Foto Profil kokocici traveller

kokocici traveller

30 Review | 14 Makasih
Level 5
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.2  
    Llao Llao [ Slipi, Yoghurt ]

    Butuh Cemilan Manis tapi Sehat?

    Panas2 kayak hari ini enaknya cemal-cemil dessert yang dingin, manis sama asam, bisa seger dan sehat juga tentunya!

    Kali ini kokocicitraveller rekomen kalian buat nyemil satu dessert ini, yap Llaollao! Buat yogurtnya yang balance buat manis dan asamnya, dan macam2 topping yang kalian bisa pilih juga, ada dari buah sampai biscuit crumble, kalian bisa pilih disini bebas tergantung dengan paket yang kalian pilih.

    Koko kemarin coba mampir Llaollao yang ada di Central Park dan koko pilih dengan yang 3topping (58k), ada campuran kiwi, terus ada crumble cookie gitu (lupa namanya) sama saus nocilla

    Untuk rasanya overall okay, cuman kemarin koko sama cici beli pelayanannya kurang berkesan. Pas koko mau coba foto, koko minta izin sama staffnya tapi ga ada respon sama sekali dan habis itu pelayanannya rada jutek jadinya.

    Menu yang dipesan: 3 Topping (58k)

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Blenger Burger [ Blok M, Barat ]

    Blenger Burger!

    Malem2 gini kadang perut dan mulut mulai2 gatel buat ngunyah sama makan cemilan. Tapi bingung karena mau pesen dan beli apa?

    Kali ini, kokocicitraveller ada rekomendasi untuk cemilan malam ini. Kalian bisa cobain burger dan hothog satu ini di Bleger Burger. Tenang, kalian bisa pesen ini lewat via Go-Food jadinya praktis dan juga gampang.

    Kemarin malam koko sama cici pesen yang Cheese Burger. Sebenernya koko sama cici pesen Chili HotDog XL (22k), tapi out of stock, jadinya pesen yang lain. Kalian kalau pesan diatas jam3, kalian ga bisa custom untuk makanan kalian. Kemarin koko sama cici pesen Cheese Burger tanpa sayur, tapi ga bisa direquest (di Via Go-Food).

    Nevertheless, untuk rasa Cheese Burgernya enak dan untuk pattynya juara banget gedenya. Kalian bakalan puas banget karena besar pattynya lebih besar daripada bun-nya lho!

    Menu yang dipesan: Cheese Burger

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Nanny's Pavillon [ Slipi, Barat,Italia ]

    HAPPY BIRTHDAY NANNY’S!

    Mungkin jam2 sgini uda waktunya lagi mikirin makan siang apa dan dimana yah? Makan di mall mungkin kalian juga bingung karena banyak banget varian makanan2nya.

    Kali ini kokocicitraveller ada rekomendasi lagi untuk tempat makan yang cozy dan enak, yap kalian boleh coba berkunjung ke Nanny’s Pavillon! Untuk outletnya sendiri, Nanny’s uda buka banyak cabang di Jakarta, jadi kalian kalau mau coba berkunjung ga pusing2 jauh.

    Di semua outlet Nanny’s Pavillon di Jakarta, kalian bisa beli voucher di Fave sebesar 99k untuk pembelian makanan dan minuman sebesar 150k. Waaah kalian bisa ngehemat 50k lho! Dan voucher ini digabung juga dengan 3 voucher yang sama which means worth 450k dengan membayar voucher di Fave 300k saja! Save your money 150k guys!

    Kemarin malam koko sama cici coba gunain vouchernya di Nanny’s yang ada di Central Park. Koko sama cici cobain pasta dan juga baked ricenya.

    Untuk pastanya, koko pesen Uncle’s Harold Steak Fehttuchini (89k). Rasa dari pastanya beneran nendang banget lho. Paduan antara pasta yang creamy dengan daging dan bumbu steak cocok banget dipadu dengan pastanya

    Untuk baked rice, cici pesen yang Kim’s Tuna With Rice. Rasanya bener2 ga nyangka banget. Tunanya beneran seger dan pas banget rasanya dengan dicampur mayonnaise dan melted cheese, ada potongan tomat2 segar yang pas juga dan bahkan nasinya sendiri uda luar biasa enak macam nasi butter gitu.

    Buat pancake dan dessertnya kemarin koko sama cici ga pesen soalnya uda rasa kenyang. Buat nextnya, mungkin koko sama cici bakal review untuk yang pancake dan dessertnya, so ditunggu aja ya!

    Menu yang dipesan: Uncle’s Harold Steak Fehttuchini (89k), Kim’s Tuna With Rice (65k)

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Bakmi Gocit [ Gandaria, Indonesia ]

    Bakmi Gocit!

