Foto Profil Selfi Tan

Selfi Tan

2785 Review | 1890 Makasih
Alfa 2023 Level 21
Ramen Dimsum BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.8  
    Sesa Coffee [ SCBD, Kafe ]

    Enak juga kopi

    Cabang terbaru Sesa di SCBD dan yang terbesar juga. Suka ambience tempatnya, kek semacam healing lihat - lihat berbagai produknya.

    Mereka di sini ada pastry dan cake yang cantik - cantik. Ada gelato juga, kopi dan teh. Ada area salad yang bisa kalian pilih juga isinya. Ada beberapa seating area, tapi ga banyak.

    Aku pesan moodboster cofe, ini ada campuran kopi, coconut milk, chocolate dan orange. Kopinya house blend pakai 3 campuran coffee beans dari Flores, Gayo dan Colombia. Kopinya ga pahit dan coconutnya tuh berasa kayak serundeng gitu, overall enak. Jeruknya juga masih berasa ada serat dan bulirnya.

    Pesan eclair juga yang medley free, ini sugar free. Isinya ada chantilly cream dan raspberry jam, eclairnya kuranf firm, jadi agak letoy dan cepat patah pas dipegang. Untuk rasanya enak dan berasa sih kalau versi lebih sehat.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Kopiapi Coffee Roasters [ Cikini, Kafe ]

    Coffee shop dan roastery asal Makasar

    Coffee shop dan roastery asal Makasar ini membuka cabang pertama mereka di Jakarta, tepatnya di Cikini, Jakarta Pusat, baru buka sekitar 2 bulan kalau kata mas baristanya.

    Tempatnya hanya ada indoor, tapi dibagi menjadi smoking dan non smoking area. Ada satu area di dalam itu cocok banget buat menyepi dan ga pengen terlalu dilihat banyak orang.

    Selain minuman mereka juga ada pastry. Aku hanya pesan black lychee, salah satu varian coffee mocktail mereka. Rasanya enak, ga kemanisan, kopinya juga ga pahit, ada 2 buah lychee, segar banget.

    Wifi dan stop kontak juga tersedia di sini. Mas baristanya juga ramah. Menu mereka bisa dipesan juga melalui Grab Food.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Fumo Chicken Bar [ Melawai, Barat ]

    Lucu tempatnya

    Cabang terbaru Fumo di Melawai, Blok M. Sempat lewat, tapi kok tutup, ternyata pas aku lewat memang belum buka untuk umum.

    Tempatnya sih gemes banget, didominasi warna merah, biru dan putih, tempat duduknya juga ada yang undakan. Ambiencenya cozy, wifi dan stop kontak tersedia.

    Aku pesan chick n' chips, jadi ini buttermilk fried chicken dengan french fries, disajikan dengan tartar sauce. Ayamnya enak dan juicy, bumbunya juga oke. Kentang gorengnya juga enak, bumbu pas ga keasinan dan ga oily juga. Saus tartarnya juga enak dan pas tingkat keasamannya.

    Aku ga pesan minum, karena sisa soda aja, jadi banyak yang ngga ada seperti mixed berries milkshake yang kumau.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Surry [ Melawai, Toko Kue,Minuman ]

    Surry to go

    Salah satu yang baru dan gemes di Melawai, Blok M. Lokasinya ada di sebelah Claypot Popo. Tempatnya sendiri lebih ke to go.

    Menunya ada banana bread, chiffon dan coffee butter. Minumannya ada coffee dan non coffee.

    Aku pesan banana walnut, agak sedikit goey, rasa pisangnya cukup kuat, kalau kacang walnut kayaknya cuma sebagao toppingn di atas. Teksturnya agak sedikit goey dan sedikit agak manis buatku, tapi overall masih oke.

    Minumnya peach coldbrew, oke juga, segar dan ga kemanisan kalau buatku.

    Kalau kalian bundling minuman dan breadnya bisa mendapatkan diskon sebesar 30%

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Vuur Coffee [ Blok M, Kafe ]

    Betah

    Slow bar baru di Jaksel, tempatnya simple dan sleek, Japanese vibes gitu. Kalau dari luar ga kelihatan, tapi persis di sebelah Margaux Boutique dan titik di Gmapsnya udah pas kok.

