-
3.8Yomie's Rice X Yogurt [ Slipi, Yoghurt ]
Yomie's X Rice Purple
Aku nyobain lagi nihh Yomie's yogurt yang lokasinya di Central Park Mall. Untung ngantrinya gak gitu panjang, karna dulu mau beli gak jadi karna antriannya panjang banget.
Menurutku sihh rasanya sama, gak ada bedanya dengan yomie's outlet lain. Memang minuman ini enakan langsung minum. Karna terakhir kali aku minum udah gak gitu dingin, tapi masih enak.
Kalo untuk tempat nongkrong sihh aku gak saranin yaa karna hanya disediain tempat duduk aja, gak ada mejanya.
Minumannya bener-bener bikin kenyang. Isinya hanya yogurt dan purple rice. Untuk orang yang lagi diet minuman ini mahh pas bangett.
Cobain yaa guys....Menu yang dipesan: Yomie's purple rice yogurt
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Baskin Robbins [ Puri, Es Krim ]
Vanilla Cookies and Cream, Minty Ice Cream
Ice cream kesukaan nihh dari dulu. Lagi pengen ice cream ini jadi beli ke lippo mall puri, yang paling deket.
Kalo beli es krim ini pasti pesen Mint Choco-Chip. Karena Mint Choco-Chip dia, udah paling enak dari pada es krim lain. Kali ini aku beli ice cream rasa Mint Choco-Chip dan Vanilla Cookies and Cream.
Sebenernya bisa dicampur dengan rasa lain biar jadi makin enak. Tapi aku lagi pengen vanilla cookies and cream.
Pasti semua pernah cobaa kan.. Kalo belum coba yang Mint Choco-Chip, sekali-kali coba dehh guys!Menu yang dipesan: Mint Choco-Chip, Vanilla Cookies and Cream
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Ayam Blenger PSP [ Meruya, Indonesia ]
Ayam Keju Mozarella
Waktunya makan siang! Siang ini aku pesen Ayam Blenger PSP dari grab. Lagi ada diskon.
Aku pesen yang namanya Paket Termoz yang ada di aplikasi grab. Isinya yang pasti ada nasi, ayam, telor, keju mozarella dan 2 potong timun. Ayam nya tidak ada tulang sama sekali dan lebih gampang untuk dimakan, keju mozarellanya berasa dan enak, telornya merupakan scramble egg yang dicampur dengan ayam.
Kali ini aku pesen yang tidak pedas karena aku tidak suka pedas. Walau tanpa cabe pun rasanya sudah enak banget! Levelnya berupa 0-10, 1 levelnya menggunakan 10 cabe rawit.
Untuk harganya level 0-5 seharga Rp 32,000. Sedangkan untuk level 6-10 seharga Rp 44,000. Harga ini belum termasuk ongkir dan diskon yang lainnya yaa.
Ayam nya banyak banget, jadi puas dan gak bakal ngerasa kurang dehh...Menu yang dipesan: Paket Termoz
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Grom Gelato [ SCBD, Es Krim ]
Gelato Grom
Pengen yang dingin-dingin di sore hari ini yang agak panas. Jadinya beli gelato Grom nihh yang terletak di Pacific Place.
Aku pesen dua. Yang satu Strawberry dan Pastry Cream dan yang satunya Choco Chip dan Salted Caramel. Rasanya gak terlalu manis. Gelato tidak bikin gendut seperti es krim biasanya. Ini gelato jadi bisa dipertimbangkan dehh untuk yang lagi diet.
Banyak varian rasanya. Kalo bingung mau pilih varian rasa apa, kalian bisa coba satu per satu. Gak cuman gelato yang mereka jual, mereka juga jual minuman. Tetapi yang paling terkenal di toko ini adalah gelatonya.
Dicoba yaa gelatonya. Dijamin enak 😜Menu yang dipesan: Strawberry & Pastry Cream, Choco-Chip & Salted Caramel
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Bubble Lee [ Kelapa Gading, Bubble Tea ]
Boba Milkshake
Ehh... Ada minuman bubble baru lagi nihh, namanya Bubble Lee yang baru buka. Cuman ada di MOI (Mall of Indonesia) terletak di kelapa gading.
Untuk tempatnya sendiri gak begitu gede. Karena ini hanya minuman yang bisa di take away. Dalam menunya sendiri dia udah ditandain mana minuman yang best seller. Kali ini aku cobain yang Brown Sugar Bubble Milkshake. Menurutku rasanya enak tapi terlalu manis. Mungkin karena dicampur dengan whipped cream diatasnya.
Memang minuman yang satu ini menarik karena dia ada whipped cream diatas yang beda dari minuman boba yang lainnya. Boleh aja dicoba sesekali. Untuk orang yang kurang begitu suka manis, bisa coba yang lain kok. Karena masih banyak menu minuman yang lainnyaMenu yang dipesan: Brown sugar bubble milkshake
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Kebab Monster [ Tanjung Duren, Arab/Timur Tengah ]
Super Kebab
Ini dia kebab monster yang terkenal banyak isinya dan gede, bisa bagi-bagi lagi. Jadi lebih hemat!