    Hari ini jalan-jalan di Gancy dan ngeliat bakmi gocit persis di depan lotte mart. Jadilah kita cobain dan pesen bakmi locupan special. Dengan harga 55.000 uda dapet bakmi locupan yang jumbo ini. Isinya ada jamur, pangsit kecil yg cruncy, potongan daging ayam dan ada potongan kekiannya juga. Untuk mie nya bisa pilih locupan, mie lebar atau mie keriting. Dari segi porsi sih banyak banget dan toppingnya ga pelit. Klo untuk segi rasa tasty dan enak. Perpaduannya pas dan ga terlalu asin atau manis. Tempatnya juga nyaman dan pelayanannya cepet. Boleh dijadikan pilihan untuk ngabisin weekend atau sekedar wisata kuliner 👌🏼

    Menu yang dipesan: Bakmi Locupan Jumbo (55k)

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Jamba Juice [ Slipi, Minuman ]

    Healthy Snacks for Your Lunch!

    Sering bingung buat makan sehat gimana caranya? Makan buah aja? Makan sayur aja? Mungkin beberapa dari kalian kadang mati ide dan bosen untuk varian dari makanan2 sehat sendiri.

    Hari ini kokocicitraveller ada rekomendasi nih buat cemilan sekaligus makanan yang SEHAT buat kalian yang mau menyeimbangi nutrisi kalian. Kalian bisa langsung pergi ke Jamba Juice! Yang koko sama cici pergi ini adanya di Central Park, tapi di beberapa outlet yang lain juga ada kok Jamba Juice, seperti di Senayan City, Kota Kasablanka dan Mall Kelapa Gading.

    Ohiyah, kalian juga bisa beli voucher Buy 1 Get 1 untuk semua Smoothies dan Energy Bowl hanya di FAVE sebesar 69k! Kapan lagi kalian bisa makan sehat nan-murah lagi!

    Naah, yang koko sama cici pesen ini yang Energy Bowl, tapi sayang banget yang Avocadonya abis. Tapi, tetep ga nyesel soalnya koko sama cici pesen Mad for Mango dan Chunky Strawberry. Dari namanya mungkin kalian uda bisa bayangin dikit2 nih gimana yah rupanya.

    Untuk yang Mad for Mango, di dalamnya ada campuran mangga, markisa, melon dan yogurt dengan toppingnya kacang dan granola!

    Untuk yang Chunky Strawberry, di dalamnya ada campuran strawberry, kacang almond, pisang dan selai kacang dengan topping kacang dan granola juga!

    Buat yang enak yang mana, ini balik ke kalian masing2. Kalian mau yang manis2 atau yang seger2? Untuk yang manis dan cukup ngenyangin, koko sama cici saranin untuk coba yang Chunky Strawberry, tapi kalau kalian mau yang segerin, kalia bisa cobain yang Mad for Mango.

    Menu yang dipesan: Mad for Mango (64k), Chunky Strawberry (72k)

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Shaburi & Kintan Buffet [ Senayan, Jepang ]

    Shabu-Shabu for Rainy Days

    Kalau tenggorokan lagi ga enak, bingung yah mau makan apa. Goreng2 atau grill2 pasti makin batuk deh. Eitssss, tapi jangan khawatir guys! Makan yang kuah2 nan-hangat buat tenggorokan jadi nyaman dan ga bakal bikin batuk2, jadi makan pun nyaman donk.

    Kali ini, koko rekomen kalian buat cobain makan di Shaburi! Yap, disini makan All You Can Eat (alias AYCE). Buat varian paket AYCE-nya ada banyak, cuman koko pesen yang Beef Shabu (itu yang normal), itupun uda enak juga kok guys! Sama juga soup-nya yang original pastinya yang ter-juara.

    Ohiyah, kali ini dari Shaburi sendiri ada promo lho! Buat kalian yang add Official LINE Shaburi (@Shaburid), kalian bisa dapetin satu plate Lamb FREE! Tentunya satu akun hanya bisa redeem ini sekali yah hehee

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Flip Burger [ Kebon Jeruk, Barat ]

    Must a TRY!

    Sore guys! Buat sore ini, kokocici ada makanan rekomendasi. Yaps, Burger Flip yang ada di Jalan Panjang, Kebon Jeruk (sebelahnya McD).

    Buat tempatnya sendiri, Flip Burger itu satu gedung sama beberapa tempat makan, ada Holy Cow sama satu tempat makan lagi, koko lupa namanya. Jadinya, kalau kalian mau mampir ke Flip Burger yang di Kebon Jeruk, jangan bingung kalau harus ke lantai 2nya

    Buat menunya sama kayak tempat2 lain, ada ala carte dan ada yang paketan juga. Kali ini kokocici pesen yang paketan, jadinya dapat burger, minum dan juga kentangnya.

    Yang kokocici pesen itu Flip B Combo (62k). Nah, kalian juga bisa upgrade dengan tambah 5k buat ganti kentang reguler jadi Bacon&Cheese Tots Fries! Buat Tot Fries sendiri, itu kayak mashed potato yang dibuletin kecil2 terus digoreng, ditaburin bacon goreng sama cheese diatasnya

    Selain itu, kokocici juga pesen Chicken Skin (16k) dan Chicken Finger (18k), dan keduanya itu juara banget buat side dishnya! Chicken Skinnya garing dan renyah parah dan Chicken Fingernya ga minyakan, garing dan tebel! Kalian bisa coba keduanya ini kalau kalian mampir ke Flip Burger guys!