    Owner sekaligus baristanya, Kak Aan super ramah dan enak buat diajak ngobrol. Tempat duduknya bisa di area bar atau ada sedikit space dengan beberapa kursi. Di bagian depannya juga ada 2 meja.

    Aku order V60 dengan pilihan Bali Catur Village beans hasil roastingan mereka sendiri. Disajikan dalam cangkir yang cukup besar, kopinya enak, cukup clean dan smooth, ga pahit, ga berasa cepat habisnya dan terjangkau, jika konsep sejenis rata - rata 50ank, di sini hanya dibanderol dengan 35k saja.

    Saking asiknya ngobrol, lupa videoin bar dan cuma videoin seadanya saja. Jangan lupa mampir kalau suka konsep slow bar seperti ini. Dijamin betah ngobrol di sini.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Latare [ Menteng, Kafe ]

    Hidden Coffee Shop

    Coffee shop yang sudah berjalan selama 3 bulan ini letaknya ada di area belakang Batic Chic Gallery. Masuknya dari jalan yang ada di samping.

    Mereka ada indoor dan outdoor, outdoornya lebih besar. Ada juga Musholla di sini. Menu ada kopi dan non kopi, tapi untuk makanan beratnya mereka baru ready jam 12 siang, kalau pagi baru ada camilan, pas aku datang ada brownies dan siomay.

    Aku pesan tropical black, campuran kopi dan jeruk. Segar banget, manisnya masih oke di aku dan kopinya juga masih cukup terasa. Habis dalam sekejap sama aku.

    Di sini hanya tersedia cashless payment saja.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  

    Cebar

    Penasaran sama ayam cebarnya, jadi mampir. Tempatnya hanya untuk take away saja.

    Ayam cebar ini, ayam dicelup saus lalu dibakar. Enak, aku suka, sausnya juga enak dan ada smokeynya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Pipiltin Cocoa [ Pondok Indah, Dessert ]

    Strawberry yoghurt soft ice cream

    Pas ke atm lewatin si Pipiltin Cocoa ini, dia dekat parkiran juga. Ada tempat duduknya di sini, tapi ga banyak.

    Aku cobain strawberry yoghurt soft ice cream, enak juga, asamnya berasa, ga kemanisan, conenya juga enak.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Toko Makmur Kopitiam [ Melawai, China ]

    Nasi Lemak

    Mampir ke sini waktu itu, habis dari Scarlett, karena dekat jadi sekalian, waktu itu juga pas ke sini lewatin Fumo, dekat banget, kek sederetan jadi kalau kalian kulineran di Blok M bisa sekalian mampir tuh.

    Mereka ada mi ayam, bubur dan nasi lemak. Aku coba nasi lemaknya, nasinya ga terlalu wangi, tapi cukup pulen, ayam gorengnya enak dan cukup berbumbu. Sambalnya agak manis, terinya suka, dimakan pakai nasi aja udah enak.

    Ada beberapa side dish juga, sayang bakso gorengnya lagi ga ada. Ada kudapan manis juga. Untuk minuman ada kopi dan non kopi. Tapi, pas ke sini lagi panas jadi order es jeruk songkit, segar banget.

    Pembayaran hanya cashless di sini. Yang aku suka di sini masnya ramah banget.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Maeko [ Thamrin, Toko Kue ]

    Royal Milk Tea

    Pas lewatin Maeko, mampir deh karena mau cobain milk teanya yang belum kesampaian. Pas datang tinggal 1 dan hanya ada varian royal milk tea, padahal mau yang earl grey. Tampilan botolnya juga pas pertama lihat, dulu botolnya tinggi.

    Baru ngeh ada shortcake yang versi pendek pas baca review, yowes nanti lagi cobain kalau ada lewat lagi.

    Royal milk teanya enak, wangi, manis dan creamynya pas, ga milky juga. Moga - moga bisa coba yang earl grey nanti.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!