Berbeda dari kebab lainnya, kebab monster memiliki ciri khas tersendiri. Ukuran kebab yang relatif lebih besar dari pada kebab-kebab pada umumnya membuat kebab monster biasa dinikmati 2 orang. Karena makan berdua lebih seru dari pada sendiri😜
Kali ini aku pesen yang Kebab Super Monster Crispy Chicken + Beef rasher. Isinya banyak banget, bikin kenyang lagi. Dia dibagi 2 walau gede banget. Jadi bisa berbagi.
Selain ukuran, kebab monster ini juga memiliki topping yang sangat unik! Sebut, topping apa saja yang sudah pernah kalian coba? Dan siapa yang biasa kalian ajak share nihh?Menu yang dipesan: Kebab Super Monster Crispy Chicken + Beef Rasher
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.2Genki Sushi [ Sunter, Jepang ]
Happy Happy Hour
Bingung banget mau cari makan apa. Ehh... tiba-tiba ada yang namanya Happy Hour di Genki Sushi. Makanan terpilih cuman Rp 15,000. Murahh banget kann... Kapan lagi bisa makan sushi semurah ini.
Tapi Happy Hour hanya untuk jam-jam tertentu. Mulainya jam 2 siang.
Genki memang terkenal dengan serving makanannya. Mereka pakai kereta kecil, bentuknya seperti kereta di jepang. Unik banget kan? Satu-satu nya di Indonesia yang serving makanannya seperti ini lohh..
Semua orang berpikir kalo sushi itu makanan mentah semua. Ternyata tidak semua makanan sushi itu makanan mentah. Kalian bisa minta bantuan pelayannya untuk memilihkan mana makanan yang tidak mentah.
Dicoba yaa.. Enak banget, apa lagi pas ada Happy Hour!Menu yang dipesan: Salmon Skin, Salmon Fresh, Kanikama With Garlic Cheese
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Moonshine Dine & Lounge [ Kuningan, Barat ]
Let's Have Fun
Malem-malem enaknya hangout bareng temen di sini dengan live music, minuman dan makanan yang lengkap, pelayannya juga ramah. Tempat yang asik untuk hangout dan menghabiskan weekend dengan teman-teman.
Makanan pertama yang aku pesen adalah wagyu fried rice seharga Rp 185,000. Untuk side dish nya aku pesen Cheese Beef Croquettes seharga Rp 68,000. Dan terakhir aku pesen Fungi Pizzeta seharga Rp 90,000.
Hangout bareng temen sambil minum, menikmati suasana dengan live music, bisa request lagu juga. Minuman disini juga lengkap dari wine sampai spirit, dan makanannya lezat.
Enaknya k sini pas malem supaya pengalaman yang didapat lengkap, jangan lupa juga untuk ajak teman-teman supaya weekend kalian lengkap.Menu yang dipesan: Wagyu Fired Rice, Cheese Beef Croquettes, Fungi Pizzeta
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Fuwa Fuwa World [ Pantai Indah Kapuk, Toko Kue ]
Fuwa Fuwa Cheese
Ini diaa Cheese Cake jepang yang gambarnya lucu-lucu, dan bentuknya juga lucuu. Lagi mau balik k rumah, lagi liat-liat besok sarapan apaa yaa.. Trus ada Fuwa-Fuwa! Belum pernah cobain jadi sekali-kali beli dehh.
Memang tempatnya kecil sihh jadi tidak begitu menonjol banget. Pas masuk liat ada yang ukir-ukir di kayu gituu kayak di jepang. Karna gak pernah liat kek gini jadi ini harus banget difoto.
Aku beli Cheese cake seharga Rp 80,000 dan Fuwa Bites lagi buy one get one. Jadi beli dehh. Menurutku Cheese Cake nya lembut banget. Untuk Fuwa Bites nya dia 1 bungkus udah termasuk rasa vanilla,cokelat dan matcha. Untuk vanilla dan cokelat kurang berasa. Paling berasa matchanya.
Yaa sekali-kali coba ajaa untuk tau rasanya gimanaMenu yang dipesan: Fuwa Cheese Cake, Fuwa Bites
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.4Dairy Queen [ Kelapa Gading, Es Krim ]
Buy 1 get 2 Blizzard
Memang outlet ini banyak sekali di mall-mall. Kali ini aku makannya di mall kelapa gading mall. Lagi ada diskon kalo bayar pakai BCA buy 1 get 2 jadi lumayan lahh lebih murah.
Menurutku untuk tempatnya lebih bagus sihh dari pada outlet yang lain. Yang paling populer untuk Blizzard yaitu Oreo Cookie Jar. Aku pengen pesen yang lain jadinya aku cobain yang Caramel Canonball Blizzard plus kitkat. Udah ada kitkat yang crunchy ditambah lagi dia ada sedikit crunchy yang sudah dicampur didalam es krim nya. Harganya Rp 48,000.
Yang kedua aku pesen Hazelnut Choco. Es krim nya seperti biasa sangat enak dan tidak begitu manis. Karena buy 1 get 2 jadi yang ini tidak bayar. Menurutku untuk package nya terlalu lemah untuk es krimnya.
Kalo aku beli ini lagi mungkin aku akan beli yang Caramel Canonball blizzard. Ini bisa banget dimakan semua orang terutama anak-anak dan orang-orang yang suka manis.Menu yang dipesan: Caramel Canonball Blizzard, Hazelnut Choco
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.