Diet bukan berarti kelaparan. Diet adalah mengatur pola makan yang tepat dengan asupan bergizi untuk menjaga perut dari rasa lapar. Ada berbagai macam metode diet yang dapat dipraktekkan, salah satunya adalah metode diet dengan makanan sehat penahan lapar. Diet dengan cara ini tentunya sangat aman untuk dilakukan dan para ahli gizi pun juga menganjurkan hal yang serupa. Pemilihan makanan yang dapat memberikan efek mengenyangkan dipercaya ampuh untuk menjaga perut dari rasa lapar dan dampaknya tentu berat badan juga akan menjadi berkurang secara signifikan. Lalu seperti apakah jenis makanan sehat yang dapat mengganjal perut itu? Coba cari tahu selengkapnya yuk!
1. Apel
Sumber: merdeka.com
Apel merupakan buah yang sudah tidak asing lagi di penglihatan kita. Buah apel biasa dijadikan sebagai buah pencuci mulut ternyata juga berkhasiat untuk mengganjal perut kita dari kelaparan dalam waktu yang lebih lama. Gunakanlah buah apel ini sebagai menu utama dikala diet maka dapat dipastikan perut akan senantiasa terasa kenyang dan terjaga dari rasa lapar.
2. Kacang-Kacangan
Sumber: tipscantikmu.com
Salah satu faktor yang menjadi alasan mengapa kita sering kelaparan disaat diet adalah karena perut kita tidak memiliki cukup protein untuk mengganjal rasa lapar. Sumber protein tersebut dapat kita temukan pada segala jenis kacang-kacangan. Konsumsi kacang-kacangan yang mengandung protein nabati saat diet mampu memperlambat proses kerja pencernaan dan efeknya perut akan merasa kenyang lebih lama.
3. Susu Rendah Lemak
Sumber: kabardunia.com
Susu memiliki sejumlah kalsium yang dapat mencegah tubuh mengeluarkan hormon calcitrol yang dapat memicu penumpukan lemak berlebih. Oleh karena itu, jika kita merasa kurang mendapatkan asupan kalsium dengan mengkonsumsi susu rendah lemak untuk diet dapat menjadi ide yang bagus. Pemilihan susu rendah lemak dapat memberikan sumber kalsium yang cukup bagi tubuh.
4. Ikan
sumber : pergikuliner.com
Makanan sehat yang juga termasuk sumber protein adalah ikan. Jenis ikan seperti ikan tuna, ikan salmon, dan ikan makarel mengandung protein hewani yang sangat tinggi sehingga cepat mengenyangkan. Selain itu, kandungan omega 3 dan asam lemak pada ikan juga dapat membantu menurunkan kolestrol dan mempercepatkan kerja metabolisme tubuh. Saat menjalani diet sebaiknya masaklah ikan dengan cara dikukus karena hal itu lebih menyehatkan ketimbang dengan cara digoreng atau dibakar.
5. Sayuran Hijau
sumber : pergikuliner.com
Sayuran hijau merupakan makanan yang sangat sehat dan cocok untuk diet. Terbukti para vegetarian yang telah menjalani hidupnya dengan hanya mengkonsumsi sayuran mendapati diri mereka menjadi jauh lebih sehat dan berat badan terjaga stabil. Di dalam sayuran hijau terkandung sejumlah vitamin, antioksidan, dan mineral yang baik untuk tubuh. Serta jumlah kalorinya yang rendah dan tinggi serat akan memberikan efek kenyang dan menjaga perut dari rasa lapar. Sehingga tanpa disadari dengan mengkonsumsi sayuran hijau untuk diet dapat menurunkan berat badan secara alami.
Nah, kamu jadi tertarik untuk mengkonsumsi makanan penahan lapar saat kamu sedang diet? Coba ke restoran di bawah ini aja!
Mau tau lebih banyak tempat makan enak di JABODETABEK, Bandung dan Surabaya? Cek pergikuliner.com yuk sebelum kamu pergi kulineran!