Foto Profil Jajan Diary

Jajan Diary

6 Review | 5 Makasih
Level 2
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 5.0  
    Lawless Burgerbar [ Menteng, Barat ]

    BEST BURGER EVER. PERIOD.

    Lawless burger is probably the best burger we've ever eaten in our life, like, ever. Jujur selama ini makan burger dan belum ada yang bisa mengalahkan si lawless ini! It might seem pricey for some tapi bener2 ada harga ada kualitas and they prove it!

    Menu yang kami pesan:
    - Motley burg single lunch set IDR 97k
    Si motley ini tuh BLT burger. Beef bacon, lettuce dan tomat. Cocok buat yang suka burger yang ada sayurnya, karena fresh banget dan balance sama dagingnya! Oh ya karena lunch set jadi dapat french friesnya juga. French friesnya banyak porsinya dan hangat.

    - Enter sandwich a la carte IDR 85k 
    Burger dengan isian coleslaw dan beef brisket. Brisketnya beneran banyak porsinya, cocok buat pecinta daging. Beberapa orang mungkin kurang selera makannya karena bukan burger biasanya.

    Overall? Very worth the price! Lupa mention kalau ambiencenya cozy banget, ruangan adem, table tersedia cukup banyak dan service juga cepat. Menurut kami lawless Menteng ini ambiencenya lebih nyaman daripada yang di Kemang.

    Menu yang dipesan: Motley burg lunch set, Motley Burg, Enter Sandwich

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Sukibray & Grill [ Bekasi Selatan, Thailand ]

    Sukinya enak, fresh

    Pertama kali coba sukibray & grill karena penasaran setiap lewat sini selalu ramai pengunjungnya. Setelah kami coba... ternyata memang full outdoor, jadi wajar aja terlihat ramai karena pengunjungnya di luar semua hehehe

    Untuk rasa, kuah sukinya enak banget, paling juara! Segar banget rasa kaldunya. Oh ya disini ada pilihan kuah suki yaitu kaldu dan tom yum. Untuk grillnya sih so-so, but not bad juga menurut kami. Sayangnya pancinya bukan yang non-stick, jadi daging di grillnya pada nempel semua di panci...

    Servicenya sih biasa aja, pelayannya mayoritas masih ABG2 gitu, ada beberapa juga yang pakai seragam sih memang. Saran aja, mungkin yang ABGnya bisa dipakaikan seragam supaya keliatan lebih profesional gitu... Dan satu lagi, waiternya kelupaan yakiniku yang ada di grill setnya sampai kami akhirnya "nagih" dan baru dikasih. Wah, kalau gak diminta, bisa2 gak dikasih sama sekali nih...

    Price? Kami pesan yang set 100k untuk 4 orang, dapat 4 nasi, 4 es teh manis, suki dan grill. Cukup sih untuk ber4. Lalu kami tambah set grill lagi seharga 105k, jadi total 205k.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Imperial Kitchen & Dimsum [ Bekasi Selatan, China ]

    Worth the price! Good food, yum!

    Our favorite place for chinese food! Menunya beragam, outletnya banyak, servicenya pun best banget! Memang udah gak heran lagi kalau imperial udah terbaik banget buat tempat makan chinese food yang terjangkau.

    Menu yang kami pesan:
    - Gao zi R IDR 25.9k
    One of their best seller dimsum series! Ini lumpia isi ayam udang dengan saus kecap asin. Might be strange for some tapi bener2 enak banget.

    - Bakpau panda oreo S IDR 15.9k
    Lucu bakpaunya, isinya oreo lumer yang seperti chocolate fudge gitu. Pas banget buat cemilan manis.

    - Nasi goreng a la yang chow IDR 23.9k (50% disc)
    Harga aslinya IDR 47k ya kurang lebihnya, ini juga best sellernya imperial banget! Nasi goreng dengan isian ayam dan udang. Rasanya gurih.

    - Mie goreng telur IDR 36.9k
    Nothing much to say, ya seperti mie goreng telur pada umumnya. Oh ya ada topping 2 buah pakchoy juga hehe.

    - Fu yung hai IDR 59.9k
    Unexpectedly good! Porsinya besar banget dengan pinggiran fuyunghai yang crunchy. Ada potongan2 udangnya juga. Sausnya best banget! Awalnya agak manis gitu, tapi lama2 enak dan bikin nagih.

    - Tumis pakchoy bawang putih IDR 29.9k
    Kaget ini porsi sayuran yang banyak banget. Bawang putihnya berasa dan sausnya kental. Perfect for sharing.

    - Ayam goreng saus pedas manis IDR 49.9k
    Ayam goreng tepung dengan saus, sayang tidak sesuai gambarnya karena porsi aslinya hanya setengah piring huhu but it's good!

