Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Jenis Roti Tawar Terpopuler di Dunia, Ada yang Cocok Untuk Diet Loh!

List Artikel
26 Februari 2021 | 0 Komentar

Roti bagi sebagian besar masyarakat dunia menjadi salah satu makanan pokok yang paling banyak dikonsumsi, terutama saat sarapan. Masyarakat Eropa dan Amerika menjadi orang yang paling banyak mengonsumsi roti. Dari sekian banyak jenis roti, roti tawar menjadi yang sering dikonsumsi. Hal ini dikarenakan roti tawar bisa diolah menjadi apa saja. Tak hanya cocok disantap dengan selai, tapi juga bisa dijadikan sandwich, roti bakar, dan lain sebagainya. 


Tapi, teman kuliner tahu tidak kalau ternyata roti tawar ini punya beberapa jenis? Tak hanya roti tawar putih saja, ada banyak jenis roti tawar terpopuler di dunia. Kita bahas satu persatu yuk!

 

1. Roti Gandum Utuh



Sumber: Delish.com


Jenis roti tawar terpopuler di dunia selain roti tawar putih adalah roti gandum utuh atau whole wheat bread. Roti gandum utuh merupakan roti tawar yang dibuat dengan bahan dasar gandum utuh sehingga dinilai lebih sehat karena mengandung banyak serat di dalamnya. Warnanya agak gelap kecoklatan dengan tekstur yang lebih padat sehingga saat dikonsumsi kita bisa cepat merasa kenyang. Untuk rasanya, jenis roti tawar ini tidak terlalu manis karena kandungan gulanya sedikit.

 

2. Roti Bebas Gluten



Sumber: Landolakes.com


Jenis roti tawar terpopuler di dunia selanjutnya adalah gluten free bread atau roti bebas gluten. Jenis roti ini sangat familiar di kalangan pecinta diet karena roti tawar ini tanpa gluten. Gluten sendiri merupakan protein yang terkandung dalam gandum hasil persilangan. Gluten sebenarnya memiliki manfaat, namun sebagian orang memang menghindari protein jenis ini karena dapat menimbulkan rasa alregi. Roti bebas gluten biasanya terbuat dari tepung almond, kentang, dan kelapa. Warna roti bebas gluten ini ada yang berwarna putih, tapi ada juga yang berwarna kekuningan tergantung bahan dasar yang digunakan.

 

3. Roti Ciabatta


Sumber: Italianrecipebook.com


Roti ciabatta menjadi salah satu jenis roti tawar terpopuler di dunia yang asalnya dari Italia. Bentuknya oval memanjang dengantekstur yang padat, renyah pada bagian kulit luar, tapi berongga-rongga cukup besar pada bagian dalamnya. Roti ini dibuat dengan campuran minyak zaitun untuk menggantikan mentega sehingga lebih rendah lemak. Roti ciabatta paling sering digunakan sebagai roti sandwich atau dipanggang dengan isian telur atau daging asap.

 

4. Roti Sourdough



Sumber: Kenwoodworld.com


Teman kuliner pasti pernah mendengar nama roti sourdough? Roti tawar ini memiliki cita rasa yang cukup unik karena ada campuran rasa asamnya. Hal ini dikarenakan roti sourdough dibuat dengan campuran ragi alami sehingga membuat rasanya sedikit asam. Untuk membuatnya pun diperlukan waktu yang lebih lama karena harus memfermentasinya selama berhari-hari. Sama seperti roti ciabatta, roti sourdough ini punya tekstur yang berongga cukup besar pada bagian dalam dan agak kenyal. Sedangkan pada bagian atasnya bertekstur garing.

 

5. Roti Hitam (Rye Bread )



Sumber: Tmecosys.com


Berikutnya ada roti hitam atau rye bread. Roti hitam merupakan roti tawar yang dibuat dari gandum hitam. Gandum hitam yang digunakan sebagai bahan dasar roti tawar ini membuatnya memiliki kandungan karbohidrat kompleks. Selain itu kandungan seratnya juga sangat tinggi sehingga cocok dikonsumsi untuk diet sehat. Roti hitam memiliki rasa yang tidak terlalu manis, cenderung hambar dan punya tampilan warna yang cokelat tua dengan tekstur yang padat.


6. Brioche


Sumber: Bakingmoment.com


Brioche mungkin terdengar asing bagi orang Indonesia, tapi bagi orang Eropa, roti ini sangat populer. Brioche adalah roti yang berasal dari Perancis. Bahan bakunya terbuat dari tepung, telur, gula, dan mentega. Dari segi tampilannya mirip dengan perpaduan roti sobek dengan roti tawar putih. Tekstur dari brioche ini cukup padat tapi moist alias lembut dengan rasa ringan dan manis yang pas.

 

7. Multigrain Bread



Sumber: Completlydelicious.com


Terakhir ada multigrain bread yang merupakan jenis roti tawar terpopuler di dunia yang dibuat dengan campuran banyak biji-bjjian di dalamnya. Jenis biji-bijiannya bisa berupa biji rami, biji wijen, biji bunga matahari, biji labu, dan lain sebagainya. Berhubung ada banyak biji-bijian di dalamnya, maka kandungan seratnya cukup tinggi sehingga bisa membuatmu kenyang lebih lama. Ditambah lagi kandungan nutrisinya juga lebih tinggi dibanding jenis roti tawar lainnya.


Dari informasi di atas, tentu wawasan teman kuliner akan dunia roti bertambah bukan? Nah, di Jakarta beberapa roti di atas mudah ditemui di toko-toko roti yang ada di Ibu Kota. Jika teman kuliner ingin mencari dan mencoba aneka roti lainnya, bisa langsung datengin toko-toko roti rekomendasi PergiKuliner di bawah ini!

Francis Artisan Bakery

Foto Francis Artisan Bakery
Foto Francis Artisan Bakery
Foto Francis Artisan Bakery

Roti Boy

Foto Roti Boy
Foto Roti Boy
Foto Roti Boy

Roti Eneng

Foto Roti Eneng
Foto Roti Eneng
Foto Roti Eneng

Tous Les Jours Cafe

Foto Tous Les Jours Cafe
Foto Tous Les Jours Cafe
Foto Tous Les Jours Cafe

Holland Bakery

Foto Holland Bakery
Foto Holland Bakery
Foto Holland Bakery

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?