Hidden Farm Cafe  [ Kafe ]
4.26 7 review

Hidden Farm Cafe

[ Kafe ]
4.26 7 review
Rasa
4.4
Suasana
4.6
Harga : rasa
4.3
Pelayanan
4.0
Kebersihan
4.0

Jl. Bukit Pakar Utara No. 40, Dago Atas, Bandung

Buka - Kamis (07:30 - 22:00) Tidak Ada No Telepon

Tidak Ada No Telepon

Buka Senin (12:00 - 22:00), Selasa - Jumat (07:30 - 22:00), Sabtu - Minggu (07:30 - 23:00)

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Hidden Farm Cafe [ Dago Atas ]

  • Tipe KulinerKafe
  • Jam Buka
    Buka
  • PembayaranTunai, Go-pay, Ovo, Dana

Fasilitas

Bekerja di sini? Klaim untuk perbarui info
  • Picture 1688617200
    https://assets-pergikuliner.com/CeYd9aZcGl8wM4bmte7RnschkKA=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2966264/picture-1688617200.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/Aanji11wTGHnwEZ-xI_DHiDbyjE=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2966264/picture-1688617200.jpg 2x
    385290
  • Picture 1688617200
    https://assets-pergikuliner.com/znsq82qP0b3KtQ37cBkda-f7bJw=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2966265/picture-1688617200.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/rHoJ6umsMlh6nv0vo4Fz5EuV3G0=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2966265/picture-1688617200.jpg 2x
    385290
  • Picture 1688617200
    https://assets-pergikuliner.com/VXRdMf188btXAu4jviRTSQTaYwE=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2966266/picture-1688617200.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/ckr30fY2-lJMeexKuqA-1QFf73o=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2966266/picture-1688617200.jpg 2x
    385290
  • Picture 1688617200
    https://assets-pergikuliner.com/IGaNRoKOcLQap8mSnY4N7DgdfAI=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2966267/picture-1688617200.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/3ZSogWbslJonHbLZn9oOH6RJpwU=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2966267/picture-1688617200.jpg 2x
    385290
Makasih terbanyak

Review dari pengunjung untuk Hidden Farm Cafe

Foto Profil Novita Purnamasari

Alfa 2022

1125 Review

Level 15

Steak Ramen Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.2  

Hasil perkebunan

Posisinya satu area sama Trois Coffee dan Olide, nyempil di antara pepohonan rindang dan tanaman hijau. Tempatnya juga gubug banget dari kayu, bambu dan jerami, lengkap dengan makanan dan minuman yang di dominasi hasil perkebunan, jadi sesuai banget sama konsepnya.

Pilih nyobain Creamy Pumpkin Soup (22K) yang tampilan dan aromanya menggugah selera, perpaduan kabocha pumpkin, cinnamon, milk dan cream, tersaji hangat dengan topping pumpkin seeds dan crusty croffle yang crunchy, tekstur soupnya kental nan lembut, rasa khas labunya juga gurih, cream-nya pun creamy dan menambah rasa lebih manis.

Smothies bowl kebanyakan udah sold out, hanya ada Smoothy Melon Mint (39K), based-nya melon smoothies dengan milk, yogurt, sugar, mint dan oat, ditambah topping melon, pineapple, lemon dan pumpkin seeds, karena banana keabisan jadi diganti raspberry yang asem seger, nano-nano banget si rasanya, manis, asem, seger jadi satu.

Yogurt Fruit Salad (35K) sendiri tampilannya cantik banget, terdiri dari irisan buah-buahan segar dengan sauce yogurt dan honey, ada melon, raspberry, sunkist, buah naga, semangka, etc yang refreshing banget segernya, porsinya juga lumayan banyak dan gendut-gendut irisannya, cocok banget buat panasnya siang bolong.

Minuman Sunkist Juice (20K) pun g kalah segernya, manis asamnya sari rasa buahnya ngena banget, tersaji lengkap dengan slice-an sunkist yang fresh. Dari Cappuccino (28K) juga rasanya balance pas, kopinya berasa dan bikin mata melek. 

