Teman PergiKuliner, pernahkah kamu mendengar apa itu tapas? Istilah tapas sendiri sebenarnya tidak mengacu kepada satu jenis makanan saja. Pada umumnya orang-orang mengenal tapas sebagai berbagai jenis makanan yang disajikan dalam porsi yang kecil. Nasi paella, keju, dan calamari adalah beberapa contoh makanan yang bisa disajikan dalam bentuk tapas.
Orang-orang Spanyol biasanya
memakan kuliner ini sebagai snack untuk menemani mereka minum dan hangout di
bar. Tetapi meski begitu, makanan sebenarnya bisa disebut juga sebagai menu
makan besar karena jika kamu memesan setidaknya 5 sampai 7 macam tapas akan
membuatmu merasa kenyang. Tapas biasanya juga cocok dimakan bersamaan dengan
red wine khas Spanyol bernama tinto de verano. Berikut ini adalah jenis-jenis
tapas yang paling populer. Yuk simak!
Sumber : pergikuliner.com
1. Ensaladilla
Banyak dikenal juga dengan nama
ensaladilla rusa atau russian salad. Tapas ini terbuat dari potato salad atau salad kentang dengan
campuran mayonnaise tuna atau udang. Ensaladilla ini cocok untuk dijadikan menu
pembuka bagi serangkaian menu tapas yang akan kamu santap.
2. Calamares
Tapas ini berupa cumi-cumi goreng
tepung berbentuk cincin yang sebenarnya sudah sering kita lihat di
restoran-restoran pada umumnya. Di negara kita sendiri biasa dikenal dengan nama
calamari. Calamares biasanya juga disajikan dalam masakan nasi tradisional khas
Spanyol yaitu paella.
3. Chipirones
Jenis tapas yang berupa cumi-cumi dan biasanya dimasak secara a la plancha atau di atas wajan, dan disajikan bersama dengan kentang goreng dan salad segar. Cumi-cumi ini rasanya sangat gurih dan mempunyai sensasi buah citrus yang tersembunyi di dalamnya.
4. Galicia Octopus
Galicia octopus merupakan masakan
gurita yang dimasak ala Galicia yakni daerah di utara Spanyol. Dimasak dengan
banyak lada, merica, dan minyak zaitun. Kekenyalan dan tekstur daging gurita
ini memberikan sensasi tersendiri di dalam mulut.
5. Salmorejo
Makanan ini memiliki tekstur
seperti sup ala Spanyol tetapi lebih kental, serta banyak dinikmati sebagai
saus pendamping snack-snack lainnya seperti crackers atau biskuit. Salmorejo
ini berasal dari Andalusia khususnya dari Cordoba. Tiga jenis salmorejo yang cukup
terkenal di Spanyol adalah traditional salmorejo, sweet corn salmorejo dan beet
fruit salmorejo.
6. Jamon Iberico
Berupa daging ham yang diiris
tipis dan diberi garam. Makanan ini sering dikenal juga dengan nama pata negra
atau iberian ham. Namun sayangnya, makanan ini tidak cocok dinikmati oleh
pecinta kuliner yang beragama muslim karena berasal dari daging babi.
Itu dia beberapa jenis tapas lezat khas Spanyol yang mungkin masih asing ditelinga kamu. Nah! Kalo kamu jadi kepingin makan makanan khas Spanyol, kamu bisa mengunjungi beberapa restoran Spanyol di Jakarta seperti berikut ini!