    Menu yang dipesan: Flip B Combo (62k), Chicken Finger (18k), Chicken Skin (16k)

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Kamu Tea [ Pantai Indah Kapuk, Kafe ]

    Green Tea Mania!

    Jaman now ini lagi hits2nya sama minuman dengan campuran Cream Cheese diatasnya. Hayoo, kalian uda pernah coba belum?

    Oke! kali ini koko cobain minuman dari salah satu minuman dari Kamu Tea yang ada di PIK Avenue. Kamu Tea sendiri awalnya dari Thailand lho, dan baru tahun kemarin Kamu Tea buka cabangnya ke Indonesia

    Untuk minumannya sendiri, kemarin koko pesen Matcha Cheese Tea. Buat rasanya, mulai dari Matchanya sendiri ga gitu manis dan masih berasa serbuk2 Matchanya, enak dan pas buat rasa asli dari Matchanya (soalnya sekarang banyak Matcha yang terlalu manis) dan buat Cream Cheesenya sih bener2 tiada tandingnya. Koko sampai bingung mau komen apa, kalian harus coba sendiri buat ngerasaiinnya!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    PAUL [ Senayan, Kafe ]

    Best Place for Relaxing!

    Kalian mau coba santai di tempat yang nenangin? Tersedia banyak pastry dan juga beverages yang bakal manjain kalian deh selama kalian disini yang bikin kalian betah maksimal dan cozy parah.

    Kali ini untuk tea time, kokocicitraveller rekomendasi kalian untuk berkunjung dan juga cobain santai di Paul. Untuk outletnya sendiri, koko sama cici pergi ke Plaza Senayan. Kalian bakal ngerasain nuansa2 seperti di Perancis karena memang Paul sendiri merupakan Restaurant Perancis, jadi juga ga heran kalau kalian lihat menunya bakal baca menu2 pakai Bahasa Perancis juga.

    Selain pastry dan juga teanya, kalian juga bisa nikmatin pasta dan juga coffee yang disedain dari Paul, tapi koko sama cici lebih prefer buat tea time ini. Kalau kalian pencinta buah2an, kalian boleh pesen tea yang “4 Fruits rouges” . Kalian bakal ngerasain campuran buah2an seperti cherry, strabwerry, blueberry dan sejenisnya dengan aroma yang khas. Tapi, kalau kalian mau yang relax dengan rasa2 mint dan green tea, kalian bisa pesan tea yang “A la menthe touareg” untuk pilihan yang tertepat!

    Untuk pastrynya kalau kalian bingung dengan tulisan di menu, kalian bisa langsung ke tray yang disediain di depan. Disitu dijajar semua party dan kalian bisa lihat juga beragam varian yang lengkap dibandingkan di menu. Koko sama cici pilih “Millefeuille Nature” (50k) dan “Éclair aux framboises” (55k).

    Kalau kalian pecinta vanilla dan susu, kalian bisa cobain langsung “Millefeuille Nature”! Dengan roti tipis seperti wafer, diisi dengan krim vanilla susu dan dilapisi sama glazed sugar diatasnya!

    Kalau kalian yang mau cemilan yang sedikit seger dan fresh, kalian bisa cobain “Éclair aux fraises”. Dengan choux yang diisi dengan krim susu segar dan dingin, diisi juga dengan strawberry2 diatasnya. Dijamin kalian bakalan suka banget dengan rasa manis dan asam yang terpadu ini!

    Menu yang dipesan: Éclair aux framboises (55k), Millefeuille Nature (50k)

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Pop Chop Cafe [ Grogol, Snack ]

    Snack All of The Day!

    Berhubung kampus koko tepat di samping Ciputra Land yang di Grogol (a.k.a. Citraland atau CL), kalau jem2 kosong sering nih mampir sambil jalan2 di CL sama temen2, sekalian nunggu kelas

    Dulu, kalau kalian mau makan cemilan satu ini, kalian tinggal pergi ke lantai bawah, ke depannya Wing King dan kalian akan temuin stand dari Pop Chop! Tapi, baru2 ini Pop Chop pindah stand dan sekarang ada di belakang Walnut Bakery Cafe (di Lantai LG1 tepat di sebelah kanan lift)

    Nah, nama Pop Chop sendiri berubah jadi Pop Chop Cafe yang di CL. Koko sempet nanya ke penjaga2 di Pop Chop sendiri dan katanya karena Pop Chop itu franchise dan kemarin ownernya ganti, so nama dari Pop Chop berubah jadi Pop Chop Cafe

    Oke sih, perubahan minor dari namanya tapi untuk menunya sih tetep sama kayak Pop Chop yang lama. Dan kali ini koko pesen Cheese and Beef Crunch yang Large pastinya! Untuk harganya sendiri ada yang 40k untuk yang Medium dan 52k untuk yang Large

    Tapi, kalian juga bisa tambahin jadi paket kok! Dengan tambah 2k, kalian bisa dapetin Lemon Tea. Pastinya lebih puas dan untung nih kalau kalian sekalian beli yang paket!

    Menu yang dipesan: Cheese and Beef Crunch Large + Drinks (52k)

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!