Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Seperti Candu, Ini Alasan Orang Nagih Banget Makan Masakan Padang

List Artikel
6 Juli 2018 | 0 Komentar

Masakan Padang memang tidak asing di telinga dan lidah kita. Masakan Padang merupakan salah satu masakan khas Indonesia yang berasal dari daerah Sumatera Barat. Kepopuleran masakan Padang bisa kamu lihat dari keberadaan rumah makan atau restoran Padang yang bisa dengan mudah kamu temukan di berbagai kota yang ada di Indonesia. Pernah tidak kamu mengalami saat sedang berada di suatu tempat tiba-tiba kamu kepengan makan masakan Padang, padahal baru beberapa hari yang lalu kamu menyantapnya? Kata orang-orang yang gemar menyantap masakan Padang, ada sesuatu yang bisa membuat kamu ketagihan bahkan bisa masuk level kecanduan sehingga meski sudah menyantapnya beberapa hari yang lalu, tapi ketika lewat rumah makan Padang dan mencium aroma masakannya, kamu pasti akan tergoda seketika. Situasi seperti ini tidak hanya dialami satu dua orang saja loh, tapi ada banyak sekali orang yang mengalami kejadian serupa. Pernahkah kamu memikirkan alasan apa yang membuat orang nagih banget makan masakan Padang. PergiKuliner kali ini akan membeberkannya kepadamu. 


1. Bumbu Rempah yang Beragam



Sumber : Pergikuliner.com


Masakan Padang di Indonesia terkenal sebagai masakan yang sangat tajam dan kencang aroma rempahnya. Rata-rata dalam satu masakannya mengandung lebih dari sepuluh jenis bumbu rempah yang digunakan mulai dari kunyit, jahe, sereh, lengkuas, kemiri, lada, cengkeh, kayu manis, pekak, asam kandis, dan masih banyak lagi. Tak heran jika aromanya sangat wangi dan menggoda, apalagi ketika baru matang dan langsung disajikan.


2. Cita Rasa Gurih dan Pedas



Sumber : Pergikuliner.com


Sebagian besar masakan Padang menggunakan campuran santan di dalamnya seperti gulai dan rendang. Adanya penambahan santan pada masakan akan membuat cita rasa akan semakin gurih meski tidak menggunakan bahan penyedap. Jadi jangan heran kalau ada tak sedikit orang yang selalu minta di atas nasinya ditambahkan kuah gulai atau kuah kari karena kuah tersebut bisa membuat kamu tak akan lupa masakan Padang. Selain gurihnya santan, ada pedasnya si balado yang bisa melengkapi rasa gurih nasi Padang. Berhubung orang Indonesia sangat suka rasa pedas, maka jangan heran kalau  orang bisa kecanduan masakan padang karena kuliner ini punya cita rasa pedas juga.


3. Banyak Pilihan Menu



Sumber : Pergikuliner.com


Bagi orang asing yang baru pertama kali makan di restoran Padang pastinya akan terkejut ketika melihat beragam menu yang dihidangkan di atas meja. Mereka biasanya akan bertanya apakah semua ini harus dihabiskan? Restoran Padang selalu memiliki 15-20 jenis masakan mulai dari gulai kakap, ikan balado, dendeng balado, ayam pop, rendang, dan masih banyak lagi. Semua pilihan menu tersebut tak mungkin kamu pesan dan habiskan semua. Ketika orang makan di restoran Padang, mereka cenderung memesan menu yang berbeda dari sebelumnya karena ingin mencicip menu hidangan yang lain.


Nah, itu dia alasan kenapa masakan Padang jadi juara di lidah orang Indonesia. Kamu jadi ngiler dan kepingin makan masakan Padang? Langsung aja ke tempat-tempat ini yuk!

Marco Padang Grill

Foto Marco Padang Grill
Foto Marco Padang Grill

Padang Merdeka

Foto Padang Merdeka
Foto Padang Merdeka
Foto Padang Merdeka

Salero Jumbo

Foto Salero Jumbo
Foto Salero Jumbo
Foto Salero Jumbo

RM Pangeran Khas Minang

Foto RM Pangeran Khas Minang
Foto RM Pangeran Khas Minang
Foto RM Pangeran Khas Minang

Padang Express

Foto Padang Express
Foto Padang Express
Foto Padang Express

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?