Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Asal-usul Lekker Holland, Kue Asal Belanda yang Populer di Indonesia

List Artikel
18 September 2023 | 2 Komentar

Lekker Holland merupakan salah satu kuliner asal Belanda yang cukup populer di Indonesia. Entah itu sebagai kuliner untuk disantap ataupun kuliner yang diberikan sebagai bingkisan untuk orang tersayang. Lekker Holland memiliki tingkat popularitas yang hampir menyamai brownies sebagai kuliner untuk bingkisan. Kamu bisa menjumpainya dengan mudah di berbagai toko kue atau bakery hingga kafe atau kedai kopi, karena kuliner ini juga cocok disantap sebagai teman pendamping minum kopi. Menjadi kue yang populer di Indonesia, inilah asal-usul kue lekker Holland yang perlu kamu ketahui.

 

Asal-usul Kemunculan dan Nama Lekker Holland



Sumber: resepkekinian.com


Lekker Holland termasuk dalam kue tradisional Belanda yang konon sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu. Di negara asalnya, kue ini bernama boterkoek atau kue mentega. Penamaan boterkoek dikarenakan kue ini terbuat dari mentega yang menjadi salah satu bahan utamanya. Selain nama boterkoek, ada juga nama lain yang disematkan oleh masyarakat Belanda pada kue ini, yakni Dutch flat cake atau kue tipis Belanda karena kue ini memiliki bentuk yang cukup tipis jika dibandingkan kue pada umumnya. Di Indonesia, kue ini justru lebih dikenal dengan nama lekker Holland. Ternyata ada alasan dari penamaan tersebut. Kata ‘lekker’ dalam bahasa Belanda adalah enak, sedangkan kata ‘Holland' adalah salah satu julukan negara Belanda. Jadi kalau diartikan, kue ini memiliki makna kue belanda yang enak. Masyarakat Indonesia menamakannya sebagai lekker Holland karena memang menganggap bahwa kue ini punya rasa yang sangat enak.

 

Tidak Menggunakan Pengembang



Sumber: fimela.com


Lekker Holland punya beberapa keunikan dan salah satunya adalah kue ini tidak menggunakan pengembang sama sekali. Baik itu SP, ovalet, TBM, ragi, baking powder, maupun baking soda. Sebagai ganti bahan pengembang tersebut, kue-kue dari Belanda yang tidak menggunakan pengembang biasanya menggunakan banyak telur di dalamnya agar tetap bisa mengembang dan berongga. Tapi tidak dengan lekker Holland, telur yang digunakan tidaklah banyak. Namun, kue ini terbilang agak mengembang meski tidak berongga besar layaknya kue pada umumnya. Kue asal Belanda ini hanya dibuat dari bahan campuran mentega, telur, tepung, vanila, dan susu bubuk. Bahan-bahan yang simpel dan mudah didapat inilah yang membuat lekker Holland di negaranya menjadi kue rumahan yang biasa dibuat untuk disajikan sebagai teman minum teh atau makanan penutup saat makan malam.

 

Kue yang Memadukan Tiga Jenis Kue



Sumber: bakerfromscratch.com


Menurut sejarahnya, kue asal Belanda ini terinspirasi dari tiga jenis kue, yakni kue kering, pai, dan butter cake. Inilah yang menjadikannya cukup unik. Jadi kalau kamu mencicipnya, kamu akan merasakan tekstur agak garing mirip kue kering dan kulit pai pada bagian luar lekker Holland, tapi bagian dalamnya terbilang cukup lembut seperti butter cake. Proses pembuatannya juga mirip dengan butter cake karena mentega akan dikocok dengan gula hingga halus terlebih dahulu, baru kemudian dicampur dengan tepung dan telur hingga merata. Lekker Holland memiliki aroma yang sangat wangi karena penggunaan mentega yang cukup banyak. Rasanya juga berpadu antara gurih dengan manis. Supaya rasa dan aromanya jadi berbeda, biasanya akan diberi taburan kacang almond iris dan kismis sebagai topping.

 

Sering Dijadikan sebagai Bingkisan



Sumber: fimela.com


Salah satu alasan mengapa lekker Holland ini sering dijadikan sebagai bingkisan untuk diberikan kepada kerabat hingga teman. Pasalnya, tampilan kue asal Belanda ini cukup cantik dan menarik. Ditambah lagi, keunggulannya adalah bentuknya yang tidak mudah rusak jika dibawa dalam perjalanan jauh, sama seperti brownies. Jadi, saat kamu membuka kemasannya, kue asal Belanda ini masih memiliki bentuk yang sama pada saat dikemas. Hal ini dikarenakan tidak ada topping krim atau buah-buahan yang bisa mudah bergeser pada saat perjalanan.

 

Itulah sekilas mengenai lekker Holland yang menjadi salah satu kue asal Belanda yang cukup populer di Indonesia. Apakah kamu sudah pernah mencicip lekker holland ini? Jika kamu sedang mencari aneka kue untuk disantap ataupun dijadikan bingkisan, berikut ini ada beberapa rekomendasi tempat yang bisa kamu kunjungi!

Tata Cakery

Foto Tata Cakery
Foto Tata Cakery
Foto Tata Cakery

Mister & Misses Cakes

Foto Mister & Misses Cakes
Foto Mister & Misses Cakes
Foto Mister & Misses Cakes

C for Cupcakes & Coffee

Foto C for Cupcakes & Coffee
Foto C for Cupcakes & Coffee
Foto C for Cupcakes & Coffee

Amy and Cake

Foto Amy and Cake
Foto Amy and Cake
Foto Amy and Cake

Pave Pastry & Bistro

Foto Pave Pastry & Bistro
Foto Pave Pastry & Bistro
Foto Pave Pastry & Bistro

Topik artikel ini:
2 Komentar
[ ... ]
Foto user umum
Informasi ini sangat membantu. Saya sudah dua kali membuat kue ini, dan saya jatuh cinta dari pertama kali membuatnya. Keluarga juga sangat suka. Terima kasih, senang karena bisa menemukan informasi di sini.
mista.jayanti@gmail.com | 23 Dec 2023 pk. 11:48 AM
Foto user umum
Informasi yang sangat membantu. Terima kasih.
mista.jayanti@gmail.com | 23 Dec 2023 pk. 11:49 AM

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?