Foto Profil deasy foodie

deasy foodie

498 Review | 288 Makasih
Alfa 2022 Level 14
BBQ Kopi Bakmi Pasta Sushi Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.2  
    Bubur Ayam Alfa Meruya [ Gading Serpong, Indonesia ]

    toppingnya melimpah

    aku cobain yang bubur ayam, seporsi 28k, dapat topping ayam suwir, cakwe, dan emping.
    toppingnya melimpah guys, buburnya tipe yang kental, dgn rasa asin yang pas, jgn lupa tambahin kecap dan sambal yg sdh tersedia dia meja.
    .
    namanya bubur ayam alfa meruya, lokasi samping transmart meruya, di komplek kuliner semacam kantin gitu, tempat duduknya meja dan kursi kayu.
    .
    Bukanya sore sekitar jam 4, ada berbagai macam topping, cukup lengkap, ada jerohan, usus, dan telor muda.
    .
    tempat parkir terbatas ya, dan menerima pembayaran cash dan ewallet.

    Menu yang dipesan: Bubur Ayam

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    Yogurtland [ Slipi, Yoghurt ]

    yogurtnya the best

    Yogurtnya best 👍
    .
    .
    aku pesen yg di cabang central park , tempatnya gak begitu besar, tapi bersih dan sesuai standart prokes.
    .
    aku pilih yg personal, cup paling kecil, sebelum masuk, cek suhu tubuh, dan wajib pake sarung tangan plastik.
    .
    ada 6 pilihan yogurt :
    strawberry
    oreo
    mango
    plain
    padlepop
    dll
    .
    aku pilih yg asem seger, yaitu mango dg toping blueberry boba
    dan yg satu lagi pilih yg sweet, yaitu strawberry dan oreo dg topping cereal.
    .
    seblm bayar, keduanya di timbang, baru tau total harganya.
    worth it sih guys, menurutku, selain segat, yogurtnya juga seger, enak, rasanya jg gak over, harganya juga masih affordable.
    .
    disini jg menerima pembayaran cash dan juga ewallet

    Menu yang dipesan: strawberry yogurt, oreo yogurt, Mango Yogurt

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    K-Somsa Cotton Candy [ Tanjung Duren, Dessert ]

    bisa custom

    So cute banget
    .
    Disini cotton candy nya ada berbagai ukuran dg variasi harga juga, bisa custom sesuai keinginan kita motifnya.
    .
    Price range sekitar 15k-50k
    yang custom lebih mahal, harganya 50k
    .
    bisa di hire jg buat acara party atau ultah.
    motifnya cute banget yah
    lokasi di hublife, taman anggrek residence samping mall taman anggrek.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Gado - Gado Boplo [ Cikini, Indonesia ]

    gado gadonya enak

    karena laper, jadi langsung mampir sini.
    tempatnya cukup luas, ada 2 lantai, bersih dan rapi.
    .
    aku pesen
    gado gado 38k
    rasanya enak , bumbu kacangnya juga rasanya pas gak over, manis, gurih, cocok bgt dinikmati bareng aneka sayuran, plus krupuk udang dan emping.
    .
    Nasi gudeg telur 32k
    rasanya enak juga, manisnya gak over, porsinya puas, ada gudeg nangka, telur, krecek, dan krupuk.
    .
    Tersedia toilet di lt2, wastafel, parkir area, dan menerima pembayaran cash dan ewallet.

    Menu yang dipesan: Gado Gado, Nasi Gudeg

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    Bakmi Harum 88 [ Mangga Besar, China ]

    super puas

    Bakmi Harum 88
    .
    emang sesuai namanya, wangi harum, sedap.
    Disini aku cobain
    nasi hainam,
    nasi campur,
    bakmi kaisar,
    bakmi goreng,
    babi pedas,
    honey pork ribs,
    nasi goreng pete,
    .
    semua enak sih guys, juara banget menu2 nya must try, terus honey pork ribs nya juga recomended, pastinya aku akan datang dan pesen lagi, karena selain enak, porsinya juga puas, harga juga affordable.
    .
    Tempat ber AC, tersedia wastafel dan toilet, serta tempat parkir.
    Tempatnya juga bersih dan rapi guys, pelayanan juga cepat, baik dan ramah.
    .
    Bisa dipesen di
    gofood dan grabfood juga
    menerima pembayaran cash /ewallet.
    .
    Tersedia juga aneka minuman seperti
    liang teh
    tebu lemon
    es teh, dll.

    Menu yang dipesan: Nasi Hainam, Nasi Campur, honey pork ribs, bak kut sayur asin, Nasi Goreng Pete, Babi Pedas, bakmi kaisar, Bakmi Goreng

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Kembang Kirana [ BSD, Indonesia ]

    daging kambingnya empuk

    Kembang Kirana
    Selain daging kambing, tersedia juga daging ayam dan sapi.
    Menu favorit disini daging kambingnya guys, dagingnya empuk dan gak bau prengus kambing, terus ukurannya juga gede2, so good.

    Aku cobain :
    - sate kambing lemak
    - Sop kambing
    - Nasi kambing guling sambal matah
    - Nasi goreng kambing
    .
    Beneran enak, dagingnya itu empuk, bumbunya juga meresap, sedap, rasanya juga so tasty banget, my most favorit Sop Kambingnya itu, seger, sedap, dagingnya gak alot, rekomended.
    .
    fyi, sekarang Kembang Kirana pindah sementara di samping rukonya persis, posisi dibelakang ruko di samping kembang kirana ya guys, ada jalan masuk di sampingnya itu, mobil bisa masuk kok, so no worries.
    .
    Tempatnya yg skrg cukup luas dan sesuai standart prokes.
    Sudah tersedia juga di
    gofood
    grabfood
    shopee
    traveloka
    .
    Bisa dine in dan takeaway
    tersedia wastafel,toilet, AC dan free wifi.

    Menu yang dipesan: sate kambing lemak, nasi kambing guling sambal matah, Nasi Goreng Kambing, Sop Kambing

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Sixtynine Coffee [ Pluit, Kafe ]

    makanannya enak

    Sixty nine cofee
    .
    Harga cukup bervariasi ya, pelayanan juga ramah, dan baik.
    Tersedia juga toilet, wastafel, AC, dan parkir area.
    .
    tempatnya asik nih buat ngopi n nongki.
    jadi dia tuh ada 2 lantai, lt 2 itu bar guys, buat minum2 beer, dll.
    lt 1 nya itu coffee shop nya, designnya unik, ada mural cakep buat ootd, dan ada ruang kecil buat non smoking area.
    bisa duduk diluar juga, cuma agak panas ya, krn gak ada ac/kipas.
    .
    makanan disini surprisingly cukup lengkap dan enak2 guys, minumannya juga.
    aku pesen
    nasi sapi sambal matah.
    avocado toast
    caffee latte
    espresso cube coffee
    .
    Disini juga bisa pembayaran cash/ewallet.

    Menu yang dipesan: acocado toast, Beef Sambal Matah, caffe latte, Espresso Cube

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Hotaru Fureto [ Senayan, Dessert ]

    cara baru makan toast

    .
    Lokasi di Senayan city, di lt 5, didalam delicae food court.
    .
    Japanese toast puding
    cara baru makan toast nih guys
    .
    Jadi sebelum dihidangkan, katanya rotinya direndam dulu pake susu, terus ditoast, jadi kebayangkan gimana rasanya, teksturnya jadi lembut gitu, plus served dgn aneka topping sesuai pilihan, bisa sweet atau savoury.
    .
    Aku pesen yang sweet goji berries 67k
    aneka topping buah berries, yogurt, toast, chia seed, kenyang banget guys, jujur seporsi buat ku bisa untuk sharing.
    .
    yang savoury Salmon Fritters 78k
    ada salmon yg digoreng krispy renyah, served with saturan, mashed potato, toast, super puas dan enak sih.
    .
    Tempatnya juga gak begitu besar, pelayanan cukup, dan menerima pembayaran cash dan ewallet.

    Menu yang dipesan: salmon fritters, goji berri

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Dapur Cokelat [ Green Ville, Toko Kue ]

    all about chocolate

    Jadi pas liat ada promo ultah dapur coklat, langsung capcuss, brangkat ke outletnya yang di greenville.
    Tempat gak begitu luas, tapi rapi dan bersih.
    Aneka kue dgn bahan utama coklat cukup bervariasi, ada cake, brownies, bonbon, tepung premix, kue ultah, dll.
    Aku cobain yang Cake double chocolate nya, yg ukuran 20x20.
    Karena promonya hanya utk pembelian via website dapur cokelat, jadi kalo beli langsung di outlet, tetep bayar harga normal, yaitu gak sampe 300k.
    Rasa coklatnya berasa, manis juga pas, dgn tekstur cake yang empuk.
    disini jg menerima pembayaran cash dan ewallet, dan tersedia area parkir walopun terbatas.

    Menu yang dipesan: Double Chocolate Cake

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Dapur Solo [ Alam Sutera, Indonesia ]

    pelayanan ramah

    pertama kali cobain, aku cobain yang di luving world, tempatnya sedang, bersih dan rapi.
    Tersedia aneka menu khas solo/jawa.
    .
    Disini aku pesen
    selat solo 45k
    nasi gudeg 45k
    teh tawar hangat 12k
    .
    selat solo isinya ada semur daging 2 pcs, dan aneka sayur seperti wortel, timun, kentang, daun slada, dan disiram kuah semur kecap dan mustard, serta ada potato chipsnya.
    rasa cukup seger dan manis yang pas.
    .
    nasi gudeg empal
    seporsi ada empal, nasi, telur, tempe, krecek, gudeg, sambel, dan krupuk.
    enak sih, manis juga pas, dan mengenyangkan.
    .
    pelayanan ramah, servis agak lama, mungkin karena rame, saya menunggu hampir 30 menit untuk nasi gudeg saya dihidangkan.
    .
    menerima pembayaran cash dan ewallet.

    Menu yang dipesan: selat solo, Nasi Gudeg

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!