
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Rice Bowl [ Tebet, China ]
Roasted Ducks
Waktunya makan siang nih genks. Hari ini mau makan Roasted Duck Rice Bowl aja ah. Kangen banget sama menu andalan @ricebowl_indonesia ini. Semangkok Nasi yang disajikan bersama Bebek Panggang dengan hoisin sauce sangat pas untuk porsi satu orang. Harganya juga aman untuk kantong yang masih nungu gajian kayak sekarang.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.