Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Nikmatnya Kelezatan Tiga Sambal Khas Bali yang Bikin Nambah Nasi

List Artikel
4 Januari 2017 | 0 Komentar

Indonesia memang terkenal akan sambalnya yang khas. Kamu bahkan bisa menemukan aneka sambal di berbagai daerah dengan citarasa yang berbeda-beda. Selain menjadi pelengkap, sambal biasa dijadikan penambah nafsu makan. Seperti yang kamu tahu, citarasa pedas bisa merangsang nafsu makan kamu sehingga kebanyakan orang yang menyantap sambal bisa makan dua kali lipat dari porsi biasanya. Buat kamu penyuka sambal, Di Bali ada tiga jenis sambal yang populer akan kelezatannya sehingga bikin kamu nambah nasi lagi. Yuk lihat!

 

1. Sambal Matah



Sumber: kooliner.com

Siapa tak kenal dengan dengan sambal matah yang menjadi sambal terpopuler dari Bali. Sambal matah memiliki arti sambal mentah alias sambal yang terbuat dari bahan-bahan mentah. Bahan-bahan pembuat sambal matah adalah bawang merah, cabai rawit, sereh, dan daun jeruk yang diiris tipis-tipis lalu diberi garam, gula pasir, terasi, serta air jeruk nipis agar citarasanya lebih segar lagi. Sambal matah biasa di sajikan untuk pelengkap nasi campur Bali.

 

2. Sambal Embe



Sumber: cdninstagram.com

Sambal embe memang tak setenar sambal matah, tapi sambal embe ini memiliki citarasa yang berbeda dan tak kalah lezat. Sambal embe atau yang lebih dikenal dengan nama sambal mbe terbuat dari bawang merah yang diiris tipis lalu digoreng hingga setengah matang kemudian tambahkan cabai merah, terasi, garam, lalu tumbuk kasar. Saat ingin dihidangkan, kucuri sambal embe terlebih dahulu dengan jeruk limau.

 

3. Sambal Sere Tabia



Sumber: kesayangan.com


Sambal sere tabia merupakan sambal terasi khas Bali yang paling gampang dibuat. Sambal ini terbuat dari cabai rawit yang diiris lalu ditumis bersama dengan minyak kelapa. Setelah matang, haluskan kasar bersama dengan terasi yang telah dibakar dan garam secukupnya. Untuk menambah citarasa segar, kamu bisa menambahkan perasan air jeruk limau. 

Nasi Pedas Gili - Gili

Foto Nasi Pedas Gili - Gili
Foto Nasi Pedas Gili - Gili
Foto Nasi Pedas Gili - Gili

Taliwang Bali

Foto Taliwang Bali
Foto Taliwang Bali
Foto Taliwang Bali

Little Ubud

Foto Little Ubud
Foto Little Ubud
Foto Little Ubud

Smarapura

Foto Smarapura
Foto Smarapura

Bebek Bengil

Foto Bebek Bengil
Foto Bebek Bengil
Foto Bebek Bengil

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?