Foto Profil FebTasty  (Feb & Mora)

FebTasty (Feb & Mora)

361 Review | 191 Makasih
Alfa 2019 Level 13
Steak Ramen BBQ Kopi Bakmi Pasta Sushi Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.0  
    Cacamarica Indonesian Cuisine [ Kuningan, Indonesia ]

    Soto mie nya enakkkk

    Temaptnya nyaman, ada tempat smooking dan non smooking, tapi tempat smooking terlihat lebih bagus, hehe, tidak ramai pengunjung mungkin karna sudah malam juga. Aku coba:
    1. Nasi ayam cincang kemangi : nasi, ayam cincang kemangi yang dibungkus daun dan disajikan dengan kerupuk
    2. Soto mie : di dalamnya ada kentang, kol, daging , mie, bihun dan risol. Kuahnya seger banget.. recommended banget buat dicoba ini soto mienya.

    Menu yang dipesan: Soto Mie, nasi ayam cincang kemangi

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Go! Mozaru [ Kuningan, Jepang ]

    Tempatnya sangat mencolok

    Tempat baru di kuningan city, dari jauh sangat mencolok karena warna warni, terus ada tulisan “by zenbu” jadi pengen coba deh. Aku coba:
    1. Tenpayaki chicken: aku emang suka banget tenpayaki do zenbu, dan ini kayak versi kecilnya, porsi untuk 1 orang.
    2. Ramen kara ori : ramennya cukup oke laah, harganya cukup murah juga

    Menu yang dipesan: tenpayaki chicken, ramen kara ori

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Wake Cup Coffee [ Kuningan, Kafe ]

    Nice place and good food, excellent service too

    Tempatnya lumayan cozy dan tidak ramai, pelayanannya super top, ramah banget. aku udah coba:
    1. Beef matah: ini enak banget deh sambal matahnya dan empuknya daging dimakan sama nasi, recommended banget buat dicoba
    2. Philly cheese dog: ini juga lumayan enak dan gurih, hanya saja gak bisa habis seporsi agak enek juga kalau kebanyakan makan kejunya.

    Oh iya waktu aku pesan memang pelayannya bilang perlu menunggu sekitar 20 menit karena nasinya habis dan baru mau dimasak dulu, aku sih tidak apa apa menunggu karena selama menunggu aku masih punya satu menu makanan lagi untuk aku cicipi. Eh tapi pelayannya tetap memberikan free ice cream sebagai permintaan maaf karena harus menunggu nasi yang lagi dimasak.. terharu deh.. oke banget service nya.

    Menu yang dipesan: Philly Cheese Dog, beef matah

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Emiko Japanese Soulfood [ Senopati, Jepang ]

    Makanannya sih enak, sayang keluar resto rambut bau rokok

    Tempatnya sebarisan dengan pondok suryo, tempatnya sebenarnya cukup lega, tapi sayang sekali waktu kesana lagi ada shooting acara kulinernya peppi, jadi gak bisa mengambil foto di area depan, dan saat mereka lagi shooting para kru nya ngerokok gitu deh, jadi walaupun kami pengunjung disediakan lokasi terpisah agar bisa makan dengan tenang, tetep aja kita kena asap rokoknya dan keluar dari resto itu semua badan aku (baju, rambut) bau rokok :(

    Sebenarnya makanannya cukup enak dan aku suka, aku pesan:
    1. Niku soba : pilihannya bisa mie hitam atau mir hijau, aku coba yang hijau, kuahnya enak dan segar, makannya jadi lahap
    2. Salmon teriyaki : disajikn dengan extra sauce, nasi, salad di atas salmonnya dan miso soup, ikannya segar, saucenya pas.. mantab deh.

    Menu yang dipesan: Salmon Teriyaki, Niku Soba

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Platinum [ Thamrin, Indonesia,Barat ]

    Nasi goreng porsi kuli.. banyaakk..

    Aku coba fried rice nya dan crispy chicken sambal matah, nasi gorengnya banyaak banget porsi untuk dua orang yang kelaparan. Rasa nasi gorengnya lumayan enak. Sambal matahnya juga cukup ok

    Menu yang dipesan: Nasi Goreng Seafood, Crispy Chicken Sambal Matah

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Bakso Letreg [ SCBD, Indonesia ]

    New menu bakso keju

    Gak tau lagi udah berapa kali makan bakso disini, favorite aku yaitu bakso urat halus plus bihun. Tapi beberapa bulan lalu ada yang berbeda dengan rasa baso dan kuahnya, tidak menggelegar seperti biasanya. Jadi stop makan disini dulu untuk beberapa saat. Mungkin kalian juga berfikir yang sama. Tapi jangan khawatir guys sekarang rasa kuah dan baksonya sudah kembali lagi seperti dulu. Oh iya sekarang juga ada baksu keju, lumayan enak dan wajib dicoba, sara aku buat babang bakso, kejunya banyakin dong.. hehehe

    Menu yang dipesan: Bakso Urat, Bihun, Bakso Keju

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    KFC [ Gambir ]

    Makanan kenangan

    Emang gak ada yang lebih enak dari junk food. Disajikan dengan cepat dan guriih, mengenang masa lalu kali ini aku makan lagi ayam goreng original, soup ayam, oriental bento dan spaghetti

    Menu yang dipesan: Chicken Soup, Oriental Bento, Spaghetti, Original Chicken

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Baked Magic [ Gandaria, Kafe ]

    Like their chou

    Aku coba chocolate chou dan caramel chocolate sponge, menurut aku yang chou lebih enak, karena sedikit crunchy di luar tapi lembut didalam, sedangkan yg sponge agak kemanisan

    Menu yang dipesan: chocolate chou, caramel chocolate sponge

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 2.6  
    AEON Sushi Dash & Go [ Sudirman, Jepang ]

    No no no no

    Overall rasa sushinya biasa aja, beberapa salmonnya ada yang kurang segar bahkan ada yang amis sekali, ada kursi dan meja untuk makan di tempat, tapi memang terbatas spacenya

    Menu yang dipesan: sakura set

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Mochi Mochio [ Sudirman, Mochi ]

    Si kecil kenyal kenyal

    Ini mochi pas buat ganjal lapar sementara, ada banyak banget pilihan rasa, favorite aku adalah red bean dan talas. Tidak ada tempat untuk makan di tempat, jadi hanya bisa take away

    Menu yang dipesan: red bean

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!