    - Sayap ayam goreng bumbu bawang putih IDR 38.9k
    THIS. IS. VERY. WORTH THE PRICE! Surprised banget dengan harga 39ribu udah dapat 8 potong chicken wing, yang digoreng crispy dan dibumbui bawang putih, very rich in garlic. Garlic lovers, you should try.

    Overall very worth the price! Service was excellent and food is very delicious! 

    Menu yang dipesan: mie goreng telur, Ayam goreng saus pedas manis, Bakpau panda oreo, Nasi Goreng Yang Chow, gao zi, Sayap ayam goreng bawang putih, Fu yung Hai, Tumis pakchoy bawang putih

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    B'Steak Grill & Pancake [ Gading Serpong, Barat ]

    Worth the price!

    B'Steak memang selalu jadi andalan untuk tempat makan dengan menu bervariasi dan harga yang cukup terjangkau. Tempatnya juga cozy dan protokol kesehatannya cukup ketat, dengan syarat dine in wajib vaksinasi, cuci tangan, dan diukur suhu tubuhnya. 

    Menu yang kami pesan:

    - Ultimate nachos supreme IDR 38.5k
    Isinya nacho, guacamole, pico de gallo/salsa, dan keju. Ada juga keju mozzarella yang tersembunyi! Porsinya pas untuk sharing 3-4 orang, cocok untuk starter.

    - Wagyu brisket platter IDR 275k 
    Perfect for sharing banget ini! Isinya lengkap, ada wagyu brisket, soft garlic bread, onion rings, coleslaw, timun, jagung bakar, dan saus. Wagyu brisketnya lembut dan smoky. Garlic breadnya soft seperti bun, bukan garlic bread crispy pada umumnya. Sausnya ada 2, rasanya seperti BBQ dan satu lagi versi smokynya. 

    - Chicken schnitzel IDR 52.5k
    Ayam goreng tepung deep fried khas Jerman, digoreng crispy dan disajikan hangat. Untuk side dishnya kami pesan creamy spinach, mashed potato, dengan saus mushroom. 

    - Golden fish and chips IDR 52.5k
    Fish and chips yang klasik, digoreng crispy dengan isi ikan fillet yang juicy dan fresh. Untuk side dishnya kami pesan mix veggies (isi buncis dan wortel), wedges, dengan saus tartar.

    Overall very worth the price!

    Menu yang dipesan: Ultimate nachos supreme, Wagyu Brisket Platter, Chicken schnitzel, Golden Fish & Chips

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Ropang OTW [ Bekasi Selatan, Kafe ]

    Cozy place, affordable price, innovative menu range!

    Salah satu tempat nongkrong yang cozy banget! Baik indoor maupun outdoornya, juara banget si Ropang OTW ini. Di sisi lain, menunya juga bervariasi banget dengan inovasi yang unik2 dan harga yang pastinya terjangkau.

    Menu yang kami pesan:
    - Indomie ayam daebak ekstra telur IDR 29k (+4k)
    Salah satu inovasi indomie yang fix juara banget menurut kami! Jadi ayam daebak ini adalah ayam tepung krispy yang dibumbui saus pedas korea (gochujang). Porsinya cukup banyak.

    - Indomie goreng sosis IDR 12k

    - Nasi ayam geprek IDR 22k 
    Nasi putih dengan lauk ayam geprek, bisa ditentukan juga level kepedasannya. Plus dapat kol goreng juga.

    - Cireng bumbu rujak IDR 15k 
    Juara! Cirengnya crispy dengan isian lembut aci. Bumbu rujaknya kental banget dan rich.


    Overall, tempat nongkrong yang all-in-one banget dengan harga super affordable!  

    Menu yang dipesan: Cireng Bumbu Rujak, Nasi Ayam Geprek, Indomie ayam daebak, Indomie Goreng Sosis

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    RM Tanjung Baru [ Pamulang, Indonesia ]

    Ramai pas jam makan siang

    Ceritanya gak sengaja lagi main ke area Pamulang dan ngeliat kapau yang ramai banget. Jadilah kami coba Kapau Tanjung Baru ini. 

    Menu yang kami pesan: 
    - Nasi rames 
    Porsinya cukup mengenyangkan. Ada sayurnya seperti singkong dan kol, dan bisa tambah sambal hijau dan bumbu rendang. 

    - Ayam bakar 

    - Telur dadar 

    - Kepala kakap
    Cukup worth! Porsinya besar dan cocok untuk sharing. Bumbunya pun kental dan lezat.


    - Kerupuk jangek
    Very reccommend untuk dipesan! Gak cuma disini, tapi setiap ke rumah makan padang sepertinya ini makanan yang gak boleh dilewatkan ya hehe

    Overall very nice, food was tasty dan porsinya pas. Sayangnya kami kehabisan beberapa menu makanan, padahal datang waktu siang hari... entah karena crowded banget pas jam makan siang atau gimana. But it's OK.

    Menu yang dipesan: Nasi Ayam Bakar, Telur Dadar, Kepala Kakap, kerupuk jangek

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.