Papa Ron's ini resto nya memang ga sebanyak Resto Pizza lainnya yang suka ada di mall-mall itu. Padahal secara rasa Pizza disini enak juga lho, ga kalah ama Pizza lainnya. Secara lokasi memang agak sepi dan pas dine in juga sedikit yang makan disini, lebih banyak orderan online. Disini aku order 1 Small Papas Pizza (4 slice) + 1 lemon tea + 1 scope ice cream. Overall enak-enak semua sih. Bener-bener suka ama rasanya dan puas makan disini. Untuk pelayanan standar. Lingkungan cukup bersih.
Tanggal kunjungan: 16 Januari 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
AMBIENCE/SERVCICE: Hm jadii gw take away aja si tp tempatya sndr ok kok ! Pelayanannya juga ramaah
FOOD:
1. Medium Pizza (118k): sayangnya rasa pizzanya ga seenak dulu, sekarang rotinya hambar.. gw pesen yg bbq meat fiesta sama asian spicy fresh tuna, keduanya biasa aja sih.. untuk topping pizza nya standard aja dari segi rasa dan jumlah.
2. Cheese pizza roll (49k): lebih mirip lumpia isi keju hahaha.. oily dan kejunya kurang rasa
3. Lasagna (59k): ini doang yang tidak mengecewakan, rasanyaa mayan enaaak hehehe
Tanggal kunjungan: 27 Oktober 2020 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Kali ini gua mengunjungi salah satu outlet paparons pizza yang terletak di mahaka square . Untuk menunya memesan bbq Texas beef dengan pinggiran crunchy serta beef lassagna . Tempat : Paparons pizza Alamat : Mahaka square lantai dasar,kelapa gading, Jakarta utara Halal Jam buka : 10-22 . Menu 1.Beef bbq pizza crunchy medium (IDR 90.000) 2.Beef lassagna (IDR 60.000) . Review Untuk rasa beef lassagnanya cukup enak dengan tambahan roti garing serta keju yang banyak menjadi nilai lebih namun untuk dagingnya agak kurang . Untuk beef bbq pizza nya rasa topping pada pizzanya ini enak dengan rasa sedikit manis namun untuk rotinya agak terlalu garing
Menu yang dipesan: beef bbq texas medium pizza crunchy, beef lassagna
Tanggal kunjungan: 23 Oktober 2020 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Outlet Pizza lokal ini menawarkan varian yang cukup beragam. Di sana saya memesan Spaghetti Aglio Olio yang hadir dengan rasa memanjakan lidah. Bagaimana tidak, menu Spaghetti tersebut punya rasa asin dan pedas yang pas, tipikal Aglio Alio versi Asia. Dirasa masih belum kenyang, saya pesan juga Pizza American Style dengan dough yang tebal. . #basilicha.com
Tanggal kunjungan: 03 Desember 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Papa Ron's Pizza ini adalah tenant lama di Mahaka Square dari pertama Gedung ini buka. Tempatnya tidak terlalu besar, tapi terlihat rapi dan cukup nyaman juga. Saya pesan :Â
*Pizza BBQ meat Fiesta (Medium 97k) - Pizza dengan topping Beef Pepperoni, smoked beef, ground beef, chicken dengan BBQ Sauce – Pizzanya tidak terlalu besar, dibagi 6 slices. Suka banget karena Pizzanya ala Amerika jadi bukan yang tipis2 banget. Pizza doughnya empuk dan toppingnya juga enak, pinggirannya ditaburi sesame seed, suka banget. Recommended.Â
*Pizza roll mini hot dog (49k) – 3 pcs mini roll pizza ini disajikan dengan chips. Pizza doughnya enak, empuk, sosisnya kecil tapi rasanya juga enak, mayonnaise saucenya juga enak.Â
*Lasagna (58k)Â pasta dengan lapisan mozzarella cheese dan creamy white sauce . Lasagna ini tidak terlalu tebal tapi isian minced beefnya banyak. White saucenya juga enak, tidak bikin eneg.Â
Suka banget dengan rasa Pizza jadul ini, nga nyangka masih enak juga sampai sekarang. Servicenya juga bagus, Please jangan tutup yaaa… Â
Tanggal kunjungan: 13 Mei 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Papa rons ini sempat hits pada jamannya, namun sekarang namanya pun sudah mulai redup, banyak outletnya yang tutup. Nah kebetulan papa rons ini ada di kelapa gading, lokasinya di mahaka square. Sudah lama ga makan, kangen juga sama papa rons ini.Â
Tempatnya tidak terlalu besar, interiornya pun biasa saja. Menunya cukup menarik, aku cobain beberapa menu diantaranya : - double pepperoni pizza (78k) : aku pesen pizza yang medium, ada 8 slice, potongannya tidak terlalu besar tapi yang uniknya dari ini yaitu pizzanya tebal banget dan empuk banget, lalu cheesenya super melted dan peperoni di ataanya juga cukup banyak. Enakkk, gw suka model pizza yang tebel empuk begini.Â
- spaghetti alfredo (52k) : awalnya aku request carbonara tapi adanya alfredo yang mirip dengan carbonara, di atasnya ada garlic bread 3 pcs, garlic breadnya enak banget, empuk dan tebal. Spaghettinya al dente, creamynya pas, tasty dan potongan hamnya juga berlimpah.Â
- ice teh tarik (25k) : teh tarik dengan potongan cincau sebagai topingnya. Kurang ok sih teh tariknya. Kurang manis.Â
Overall sih cukup puas disini, aku suka banget sama pizza model tebel dan empuk begini, lalu spaghettinya juga enak. Next time pasti aku akan balik lagi kesini.Â
Tanggal kunjungan: 06 Maret 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Ud lama ga makan papa ron. Ga nyanga jg ms ada d jkt. Hehe
Papa ron salah 1 resto pizza kegemaran gw. Karna ada 1 menu yg ga da d t4 laen. Yaitu calzone. Calzone papa rons the best. Hehe.
Sayang wt gw makan kali ini yg gw rasa kualitas makanannya rada menurun yaks. Makanannya lama. Trus spagetti-nya dtg jg ud dingin bo. Kl calzone si masi tetep enak. Gtw jg apa gara2 resto ini termasuk yg express. Jd beda kualitas gt...
Menu yang dipesan: Spagetti, Calzone
Tanggal kunjungan: 28 September 2016 Harga per orang: < Rp. 50.000