Foto Profil Tirta Lie

Tirta Lie

1690 Review | 931 Makasih
Alfa 2018 Level 19
Ramen Chinese Food Dimsum Seafood Kopi Bakmi Sushi Dessert Bubble Tea
  • 3.8  
    Sun Merry [ Muara Karang, Toko Roti dan Kue ]

    Slice Sisirnya nge rock...

    Toko Roti ini sudah masuk dalam grup kuliner legendanya daerah Muara Karang...
    Entah dari tahun berapa Toko Roti & Kue ini berdagang tapi yang jelas dari saya sejak masih dibangku SMP, Toko Roti & Kue ini sudah berdagang...

    Kalau ke Toko Roti ini, saya tidak pernah melewatkan Roti Slice Sisir nya yang super enak, Roti Slice Sisir ini merupakan Roti Tawar yang hanya diberikan mentega & gula saja tapi entah kenapa walaupun sederhana Roti Slice Sisir ini selalu enak...

    Mencoba 1 Roti lagi yaitu Roti Durian yang jujur saja untuk Roti yang berisikan selai Durian ini cita rasanya biasa2 saja...Selai Duriannya yang berada didalam Roti tidak nendang sekali...

    Menu yang dipesan: Slice Sisir, Roti Durian

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Soto Mie Prima Rasa [ Jembatan Lima, Indonesia ]

    The Real & The Only One Soto Mie Sawah Lio

    Banyak bermunculan Soto Mie - Soto Mie yang memakai nama Soto Mie Sawah Lio ( karena nama jalan tidak dapat di paten kan ) tapi yang benar2 Soto Mie Sawah Lio hanyalah Soto Mie Prima Rasa yang berdagang sejak tahun 1955 ini ( dari mulai dagang dengan pikulan )...
    Kelezatan Soto Mie yang sempurna...
    Terlihat dengan jelas sekali kepiawaian pedagangnya dalam mengolah Soto Mie nya sehingga menciptakan Soto Mie yang sangat lezat...
    Sama seperti Soto Mie yang lain yang memakai bahan2 yang sama tapi yang agak membedakan Soto Mie ini adalah daging2 yang terlihat sangat bersih yang sudah dipotong2 terlebih dahulu & sudah ditaruh kedalam panci selain itu di meja disediakan pula perkedel & emping yang dapat diambil sesuai dengan keinginan konsumen...
    Harga yang Rp. 18.000 seporsinya ( dengan nasi Rp. 22.000 ) merupakan salah 1 point plus yang membuat tempat makan ini selalu ramai dikunjungi oleh para konsumennya...

    Menu yang dipesan: Soto Mie

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Bakmi Belitung 24 (Lofucin) [ Kalideres, China ]

    Bakmi Suhunya Bakmi Kepiting Akui Gunung Sahari

    Sebelumnya Bakmi lezat yang 1 ini membuka Kedainya di Jl. Bandengan Utara tapi seiring berjalannya waktu Bakmi ini pindah & menempati alamat yang baru di daerah Taman Surya 5 Jakarta Barat...Ciri khas bakmi belitung terlihat sama karena memakai bakmi keriting kecil yang renyah...ada kelebihan lain untuk Bakmi Belitung Lofucin ini yaitu pemakaian daging kepiting sebagai tambahan daging pelengkap lainnya...Untuk kelezatan, bakmi inipun layak mendapatkan 4 bintang kelezatan...Catatan : jangan lupa untuk mencicipi tahu baso nya lezat...

    Menu yang dipesan: Bakmi

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    The Melpot Resto & Cafe [ Pantai Indah Kapuk, Indonesia ]

    Makanannya biasa tapi ide penyajian makanan2nya luar biasa

    Berjalan dari ujung ke ujung menyusuri per Ruko an Pantai Indah Kapuk pandangan mata tidak akan pernah lepas dari tempat makan, tempat minum, cafe dan lain2nya & salah 1 nya yang berdiri dengan sedikit megah yaitu The Melpot Resto & Cafe ini...

    Tertarik dengan pajangan gambar yang menempel di kaca resto ini yang menampilkan aneka jenis makanan Indonesia, ada makanan yang berbahan dasar bebek, ikan, udang dan lain2nya...

    Ketika memasuki resto ini nuansa Cafe plus Resto langsung terasa dengan adanya bangku2 sofa yang mewakili nuansa Cafe lalu bangku2 serta meja biasa yang mewakili nuansa Resto...

    Memesan yang merupakan the best nya yaitu Melpot Crispy Duck yang merupakan 1/2 ekor Bebek Goreng yang disajikan dengan nasi, sayur kacang panjang & 3 macam sambal ( sambal ijo, sambal bawang & sambal matah ), kesimpulannya : kalau untuk mengejar crispy nya memang Melpo Crispy Duck ini dapat diberikan nilai plus begitu juga dengan tampilan makanannya yang ditata dengan rapih di piring sedangkan untuk cita rasanya dapat dikatakan standard karena daging bebeknya masih sedikit keras & bumbunya tidak meresap kedalam daging...

    Selain Melpo Crispy Duck memesan pula Crispy Shrimp Cajun yang dapat dikatakan sangat menarik, walaupun makanan ini hanya Udang yang digoreng biasa tapi kerenyahan & kegaringan Udang nya sangat baik, tidak kegaringan & tidak pahit...

    Untuk minumannya memesan Thai Ice Tea yang boleh dikatakan menarik juga cara penyajiannya, biasanya kalau di restoran lain Thai Ice Tea nya sudah jadi & langsung dapat diminum tapi di restoran ini Thai Ice Tea nya disajikan secara terpisah antara Thai Tea nya yang sudah diberikan Es dengan Susu & Gula dengan maksud agar konsumen dapat mencampurkannya sendiri sehingga konsumen dapat menentukan sendiri kadar kemanisan Thai Ice Tea nya...

    Over all untuk makanan2 serta minumannya masuk dalam level menengah sedangkan nuansa resto serta ide penyajian makanan2 serta minuman2nya dapat diberikan nilai menengah ke atas...
     

    Menu yang dipesan: Melpot Crispy Duck, Crispy Shrimp Cajun, Thai Ice Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Home Made Bakery [ Kelapa Gading, Toko Roti dan Kue ]

    Roti bungkusnya the best deh

    Mengenal roti ini sejak toko roti ini membuka kedainya di EX Thamrin & mengenal dengan roti tuna bungkusnya yang sangat lezat...

    Karena merupakan salah 1 best sellernya jadi agak jarang menjumpai roti bungkus ini...

    Roti ini berisikan tuna lalu dilapisi dengan mayonaise & saus sambal setelah itu di bungkus dengan adonan yang menyerupai telor...

    Selain isi tuna juga ada isi daging sapi malah waktu itu pernah menemukan yang berisi pisang coklat...

    Menu yang dipesan: Roti Tuna, Roti Daging Sapi

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Imperial Chef [ Hayam Wuruk, China ]

    Babi Panggang & Babi Hong nya mantap boooossss....

    Back to Imperial Chef, Chinese Restaurant yang ada di pusat Kota, yang buka sampai jam 2 pagi ( hari libur sampai jam 3 pagi ) & yang selalu ramai dikunjungi oleh para tamunya...

    Datang kembali ke tempat ini karena malam2 ngidam banget ama Babi Panggang, karena uda malam akhirnya berkunjung ke tempat ini & mendapatkan wuaoowww kelezatan yang mantap...

    Mendapatkan Babi Panggang yang diolah dengan baik sehingga keempukan & kelezatan dapat langsung dirasakan ketika pertama kali mengunyah...

    Selain Babi Panggang mencoba juga Babi Hong yang disajikan dengan sayur asin ( khas Hakka )...Sama seperti Babi Panggangnya, Babi Hongnya pun diolah dengan baik sehingga keempukan & kelezatannya sampai meresap kedalam daging...

    Untuk Nasinya sengaja memesan Nasi Goreng Yang Chow yang disajikan cukup unik dengan memakai parutan kol serta toge panjang yang ditaruh diatas nasi goreng...Terus terang saja untuk cita rasanya tidak terlalu sempurna tapi masih dalam taraf enak , disarankan memakai sambal & bawang putih yang disajikan di meja sehingga akan memberikan cita rasa yang lebih enak...

