

-
4.4Blacklisted [ Karet Kuningan, Barat ]
Kafe yang cozy, snack yang unik dan kopi yang enak
Mampir ke tempat ini karena butuh kopi sore di sela repotnya acara di jakarta, beli jajanan, coffee maple wedges, wedges dihidangkan dengan mustard, dan taburan bubuk kopi, wedges nya kering di luar, dan sedikit basah di dalam, ada sedikit madu di sausnya, manis, dan gurih. Kopi ethiopian manual brew aeropress nya enak, kopi nya sendiri punya body yang kuat, ada sedikit manis saat diminum, dengan bau spices yang cukup menonjol dan sensasi pahit di kecapam tedakhir saat diminum salah satu single origin manual brew yang bisa saya nikmati. Mocha latte nya tidak meninggalkan kesan apa apa, selain coklat yang agak pahit dengan dominan manis untuk minuman santai saat nongkrong okelah.
Menu yang dipesan: Coffee Maple Wedges, aeropress ethiopian coffee, Mocha Latte
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
5.0Kopi Pak Budi [ Dukuh Pakis, Minuman ]
Cappucino yang unik dan beda
Pernah pergi ke kebunnya yang di lawang coba kopi panasnya dan enak, waktu buka di ojek online dan delivery jadi penasaran untuk mencoba jadi saya pesan. Review saya hanya seputar rasa dan harga nya saja. Kopi nya terasa baik pahit maupun bau nya, dan susu nya tidak terlalu menonjol tapi ada rasa khas susu segar. Salah satu es kopi kekinian yang recommended.
Menu yang dipesan: cappucino
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Cacayo [ Dukuh Pakis, Singapura ]
Singapore curry yang mirip dengan asli nya
Restoran ini sudah sering menjadi tujuan saya kalau ingin makan singaporean curry rice, rasanya mirip dengan menu tersebut di hawker center di singapore, daging yang gurih dan renyah digoreng ala katsu dengan bumbu kare yang wangi dan sedikit manis. Tempatnya bisa saja, tapi karena lenmarc mall sepi biasanya pelayanannya juga cepat.
Menu yang dipesan: curry rice chicken katsu
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2La Pasion [ Dukuh Pakis ]
Restoran dengan suasana yang nyaman
Saya pesan minum refreshing mint, jus timun dengan mint dan soda, rasa nya segar,sedikit manis dengan bau dan timun yang lumayan terasa. Main course unagi takoyaki with butter rice, agak memberi rasa eneg karena minyak dari butternya terutama bila menu nya sudah agak digini, tapi bumbu unagi nya enak, dagingnya kenyal sedikit asin. Perpadelle nya menurut saya pasta biasa dengan saus spaghetti, rasa saus tomatnya sangat kuat menutup rasa lainnya dari menu ini, shrimp dumplingnya kurang cocok dengan selera saya, agak manis sepertinya bumbu kecap manis dan ada sedikit bau udang yang tidak saya suka, mushroom pizza, pizza nya biasa saja, tapi rasa adonannya aneh,bagian tengahnya terasa seperti roti dan pinggirnya agak renyah, keju nya tidak terlalu terasa asinnya. Overall saya kurang cocok dengan masakan restoran ini. Tapi tempat ini punya poin di tempat yang nyaman cocok untuk fine dining dan instagrammable atau hangout.
Menu yang dipesan: Refreshing mint, unagi takoyaki with butter rice, Mushroom Pizza, shrimp dumpling, tako nori with squid, perpedelle with ossobucco
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Fore Coffee [ Tegalsari, Kafe ]
Hot coffee yang enak untuk suasana yang mendung
Saya pesan kopi ini dengan aplikasi fore jadi review hanya seputar rasa dan harga saja
Rasa kopi nya cukup terasa, terutama saya minta extra 1 shot espresso, jadi masih cukup terasa pahit dan bau kopi di tegukan nya
Rasa dominan adalah susu dan sedikit bau seperti hazelnut.
Untuk kopi kekinian oke lah, apalagi gula nya diberikan pisah di packingnya jadi kalau buat penggemar manis bisa ditambah sendiri.Menu yang dipesan: Hot roasted latte + 1 shot
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Zenbu [ Wiyung, Jepang ]
Teppanyaki yang enak dan lumayan unik
Restoran ini salah satu yang saya tahu terkenal baked rice mozarella nya jadi keisengan saya mencoba teppan karena lagi tidak kepingin nasi membawa saya pada tanpa ekspektasi apa apa, saya memilih chicken teppan dengan saus blackpepper. Tapi ternyata di luar dugaan saya, bumbu teppannyaki nya enak, saus nya gurih sedikit manis, dan (sayangnya) blackpeppernya kurang terasa, tapi dagingnya empuk, dan ada gurih butter yang terasa sayur nya juga enak tidak ada bau khas dari tauge nya ( saya kurang suka bau khas tauge). Overall pengalaman yang menyenangkan.
Menu yang dipesan: Chicken Teppanyaki
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.8Foresthree [ Gubeng, Kafe ]
Double shot espresso yang beneran terasa kopi nya
Sebelumnya pernah beli kopi ini di acara bazzar, kopi nya dibuat manual dengan rokpreaso jadi untuk espresso yang dipakai jelas terasa kopi nya, kali ini saya pesan dengan jasa ojek online jadi review hanya seputar rasa dan harga saja, klpi double shot ini beneran terasa kopi nya, pahit kopi ada, sedikit manis, dan ada sedikit tambahan sirup menguatkan bau dan rasa kopi, pas untuk kopi kekinian bagi penggemar kopi manis yang tetap masih terasa kopi nya
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.0Pangsit Mie Ayam Jakarta Pak Ndut [ Tambaksari, Indonesia ]
Warung pangsit mie yang enak meskipun kecil
Warung nya terletak di ploso baru, mobil susah parkir disini, tapi pangsit mie nya enak, kaldu nya sedap, ayamnya agak asin dan mi nya sedikit tebal, sudah dibumbui garam dan merica, bakso nya biasa saja, dan tempatnya benar- benar khas warung biasa, pangsit nya isi daging ayam. Untuk ukuran warung enak.
Menu yang dipesan: Pangsit mie ayam + bakwan
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Kedai Ombe Kopi [ Genteng, Kafe ]
Kedai kopi untuk bersantai dan makan siang karyawan
Kedai ini dekat dengan perkantoran di embong malang jadi harganya cukup dengan budget makan siang karyawan dibundling dengan paket makanan dan minuman, nasi gorengnya enak, sedap agak pedas dan manis, diberi sosis, kekian, dan kerupuk.
Kopi tubruknya beneran kopi tubruk bisa, tidak istimewa, khas kopi bubuk biasa.
Susasananya cukup ramai karena banyak pengunjung saat jam makan siang sehingga agak bising.Menu yang dipesan: Nasi Goreng, kopi tubruk
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Soto Podjok Kediri [ Lakarsantri, Indonesia ]
Soto yang sedap dimakan saat udara dingin
Soto ini merupakan salah satu favorit saya di citraland terutama saat udara dingin, kaldu sotonya sedap tidak asin tapi ada rasa rempah yang khas dan sedap. Dagingnya empuk, bisa memilih dada atau paha, dagingnya dibumbui cenderung agak manis jadi saat dimakan rasanya tercampur enak dengan kuah soto nya..
Menu yang dipesan: Soto kediri
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.