Foto Profil Andrika Nadia

Andrika Nadia

2730 Review | 1392 Makasih
Alfa 2023 Level 20
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.8  
    Duck Down Pizza Party [ Kemang, Lounge ]

    Great Pizza

    One of the best Pizza I have ever tasted! Meat Fuckers Pizza (IDR 115,000), thin crust with toppings of Beef Sausage, Grilled Chicken, Fried Bakso, Turkey Bacon, Cheese Mix, Chili, Onion Jam, and Gravy. TOP NOTCH!
    Also tried another recommended dish, Cock Slayer (IDR 75,000), a bowl of Buttermilk Fried Chicken, Black Truffle Mashed Potato, and Burnt Onion Gravy. TO DIE FOR!

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Toast Box [ Gandaria, Kafe,Singapura ]

    Peranakan Cuisine

    Toast Box asal Singapore buka cabang di Jakarta. Yang pertama di Terminal 3 Soekarno Hatta, selanjutnya di Gancit dan Kokas. Nuansanya putih, berasa bersih banget. Cara ordernya jadi mesen dan bayar dulu di kasir, lau nanti pesanannya diantar ke meja kita. Gw mesen Es Teh Tarik (IDR 24,545), manis dan pahitnya balance, enak! Untuk makanannya gw mesen Nasi Lemak (IDR 65,909), Nasi Lemaknya gurih, dilengkapi dengan Ayam Dada Fillet Goreng semacam Chicken Katsu, luarnya garing dalemnya empuk dan tasty. Juga dilengkapi dengan side dish wajib ala Nasi Lemak pada umumnya yaitu Telur, Timun, Ikan Bilis, dan Sambal. Pricewise rada pricey tapi rasanya autenthic. Mungkin karena ngikutin harga Singapore makanya jadi mahal kali ya.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Malacca Toast [ BSD, Kafe ]

    Nasi Campur Ayam Malacca

    Terletak di salah satu rukonya Ruko Golden Madrid, lantai 1 nya areanya semacam semi indoor karena gak tertutup, lantai 2 nya ber AC dan spacious. Kesini buat meeting lumayan rame, area dan seating capacity lantai 2 nya memadai untuk dibikin long table, dan cukup nyaman.
    Mesen Es Teh Tarik (IDR 29,000), manisnya pas, pahitnya pun dapet, authentic taste! Untuk makanannya mesen Nasi Campur Ayam Panggang Malacca (IDR 48,000) yang terdiri dari Nasi Hainam, Ayam Goreng, Sate Ayam, Ayam Merah, Telur Rebus, Sayuran, dan Sambal. Nasi Hainamnya tasty dan gurih, enakkk! Ayam Gorengnya Paha, empuk dan bumbunya meresap. Sate Ayamnya ada 2 tusuk. Ayam Merahnya dislice, sekilas gw kira Daging Babi, tapi ternyata dijamin Ayam kok hehehe. Sambalnya enak tapi sayangnya kurang pedes.
    Bisa jadi salah satu alternatif restoran yang dikunjungi nih kalo lagi pengen makan ala Malaysia / Singapur.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    The Pancake Co. by DORE [ Senayan, Kafe ]

    Souffle Pancake

    Dessert yang lagi super hype: SOUFFLE PANCAKE! Fruit Berry Pancake (IDR 95,000) yang terdiri dari 2 pieces Souffle Pancakes yang ditaburi dengan Icing Sugar, Vanilla Ice Cream, Strawberry Sauce, dan Fruit. Souffle Pancakesnya rasa Keju, manisnya pas, gak enek, teksturnya super light and fluffy! Kalo piringnya digoyang-goyang, Pancakenya pun ikutan goyang-goyang kayak jelly gitu. Ketebalan Pancakenya masih gak balance, belum ada standard ukurannya. Ada yang tebal dan ada juga yang rada gepeng. Vanilla Ice Cream dan Strawberry Saucenya sangat cocok sebagai pelengkap Pancakenya. Sayangnya Fruitnya sangat amat dikit banget banget, cuma ada 8 potong kecil-kecil, gak pas sih sama namanya yang depannya pake “Fruit Berry”. Untuk harganya juga menurut gw rada overprice. But overall it was a nice and delicious dessert.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    Liang Sandwich Bar [ Gandaria, Snack ]

    Chicken Bolognese Sandwich

    Sandwich yang lagi ngehits ini akhirnya buka cabang juga di Jakarta Selatan tepatnya di Gandaria City. Sandwichnya bukan terbuat dari Roti kayak Sandwich pada umumnya, tapi terbuat dari Roti Canai.
    Gw mesen yang Chicken Bolognese Sandwich, yang merupakan Jay Chou’s Choice. Canainya empuk, enak, dan gurih, tapi filling Chicken Bolognesenya menurut gw biasa aja dan rada asem. Gw lebih menikmati makan Canainya doang dibanding pake fillingnya. Next time mau beli Canainya aja tanpa pake fillingnya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Starbucks [ Benda, Kafe ]

