Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Tips Jaga Pola Makan Agar Kekebalan Tubuh Terjaga

List Artikel
28 Februari 2021 | 0 Komentar

Pandemi covid-19 tampaknya masih terus membayangi kehidupan kita karena setiap harinya, kasus orang yang terkena virus ini masih saja bertambah. Virus covid-19 bisa dicegah dengan cara selalu menggunakan masker, rutin mencuci tangan, dan pastinya meningkatkan kekebalan tubuh. Kekebalan tubuh yang tinggi bisa menghalau atau mencegah penularan virus covid-19. Salah satu cara untuk meningkatkan kekebalan tubuh kita ini ada tiga, yakni rutin berolahraga, tidur yang cukup, dan yang terakhir adalah menjaga pola makan sehat. Pola makan sehat bisa meningkatkan kekebalan tubuh karena apa yang kita makan bisa mempengaruhi kesehatan tubuh kita. Lantas bagaimana cara menjaga pola makan sehat agar kekebalan tubuh bisa fit selama pandemi? Coba langsung kita cek saja cara-caranya di bawah ini!

 


Sumber: Miro.medium.com


Rutin Mengonsumsi Buah dan Sayur

Cara menjaga pola makan sehat agar kekebalan tubuh jadi fit selama pandemi adalah dengan rutin mengonsumsi buah dan sayur.Terkadang kita hanya mengutamakan makanan berkalori tinggi supaya bisa meningkatkan tenaga. Padahal asupan buah dan sayur ini sangat penting dalam meningkatkan kekebalan tubuh kita karena buah dan sayur mengandung aneka vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh. Mengonsumsi nutrisi yang cukup juga dapat menjaga fungsi sel dengan baik. Semua buah dan sayur bagus dikonsumsi, hanya saja untuk buah dan sayur yang mengandung vitamin C dan zinc sebaiknya dikonsumsi setiap hari. Beberapa buah dan sayur yang mengandung vitamin C dan zinc adalah paprika, brokoli, bayam, jamur, jambu biji merah, jeruk, strawberry, dan masih banyak lagi.

 

Pilih Makanan Berprotein Tinggi

Selain mengonsumsi buah dan sayur, teman kuliner juga harus rutin mengonsumsi makanan berprotein tinggi seperti telur, ikan,daging ayam atau sapi tanpa lemak. Makanan-makanan ini tidak hanya punya kandungan protein tinggi, tapi di dalamnya juga terdapat kandungan vitamin A, vitamin B12, zinc, serta zat besi yang sangat dibutuhkan tubuh untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

 

Ubah Camilan dengan Kacang-kacangan atau Biji-bijian

Buat teman kuliner yang suka banget ngemil, mulai sekarang gantilah camilanmu dengan kacang-kacangan atau biji-bijian. Kacang-kacangan dan biji-bijian merupakan salah satu sumber vitamin E yang mengandung antioksidan di dalamnya. Antioksidan ini sangat penting bagi tubuh karena bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan baik. Konsumsi kacangan-kacangan dan biji-bijian dalam bentuk mix alias ada beberapa jenis di dalamnya seperti ada kacang almond, mede, walnut, biji bunga matahari, biji labu, dan lain sebagainya.

 

Kurangi Junk Food

Selama masa pandemi, sebaiknya hindari terlalu sering mengonsumsi junk food. Mengurangi junk food bisa menjadi salah satu cara menjaga pola makan sehat agar kekebalan tubuh tetap fit selama pandemi. Jadi misalkan saja teman kuliner selama seminggu bisa menyantap junk food 3-4 kali, selama pandemi kurangi menjadi 1-2 kali saja. Hal ini dikarenakan junk food mengandung bahan pengawet, penyedap rasa buatan, dan pemanis buatan.

 

Konsumsi Air Putih yang Cukup

Cara menjaga pola makan sehat agar kekebalan tubuh tetap terjaga adalah dengan rutin mengonsumsi air putih yang cukup. Lebih bagus lagi kalau teman kuliner mengonsumsi air putih bersuhu hangat. Konsumsi air putih sebanyak delapan gelas per hari ini bisa membuat tenggorokan tetap lembab. Air putih bersuhu hangat juga akan melunturkan kuman dan bakteri yang ada di tenggorokan.

 

Begitulah cara menjaga pola makan sehat agar kekebalan tubuh tetap fit selama masa pandemi. Semoga informasi di atas bisa berguna untukmu dan semoga, teman kuliner tetap sehat selalu sehingga kita bisa terus pergi kulineran ya!

Dukung gaya hidup sehat teman kuliner dengan berburu kuliner ke tempat-tempat di bawah ini.

101+ Juice

Foto 101+ Juice
Foto 101+ Juice
Foto 101+ Juice

Tropicale Juice Bar

Foto Tropicale Juice Bar
Foto Tropicale Juice Bar
Foto Tropicale Juice Bar

PUSH Juice

Foto PUSH Juice
Foto PUSH Juice
Foto PUSH Juice

Acaraki

Foto Acaraki
Foto Acaraki
Foto Acaraki

Mama Roz

Foto Mama Roz
Foto Mama Roz
Foto Mama Roz

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?