    Menu yang dipesan: Babi Panggang, Babi Hong, Nasi Goreng Yang Chow

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Miyoshi [ Grogol, Jepang ]

    Sushi & Beef Bowlnya enak banget

    Ketika setiap kali mendapatkan undangan untuk berkunjung ke suatu tempat makan, selalu ada bimbang di hati, apakah nanti makanan yang disajikan enak atau tidak karena selama ini saya selalu berkomitmen hanya makanan2 yang enak atau lezat sajalah yang akan saya posting di wall saya & promosikan ke khalayak ramai...
    Siang ini berkunjung untuk memenuhi undangan ke tempat makan Sushi & Beef Bowl yang berada di Citraland Jakarta Barat, jujur dalam hati kebimbangan tersebut timbul apakah Sushi & Beef Bowl yang disajikan akan memenuhi kriteria lezat atau tidak apalagi seperti yang kita ketahui bersama ketika kita berbicara Sushi & Beef Bowl maka kriterianya akan langsung menuju ke Jepang yang memiliki standard kelezatan yang sangat tinggi...
    BIG SUPRISE, ketika satu persatu makanan disajikan dimulai dengan minuman Matcha yang unik lalu Sushi Roll disusul Beef Bowl ( 2 macam ) & Gyoza, kebimbangan yang ada di hati langsung lenyap...
    Inilah HIDDEN TREASURE - Harta Karun ( Kelezatan ) Yang Tersembunyi...
    Sushi Roll yang sangat lezat, Beef Bowl yang mengingatkan saya dengan Beef Bowl yang saya pernah makan di Jepang, Gyoza & Minuman Matcha yang sangat unik...

    Menu yang dipesan: Sushi Roll, Gyoza, Beef & Chicken Katsu Bowl, Beef Bowl, Matcha

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Sunda Prasmanan Cikajang [ Senopati, Indonesia ]

    Salah 1 Sunda Prasmanan terbaik di Jakarta

    Gile bos berkunjung ke tempat makan Sunda Prasmanan yan 1 ini mau nya nyomot semua makanan2nya...
    Sudah bertahan selama belasan tahun di Jl. Cikajang Jakarta Selatan & kelihatannya akan tetap bertahan selama belasan atau puluhan tahun kedepan...
    Sama seperti RM. Ampera 2 tak yang mana konsumen mengambil makanan2nya terlebih dahulu ketika selesai makan baru bayar...
    Selain jelas makanan2nya yang enak, pelayanan yang cepat & ramah ditunjukan oleh para pegawai maupun pemiliknya yang berada di kasir...
    Harga yang masih boleh dikatakan bersahabat menjadi salah 1 point ramainya rumah makan khas Sunda ini...
    Highly recommended...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Tahu Petis Yudhistira [ Senopati, Indonesia ]

    Tahu Khas Semarang

    Lokasi nya didalam garasi rumah sehingga tidak banyak yang tahu keberadaan Tahu Petis khas Semarang ini hanya orang yang berjalan kaki atau naik kendaraan dengan jalan yang lambat saja yang mengetahuinya...

    Hanya menjual Tahu Petis, Tahu Baso, Lumpia & Sambal Petis Udang yang dikemas dalam botol kecil...

    Tidak begitu mengetahui bagaimana Tahu Petis itu yang tahu hanya Tahu Pong atau Lumpia khas Semarang tapi ketika dimakan cukup enak juga cuma tidak bisa banyak2 juga makan Tahu Petis ini karena cukup pekat juga rasa Petisnya yang beraroma seperti terasi...

    Menu yang dipesan: Tahu Petis

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    Es Teler & Siomay Pak Man [ Senopati, Minuman ]

    Es Teler Legendaris Cikajang

    Kalau berkunjung ke Jl. Cikajang pasti orang akan langsung mengatakan Es Teler & Siomay Pak Man...

    Es Teler & Siomay Pak Man ini dapat dikatakan Legenda nya Jl. Cikajang...Dari berjualan diatas trotoar dengan tenda sekarang sudah berada di kios ( walaupun kecil )...

    Es Teler nya tetap enak & murah ( hanya Rp. 12.000 seporsinya ) dengan isian Nangka, Kelapa, Alpokat & Pacar Cina...

    Dengan moto Enak Bilang Teman Gak Enak Bilang Pak Man, rasanya nga ada yang bilang Pak Man Es Telernya nga enak karena Es Telernya selalu enak...

    Menu yang dipesan: Es Teler

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!