Foto Profil Anggita Deska

Anggita Deska

470 Review | 81 Makasih
Level 9
Kopi Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 5.0  
    Bakmi Bless [ Setiabudi, China ]

    Affordable chineese food & seafood

    Restoran ini menyediakan chineese food & seafood. Sebelumnya hanya berupa warung tenda di trotoar sekitaran mau ke setiabudi, setelah lama tutup akhirnya buka dengan tampilan baru.

    Tempatnya cukup luas, dan outdoor. Banyak lampu jadi sangat terang. Pelayannya sigap dan cepat, cuma karena makin malam makin ramai maka makanan tersedia agak lama.

    Saya dan teman saya datang jam 7.20pm dimana belum terlalu ramai.
    Kami pesan:
    - nasi goreng kambing (30k): daging kambing ny dipotong kecil kecil, sama sekali gak bau, hanya terlalu banyak potongan cabai sehingga kalau bijinya tergigit baru kerasa banget pedasnya.
    - mie goreng seafood (30k): porsi mie nya banyak banget, seafoodnya melimpah, untuk rasa mie nya manis.
    - sapo tahu ayam (30k): disajikan masih hangat, wadahnya lucu, sapo tahu nya juga melimpah banget. Sayuran nya agak kurang banyak.
    - es teh manis (7k): rasa es teh manis biasa.
    - teh botol sosro + es batu (10k): teh botol nya di botol plastik dengan satu gelas es batu.

    Untuk pembayaran bisa cashless. Disini juga tersedia juice-juice. Parkiran mobil tersedia hanya terbatas.

    Menu yang dipesan: Mie Goreng Seafood, Sapo Tahu Ayam, Nasi Goreng Kambing, Es Teh Manis, teh botol sosro

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Dua Nyonya [ Cikini, Indonesia ]

    Old vibes!

    Sebenarnya mau makan di restoran disamping-sampingnya tapi masih tutup dan sudah keburu parkir.

    Datang sekitar jam 8am, dan baru saya dan teman saya yang datang. Dipintu masuk restoran ada papan bertuliskan restoran buka jam 7am tapi ketika tanya makanan berat apa yang sudah available pelayannya menjawab semua jenis nasi goreng. Lalu tidak lama pelayannya bilang tidak tersedia. Kemudian kami mau memesan pisang bakar ternyata belum tersedia juga, yang baru tersedia hanya sejenis gorengan akhirnya memesan tempe mendoan, hot tea dan hot lemon tea. Hot tea dan hot lemon tea ny benar benar panas, sampai tidak bisa diminum sehingga kami meminta segelas es batu. Pelayannya tidak stanby di meja kasir jadi agak susah memanggilnya. Tempe mendoannya untuk 1 porsi terdapat 4pcs disertai bumbu celupan yaitu kecap dan potongan cabai. Tempe mendoannya masih hangat, potongan tempe ny ga cukup tipis, di goreng setengah matang.

    Suasananya old vibes, tenang tanpa musik. Sebenarnya pilihan makanannya cukup banyak dan tradisional jadi mungkin bisa jadi pilihan untuk makan siang, bukan untuk sarapan.

    Menu yang dipesan: tempe mendoan, Hot Tea, Hot Lemon Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Gado - Gado Bon Bin [ Cikini, Indonesia ]

    Gado gado legend

    Karena sebelumnya sarapan didaerah cikini tapi menu makan beratnya belum available, maka cari tempat makan lain yang masih dekat dekat. Jatuhlah kepada pilihan Gado-gado bon-bin, yang ternyata sudah ada sejak tahun 1960. Liat di google buka jam 9am terus sebelum kesana telepon dulu tapi tidak ada yang angkat. Sekitar 9.30am sampai sana tapi belum buka, jadi muter muter dulu dan jam 10am akhirnya buka. Parkirannya hanya disisi jalan sebrang gado-gadonya.

    Begitu datang, tidak ada tamu lain, sementara petugasnya sedang membuat pesanan orang lain yang dibungkus. Saya dan teman saya pesan hal yang sama yaitu gado-gado lontong dan es cincau hitam. Pelayanannya agak lama karena yang membuat dan menata total adalah nenek nya, yang lain hanya membantu.

