Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Emoji Makanan yang Paling Popular, Kamu Sering Pakai yang Mana?

List Artikel
31 Januari 2017 | 0 Komentar

Emoji merupakan ikon yang sering digunakan oleh para pengguna smartphone dan sosial media untuk menunjukkan atau menggambarkan perasaan penggunanya. Ada puluhan bahkan ratusan emoji yang ada di dunia. Emoji tak hanya berbentuk ekspresi seperti sedih, sedang, menangis, marah, dan lain sebagainya. Tapi emoji jug ada yang berbentuk makanan. Dengan adanya tampilan emoji makanan tentunya membuat kamu jadi lebih mudah menggambarkan makanan apa yang sedang atau ingin kamu makan. Dari sekian banyak emoji makanan, ada lima yang paling popular karena banyak digunakan. Di antara ke lima emoji makanan di bawah ini, mana yang kira-kira sering kamu gunakan sehari-hari?

 

1. Pizza



Sumber: pergikuliner.com


Pizza menjadi emoji makanan pertama yang paling banyak digunakan. Ada dua jenis emoji pizza yang ada, yakni berupa pizza utuh alias satu loyang penuh dan pizza slice alias potongan pizza berbentuk segitiga. Saking popularnya, bahkan ada orang yang memesan pizza dengan menampilkan beberapa emoji pizza, misalkan kamu ingin memesan dua loyang pizza, maka emoji yang kamu berikan adalah dua loyang pizza.

 

2. Paha Ayam Goreng



Sumber: cookeatdelicious.com


Paha ayam goreng yang ada pada emoji makanan menjadi simbol dari ayam goreng crispy cepat saji. Kamu pasti bertanya-tanya kenapa paha ayam goreng yang ada pada emoji makanan dan bukan sayap ayam goreng atau dada ayam goreng. Paha ayam goreng ternyata menjadi varian ayam goreng yang paling banyak dipesan digerai-gerai fast food delivery sehingga yang dimuncul di emoji makanan adalah paha ayam goreng alias drum stick.

 

3. Kopi



Sumber: pergikuliner.com


Kopi yang saat ini sudah menjadi tren gaya hidup masyarakat perkotaan ini tentunya tak heran jika menjadi emoji yang popular. Emoji kopi ini biasanya digunakan untuk mempersingkat ajakan ngopi seseorang. Kamu bisa menggunakan emoji kopi dan toko yang melambangkan coffee shop. Kamu juga bisa menggabungkan emoji kopi dan emoji perempuan laki-laki sebagai ajakan kencan di coffee shop.


 

4. Burger


Sumber: pergikuliner.com


Siapa tak suka burger? Selain pizza dan ayam goreng, burger menjadi salah satu fast food terlaris di dunia karena selain cepat membuatnya juga sangat praktis untuk dibawa. Kebanyakan orang menggunakan emoji burger untuk menggambarkan betapa laparnya mereka dan ingin segera mengunyah makanan. Satu emoji burger melambangkan rasa lapar, sementara dua hingga tiga emoji burger melambangkan rasa lapar yang sudah sangat akut alias lapar sekali. 

 

5. Donat



Sumber: pergikuliner.com


Donat menjadi salah satu emoji makanan bercitarasa manis yang masuk dalam jajaran emoji makanan terfavorit di dunia. Pasalnya, donat memiliki bentuk yang unik dengan lubang di tengahnya. Emoji donat banyak digunakan sebagai simbol saat orang sedang lapar dan ingin makan camilan. Emoji donat yang ada sangat beragam warnanya, tapi yang menjadi favorit adalah emoji donat dengan topping berwarna cokelat meises dan topping berwarna pink dengan taburan meises warna-warni di atasnya.

 

Selain kelima emoji makanan di atas, masih ada emoji makanan lainnya yang juga sangat popular seperti sepotong strawberry cake dengan cream putih dan hiasan strawberry di atasnya, keju, spagheti, ramen, serta bir. 

Burgerous

Foto Burgerous
Foto Burgerous
Foto Burgerous

Wingstop

Foto Wingstop
Foto Wingstop
Foto Wingstop

Mister Donut

Foto Mister Donut
Foto Mister Donut
Foto Mister Donut

Krispy Kreme Cafe

Foto Krispy Kreme Cafe
Foto Krispy Kreme Cafe
Foto Krispy Kreme Cafe

Holdak Crispy Chicken

Foto Holdak Crispy Chicken
Foto Holdak Crispy Chicken
Foto Holdak Crispy Chicken

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?