    While Waiting

    Nyampe di airport kecepetan, Starbucks to the rescue! Emang sih Starbucks sekarang mahal banget, tapi paling nyaman dari semua restoran-restoran di Terminal 2F ya cuma disini. Untunggg ada buy 1 get 1 dari Linenya Starbucks, lumayan banget harga 1 tapi dapet 2 Caramel Macchiato! Liat display pastrynya jadi tergoda buat ngunyah. Smoked Beef Quiche, SO GOOD!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Gyu Kaku [ BSD, Jepang ]

    AYCE

    Standard Buffet (IDR 238,000) sekarang ada beberapa tambahan menu baru yang menggantikan beberapa menu lama. Fried Premium Dory, Premium Dory Miso Foil, Squid on Stick, Ika Mentaiko Bibimbap, Spicy Suki Shabu, Juicy Beef Pot, dan Fruit of the Day. Yang gw cobain yaitu Squid on Stick, Spicy Suki Shabu, Garlic Suki Shabu, Juicy Beef Pot, dan Fruit of the Day. Squid on Sticknya udah dibumbuin jadi lebih berasa dibanding yang Squid aja. Spicy Suki Shabunya enak, tapi gak gitu pedes. Garlic Suki Shabunya gurih.
    Juicy Beef Potnya amat sangat gak gw rekomen karena ALOT BANGET! Trus gw tanya ke waitressnya kok alot banget, dia jawabnya “ya memang kayak gitu”. Mohon maaf akhirnya gw lepeh, lalu kata waitressnya harus dimakan kalo nggak dimakan akan kena charge. Mending kena charge daripada mesti ngunyah daging rasa batu.
    Fruit of the Daynya Semangka. Manis tapi cara motongnya rada keburu-buru, masih banyak putih-putihnya.
    Walaupun menu barunya ada yang bikin kecewa, tapi menu lamanya enak as always! Karubi, Rosu, Kimchi, dan Lettuce, kombinasi favorit gw!

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Onezo [ BSD, Bubble Tea ]

    Dirty Brown Sugar Milk Tea

    Brown Sugar Boba lagi super happening! Salah satu yang menurut gw enak ya di OneZo ini. Dirty Brown Sugar dengan 3 pilihan yaitu Fresh Milk, Milk Tea, dan Coffee Milk. Gw nyobain yang Dirty Brown Sugar Milk Tea (IDR 30,000) ukuran medium dengan less ice dan 50% sugar. Menurut gw Brown Sugar Bobanya pas manisnya, lembut, dan kenyal. Milk Teanya juga enak dan karena mesennya sugarnya cuma 50% jadi masih ada rasa pahitnya sedikit tapi malah enak karena gak kemanisan dan gak bikin enek. Recommended!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Potato Corner [ Kemang, Snack ]

    BBQ French Fries

    Cemilan mengenyangkan idolaku! French Fries yang ditaburi bumbu, gw selalu mesen yang rasa BBQ, so tastyyy French Friesnya digoreng setelah kita pesan jadi dijamin masih panas pas disantap. Untuk ukurannya juga ada banyak pilihan, yang gw pesen ukuran Mega (IDR 30,000), kenyang banget dimakan sendirian! Yummm!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  

    Nice Bar

    Brand new Bar di Ayana Midplaza Hotel yang nuansanya seperti Japanese restaurant. Walaupun mengusung konsep Bar tapi menurut gw vibenya lebih ke Lounge. Pilihan minumannya banyak banget mulai dari alcohol maupun non-alcohol, dan ada makanannya juga walaupun gak banyak pilihannya, mulai dari starter, main course, sampai dessert.
    Setiap hari jam 16.00-18.00 ada happy hour, kalo order alcohol drink akan mendapatkan free Tapas. Dan setiap Jumat dan Sabtu jam 20.00 ada live music juga loh!

    - Nona Kupang (IDR 135,000)
    Cocktail made by bartender Rolando Abineno yang terinspirasi dari tanah kelahirannya di Kupang. Masuk ke dalam World Class Competition loh! Campurannya terdiri dari Moke (Arak Timor), Maraschino, Raisin Bitter, Sous Vide Gin, Rosemary, dan Beetroot. Rasa yang keluar yaitu rasa Lemon yang super refreshing!

    - Chicken and Quail Egg Stick (IDR 68,000)
    Yakitori Ayam yang dibumbui dengan Black Truffle Sauce dan Telur Puyuh, well-seasoned, tender, and juicy! Terdiri dari 3 sticks dan disajikan dengan Pickled Daikon dan Fried Seaweed.

    - Wagyu Beef Tenderloin Grade 5 (IDR 318,000)
    Wagyu Beef Tenderloin Grade 5 with Bali Salt, Rocket, and Truffle Sauce. VERY VERY VERY COLORFUL AND PRETTY PLATING AND PRESENTATION! Asliii bagus bangettt! Hands down to the Chef! Wagyunya pun super tender and juicy, dan Truffle Saucenya super tasty! RECOMMENDED!

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!