    Dalam 1 porsi gado gado terdapat 1/2 potong telor rebus dan kerupuk udang. Rasa gado gado lontongnya asiiiiin, sepertinya dari kuah kacangnya, tekstur kuah kacangnya sendiri cair, lontongnya enak. Es cincau nya segar. Dan gado gado disini sambalnya dipisah.

    Suasananya tidak nyaman untuk makan ditempat. Agak kotor, dan banyak kucing didalam, jadi agak bau. Tidak ada musik yang dinyalakan. Lebih banyak pesanan melalui food-online. Disini sudah bisa bayar cashless dengan debit, kurang tau metode lainnya.

    Untuk makanan tradisional ini menurut saya priceyy, gado gado (40k) dan es cincau hitam (15k) ditambah pajak 10%, mungkin karena sudah berdiri sejak lama jadi sudah punya nama.

    Menu yang dipesan: Es Cincau, Gado - gado Lontong

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Fillmore Coffee [ Karet Kuningan, Kafe ]

    Banana mocha & bread

    Kali kedua kesini, pas kesini pas lagi ppkm yang hanya boleh dine-in sekitar 30 menit dan outdoor. Jadi pemesanan makanan dilakukan dilantai bawah, dan hanya menerima cashless.

    Saya pesan banana bread (32k) dan iced banana mocha (50k). Kemudian langsung keatas, karena makanan/minuman yang dipesan akan diantar langsung keatas. Agak lama nunggu pesanan tersedia, yang datang duluan justru minuman padahal sepertinya makanannya tinggal dihangatkan. Untuk iced banana mocha nya sendiri terasa pisangnya, dan ternyata sudah tercampur gula jadi agak terlalu manis, biasa nya gula belum dimasukkan. Untuk banana bread nya enak, pisangnya terasa, porsinya cukup buat nemenin ngopi. Oia karena lagi pandemi ini jadi makanannya dimasukan ke wadah plastik. Minuman pun diwadah plastik.

    Suasana diatas agak sempit tapi cukup banyak seat tersedia dan ada colokan, hanya saja kalau siang agak panas.

    Menu yang dipesan: Banana Bread, iced banana mocha

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    McDonald's [ Sudirman ]

    Go to mcd for happy meal’s toy

    Kesini saat PPKM level 4, tidak bisa dine in. Pesan happy meal, edisi space-jam, dan masih ada lola bunny nya. Pesan happy meal McNuggets yang paket nugget (4pcs) dan french fries (kid size) with sweet and sour sauce ditambah minuman Fruit Tea BlackCurrant dan Matcha McFlry Oreo.

    Porsi kentang gorengnya sedikit, dan agak layu, ga crispy, mungkin dimasak ny udah agak lama. Untuk nuggetnya juga ga hangat, tapi sauce ny unik banget rasanya, manis asam segar. Matcha McFlry Oreo nya enak, bubuk matcha nya banyak, itu yang bikin istimewa. Ada tambahan +2k untuk takeaway charge. Dan sekarang ada mesin untuk memesan makanan, disitu bisa langsung bayar, atau memilih metode pembayaran lain dimana dilanjutkan ke kasir.

    Menu yang dipesan: sweet and sour sauce, matcha mcflry oreo, kids-size fries, mcnugget, Fruit tea blackcurrant

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    Gelato Secrets [ Setiabudi, Es Krim ]

    I scream for ice cream ;p

    Memutuskan wfh di setiabudi one, pas mau pulang beli gelato disini. Sekitar jam 5pm, ada beberapa pengunjung juga yang dine-in.

    Sebenarnya mau yang cone tapi cone ny habis, jadi pesan yang small karena sudah kenyang. Rasanya just so-so, pilihan rasanya kurang banyak, dan es krim cepat meleleh.

    Untuk pelayanannya ramah, banyak seat tersedia kalau mau dine-in, dan karena lokasinya dekat jadi ga ada salahnya untuk sering sering makan eskrim disini.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.8  
    Waroeng Djahe [ Tebet, Indonesia ]

    Kinda warm food for the night

    Untuk yang mau makanan/minuman menghangatkan bisa banget kesini, selain sedia wedang, dia juga ada makanan lainnya. Berpusat di bandung, kini hadir di tebet. Untuk parkiran sendiri agak terbatas tapi bisa parkir d ruko ruko sekitarnya.
    Favorit saya kembang tahu dicampur wedang, untuk rasa kuahnya sendiri kurang berasa jahenya lebih dominan ke gula merah, dan kurang panas. Disini ada cemilan masa kecil, atau kalau mau snacking bisa cilor dan cuankie. Cilornya enaaak sekali, ditambah bumbu kacang yang pas. Untuk cuankie ny biasa saja.
    Pelayanannya cepat, dan emang baru ramai sama pengunjung lain ketika malam, meski sudah buka dari jam 10am.

    Menu yang dipesan: Cilok, Ronde

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 2.8  
    Farm.girl [ Menteng, Kafe ]

    Its not worth ur money and time

    Setelah berolahraga, diajak sarapan disini. Datang sekitar pukul 9am, tidak terlalu ramai. Lokasi dine-in outdoor. Dan untuk pemesanan didalam. Saya pesan Iced Matcha Latte dan New Yorker. Dimana New Yorker nya sudah dibilang untuk dibagi 2. Untuk keadaan yang tidak terlalu ramai, pelayanannya bisa saya bilang buruk. Pemesanan lama, makanan yang datang pun sekitar 1jam. Minuman datang duluan. Makanan datang 1 per 1, tidak berbarengan. New Yorker nya belum dibagi 2.

    Untuk rasa, just so-so. Matcha Latte ny gak istimewa. Scrambled egg nya enak, fillet ikan ny ga kerasa, sedikit dan sangat tipis, keripik kentangnya udh dingin dan gak crunchy. Untuk harga semahal itu dan waktu tunggu yang lama, tidak sebanding. 👎🏻👎🏻

    Menu yang dipesan: New Yorker, Iced matcha latte

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Ah Mei Cafe [ Setiabudi, Kafe ]

    Laksa singapore pertama…yang saya coba :9

    Kesini pas penebalan ppkm mikro, jadi jam 8pm tutup. Kesini jam 6.45pm di hari kerja, sepi banget, cuma ada 2 orang tamu lain pasangan paruh baya.

    Disini saya pesan laksa singapore, roti prata pisang coklat dan ah mei milk tea special. Pelayanannya sigap dan makanan tersedia cepat. Untuk porsinya sendiri cukup ya, dan mengenyangkan. Ini pertama kalinya saya makan laksa, rasanya enak, kuahnya kental dan gurih, ada potongan kerang kecil kecil, dan mie ny unik. Untuk milk tea nya biasa aja, ga seistimewa namanya. Untuk roti prata nya sendiri, cukup besar dan bisa dinikmati bersama sama. Pisang dan coklatnya melimpah didalam lapisan rotinya.

    Tempat makan ini berlokasi di lantai 2 setiabudi one, tempatnya bukan yang instagrammable tapi rasanya…gausah diragukan dan harganya terjangkau. Jadi penasaran menu lainnya ^^

    Menu yang dipesan: ah mei milk tea special, Laksa Singapore, roti prata pisang coklat

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Makassar Seafood Pelangi [ Menteng, Indonesia ]

    Makassar-food lovers

    Kesini saat pandemi sekitar Juni 2021, jadi 1 meja maksimal hanya 3orang dan tidak bisa digabung. Datang pas baru buka jadi ga begitu ramai. Karena beramai-ramai jadi pesan yang bisa makan sama-sama. Nasi goreng merah, coto makassar, mie titi, teh tawar dan es pisang ijo.

    Pelayanannya cepat, makan tersedia tidak pakai lama. Untuk rasa makanannya pun enak banget, porsi nya juga banyak. Nasi goreng melimpah, gak pedas. Daging di coto nya pun banyak. Es pisang ijonya juga empuk.

    Hanya saja pemilihan musik untuk menemani makan tidak sesuai.

    Menu yang dipesan: Es Pisang Ijo, Teh Manis Hangat, Teh Tawar Hangat, Nasi Goreng Merah, Coto Makassar

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.