Yuk, Kenalan Dulu dengan Poke Bowl yang Sedang Jadi Hits di Dunia Kuliner
List Artikel 16 September 2017 | 0 KomentarApa yang menjadi tren kuliner saat ini? Selain ayam geprek keju, es kopi susu, ada poke bowl yang jadi hits belakangan ini. Seiring dengan tren gaya hidup sehat, poke bowl semakin diminati para pecinta hidup sehat karena dalam satu porsi poke bowl mengandung banyak kandungan nutrisi dan vitamin yang didapat oleh tubuh. Tapi sebenarnya poke bowl ini kuliner yang berasal dari mana ya?
Sumber: pergikuliner.com
Kuliner poke bowl ini sudah ada sejak tahun 1980-an di Hawai. Panasnya cuaca yang ada di sana membuat masyarakat setempat ingin membuat kuliner yang kaya akan nutrisi agar dapat membuat tubuh mereka lebih sehat. Nama poke diambil dari bahasa Hawai yang memiliki arti mengiris atau memotong. Secara tradisional, poke mengacu pada kuliner ikan mentah yang dipotong-potong menjadi bentuk dadu kecil. Ikan yang digunakan bisa beragam jenisnya, mulai dari ikan salmon, tuna, dan lain sebagainya. Ikan yang dipotong-potong ini disajikan bersama dengan nasi, aneka sayuran, biji-bijian, serta bumbu-bumbu dan saus yang bisa menambah cita rasanya.
Sumber: pergikuliner.com
Awalnya poke bowl hanya bisa dinikmati di negara asalnya, tapi lambat laun kuliner ini mulai merambah ke Los Angeles, Brooklyn, serta New York. Banyak orang yang sudah pernah datang ke Hawai dan mencoba kuliner ini pasti akan ketagihan dan ingin mengonsumsinya lagi. Oleh karena itu, selain selama satu tahun belakangan poke bowl bisa kamu temui di beberapa negara-negara lain seperti Indonesia. Tentunya menu poke bowl yang disajikan di Indonesia ada yang original dan ada juga yang sudah mengalami modifikasi seperti penyajian ikan yang setengah matang atau ikan matang agar cocok di lidah masyarakat Indonesia.
Sumber: pergikuliner.com
Jika dilihat secara keseluruhan, bahan-bahannya memang mirip dengan bahan-bahan pembuatan sushi ya, teman PergiKuliner? Meski bahan-bahan yang digunakan hampir sama, tapi cara penyajian serta takaran bahan-bahannya berbeda. Jika pada pembuatan sushi dibutuhkan keterampilan khusus untuk membuatnya, tapi dalam poke bowl lebih simple cara pembuatannya dan dinilai lebih praktis.
Itu dia sekilas tentang poke bowl yang sekarang ini sedang hits. Nah, buat kamu yang kepengen mencoba kuliner khas Hawai ini, mampir aja yuk ke restoran-restoran yang ada di bawah ini!