Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Berburu 5 Tempat Makan di Lebak Bulus Paling Enak

List Artikel
25 Oktober 2022 | 0 Komentar
Salah satu daerah di Jakarta Selatan ini memang jarang diketahui banyak orang memiliki aneka tempat makan yang enak. Lebak Bulus, ketika mendengarnya secara spontan pasti kamu akan mengaitkannya dengan salah satu terminal besar di Jakarta ataupun stasiun MRT serta depo keretanya. Namun, tahukah kamu ternyata Lebak Bulus memiliki beberapa tempat makan yang bisa kamu coba saat menunggu macet reda atau berakhir pekan dengan teman-teman. Varian tempat makan di daerah ini sangat beragam, mulai dari masakan Indonesia, Belanda, hingga tempat makan dengan konsep yang sangat homey, cocok untuk kamu datangi saat akhir pekan. Penasaran apa saja? Berikut PergiKuliner merangkumnya dalam enam tempat makan di Lebak Bulus berikut ini: 
Foto Seimie

Seimie

Jl. Karang Tengah Raya No. 39, Lebak Bulus, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1641768666

Perpaduan Antara Bakmi dan Daging Sei

Rasanya gurih dan manis gitu, daging seinya juga tanpa lemak, jadi ngga khawatir akan pusing. Pastinya perpaduan bakmi sama daging seinya cocok banget.
Ngga nyesel pesen menu ini

Foto Nom Nom Nom

Nom Nom Nom

Bona Indah Business Center
Jl. Karang Tengah Raya No. 8Q, Lebak Bulus, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1508231867

Balik lagi kesini

Buat gado gadonya rasanya enak, bumbu kacangnya kental dan pedas aku suka trus sayur2an juga banyak dan fresh.

Foto Goedkoop

Goedkoop

Jl. Karang Tengah Raya No. 25A, Lebak Bulus, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1461517910

Dutch Cuisine

Ukurannya besar-besar, luarnya digoreng crunchy, filling Minced Beefnya padat dan rasanya gurih. Dilengkapi dengan Joppie Wannabe Mayo yang rasanya mirip kayak Mustard Sauce tapi lebih manis. So yummm!

Foto Dapoer Lahper

Dapoer Lahper

Jl. Karang Tengah Raya No. 16, Lebak Bulus, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1654327687

Dapoer Lahper

Mie-nya keriting kecil-kecil,, pake-nya ayam putih ya,, jd bukan yang kecap manis gt,, yang suka mie ayam gurih,, yuk cobain! ada menu nasi-nya juga ternyata loh.

Foto Toodz House

Toodz House

Jl. Karang Tengah Raya No. 20, Lebak Bulus, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1609254246

Enaknya Carbonara🎵 Toodz Toodz Toodz 🚞🚞

Lembut nasinya yang bener2 lumer di mulut + lembutnya ayam + saus carbonara yang melimpah itu ngebuat melayang banget deh
Ini definisi sesungguhnya dari enak!

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?