Tak Hanya Ayam yang Telurnya Enak, Telur Unggas Ini Juga Lezat Lho!

24 Desember 2018 | 0 Komentar
Telur menjadi salah satu sumber protein hewani yang paling banyak digunakan dalam berbagai macam masakan hingga olahan dessert. Pasalnya ketika dimasak, telur akan menghasilkan tekstur yang lebih lembut dan gurih. Di dalam telur terdapat banyak sekali nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh, tak hanya protein saja, tapi juga ada vitamin, mineral, magnesium, kalori, zat besi dan masih banyak lagi. Tak hanya di Indonesia, masyarakat luar negeri juga paling sering menggunakan telur ayam. Padahal selain telur ayam masih ada jenis telur unggas lainnya yang juga lezat untuk disantap lho. Simak yuk!

1. Telur Bebek


Sumber : Lagizi.com


Pertama ada telur bebek yang di Indonesia lebih sering dijadikan sebagai bahan utama telur asin, bahan campuran pada martabak telur dan bahan untuk membuat saus telur asin. Telur bebek memiliki tekstur yang lebih gurih sehingga lebih disukai untuk dijadikan bahan makanan. Telur bebek mengandung vitamin A yang sangat tinggi sehingga bagus untuk kesehatan mata. Selain itu, telur bebek juga bisa memperkuat imunitas tubuh, melancarkan sistem metabolisme dan meningkatkan kinerja otak.
 
2. Telur Burung Puyuh

Sumber : Muslimobsession.com

Keberadaan telur burung puyuh memang cukup terkenal di Indonesia karena sering kamu jumpai pada sajian sup, sate, hingga diolah dengan bumbu balado. Telur puyuh memiliki bentuk yang sangat imut karena ukurannya paling kecil dibanding jenis telur lainnya. Selain itu, telur puyuh memiliki warna cokelat dengan corak kehitaman yang unik. Jika rajin dikonsumsi, telur puyuh bisa mencegah kanker, menjaga kesehatan mata, melawan timbulnya alergi, dan masih banyak lagi.
 
3. Telur Kalkun


Sumber : Apartmentherapy.info


Selanjutnya ada telur kalkun yang memiliki ukuran cukup besar dengan warna putih dan bintik kecoklatan. Dalam satu butir telur kalkun mengandung 171 kalori dan 14 gram protein sehingga sangat bagus untuk disantap ketika sarapan. Telur kalkun memiliki harga yang cukup mahal karena sangat susah ditemukan. Produksi telur kalkun membutuhkan waktu yang cukup lama dan kalkun butuh makan yang lebih banyak dibandingkan ayam dan bebek.

 

4. Telur Angsa


Sumber : Detik.net.id


Kalau telur yang satu ini memang sangat jarang disantap karena tidak banyak penjual telur angsa di pasaran. Telur angsa memang tidak sebesar telur kalkun, tapi kalorinya lebih banyak. Dalam satu telur angsa mengandung 267 kalori dan 20 gram protein Telur angsa memiliki kandungan vitamin A, D, E, selenium, dan zat besi.  Citarasa  telur angsa ini mirip dengan telur ayam, hanya saja bagian kuning telurnya jauh lebih gurih.

5. Telur Burung Unta

Sumber : Imagenesmy.com


Terakhir ada telur burung unta yang memiliki ukuran telur paling besar dibanding telur-telur lainnya. Jika kamu ukur, telur burung unta 24 kali lebih besar dari telur ayam. Cangkang dari telur burung unta sangat tebal sehingga sulit dipecahkan. Jika ingin dimasak dengan cara direbus, kamu harus merebusnya hingga 1,5 jam agar bisa matang sempurna. Telur burung unta memiliki rasa yang sangat gurih. Dalam satu telur burung unta terdapat 2000 kalori dan 168 gram protein.
 
Nah, itu dia lima jenis telur unggas yang cita rasanya sangat lezat. Kamu sudah pernah coba yang mana saja nih teman PergiKuliner? Habis baca artikel ini, langsung saja yuk kamu datangi salah satu tempat makan dengan menu telur yang nikmat ini!

Bakso Ikan Telur Asin Ahan

Coco Ichibanya

Salty Sam

Maple & Oak

Donburi Ichiya


Topik artikel ini: