Santan selama ini seringkali disalahkan sebagai salah satu bahan makanan yang dianggap sebagai pemicu kolesterol dan penyakit jantung. Tapi sebenarnya, apakah santan memang benar-benar bisa menyebabkan kedua penyakit tersebut atau prasangka tersebut hanyalah mitos belaka yang dipercaya banyak orang? Jika kamu pelajari lebih lanjut lagi, sebenarnya santan tak sepenuhnya bisa menyebabkan seseorang bisa terkena kolesterol dan penyakit jantung.
Sumber : Pergikuliner.com
Faktanya meski mengandung lemak jenuh tinggi, santan murni sama sekali tidak memiliki kandungan kolesterol sama sekali. Santan murni justru memiliki kandungan kolesterol baik atau LDL yang bisa menurunkan kadar kolesterol jika dikonsumsi secara benar. Jumlah santan murni yang baik untuk dikonsumsi adalah tak lebih dari seperempat hingga setengah cangkir sehari. Santan murni merupakan santan yang baru sekali dimasak alias tidak dihangat-hangatkan sehingga kandungan yang ada di dalamnya masih sangat bagus.
Sumber : Pergikuliner.com
Selain bisa menurunkan kolesterol, santan murni juga bisa menjadi sumber lemak yang baik tubuh kamu. Lemak baik pada santan lebih cepat menghasilkan energi dan mempercepat metabolisme dalam tubuh karena perpindahannya dari usus kecil menuju hati menjadi lebih mudah. Manfaat santan murni tak hanya terhenti sampai di situ saja karena ternyata dengan mengonsumsi santan murni, kamu bisa mencegah penuaan dini dan menangkal radikal bebas karena di dalamnya mengandung antioksidan. Kandungan vitamin C yang sangat tinggi pada santan murni juga bisa menjaga kekebalan tubuh sehingga kamu bisa terhindar dari serangan penyakit. Tak hanya kandungan vitamin C, ada juga kandungan vitamin A, D, E, K, dan B16.
Sumber : Pergikuliner.com
Jadi sekarang kamu sudah tahu bukan kalau ternyata ada banyak sekali manfaat yang didapat dari santan. Tapi perlu diketahui kalau kamu mengonsumsi santan dengan campuran bahan makanan lain seperti daging merah, telur, atau jerohan, resiko kolesterol tersebut baru ada. Kalau kamu ingin menambahkan campuran bahan makanan lain ke dalam santan, lebih baik tambahkan sayuran, daging ayam, atau tofu.
Nah, itu dia khasiat baik dari santan yang sering dianggap sebagai pemicunya kolesterol. Selama kamu masih mengkonsumsinya dengan jumlah yang tidak berlebihan, santan masih aman kok apalagi jika dibarengi dengan gaya hidup sehat. Jadi, kamu nggak perlu takut makan makanan bersantan seperti di tempat makan di bawah ini ya!