Menu yang dipesan: Sunkist Juice, Cappuccino, Creamy Pumpkin Soup, Yogurt Fruit Salad, Smoothy Melon Mint

Tanggal kunjungan: 10 Maret 2024
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Ana Farkhana

Alfa 2022

657 Review

Level 13

Ramen Dimsum BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Dessert

4.0  

Unik, asri & adem

Konsep dari tempat ini mengusung tema back to nature with herbs. Tempatnya ada di daerah bukit pakar utara. Lalu masuk ke dalam komplek yang isinya tempat nongkrong. Tapi pas awalnya berasa mo masuk ke komplek perumahan. Tempatnya yang agak ke atas tp parkirnya di bawah ya.

Bangunannya menggunakan bambu, seperti berada di hutan desa. Areanya memang tidak terlalu luas. Apalagi tempat duduknya di dalam tidak terlalu banyak. Tapi di pelarangannya ada tempat duduk.

Ini lucu banget, sejuk, asri dan cocok buat niis. vibesnya rumah di pedesaan dengan menu veggie.



Enaknya kalau ke sini sore-sore sih. Bangunannya terbuat dari bambu benerean. Emang sih areanya tidak terlalu luas. Cuman enakeun buat ngechill.

Menunya herbs dan veggan. Harganya murah.

Aku pesen croffle dan crunchy banget. Enak pokoknya. Tehnya aku pesen teh chamomint (chamomile &peppermint) dan genmaicha (greentea & roasted brown rice). Nah yang roasted brown rice ini unik sih karena ada remahan rangginang. Jadi rasanya seperti ada rasa2 rangginan gitu. Nggak begitu banyak remahannya. Tapi kerasa.

Tanggal kunjungan: 03 November 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil I C A ✨ (IG : mmatchamatch)

No Badge

4.4  

Ghiblinya bandung cenah kata orang orang

Beneran sesvai namanya, ini kebunnya cukup tersembunyi. Tapi ga nyangka kebun tersembuni ini bakal senyaman ini, diem disini beneran berasa definisi menyatu dengan alam.
Banyak buah yang dipajang-pajang dan seger, kebukti di smoothiesnya seger banget dan buahnya sefresh itu. Banyak buku-buku juga kalau mau sambil baca buku. Ada anabul yang bersih-bersih. Udaranya seger banget nyaman✨
Serius kalau kesini menu yang wajib dipesen smoothiesnya sih✨

Menu yang dipesan: Rosella Tea, Tropical Mango

Tanggal kunjungan: 19 September 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Hillda Amalia

100 Review

Level 5

No Badge

4.0  

Emgg boleh se negeri dongeng ini?

Tempatnya bener bener kaya di negeri dongengg 😩 betah bgtt pliss manaa enak adem bgttt , menunya tuh sehat sehatt ada juice , smoothies , salad buah dll . Akuu nyoba juice mangga nya dan bener bener kentel gtuuuu dan diatasnya ada potongan buah mangga nya dgn harga 20k worth it !! Mana tempatnya super duper kewren 🫶🏻 next mo kesana lagii buat nyoba smoothiesnya, ngiler bgtt 🤤 tapi tempatnya tuh kaya rumah panggung gtuu kan jadi serba kayuu jadi pliss kalo jalan jangan seenaknyaa soalnya ada suaranya gtuu takut kenapa napa huhu

Tanggal kunjungan: 01 September 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil S Hartzel

13 Review

Level 1

No Badge

4.0  

Pengalaman Pagi yang Menyenangkan dengan Catatan Kecil

Meskipun mengusung konsep 'Hidden Farm', ada beberapa aspek yang bisa diperbaiki untuk keamanan dan kenyamanan; Tangga masuk ke area kafe sebaiknya dibersihkan dari tanah/lumpur atau diberikan alas kasar agar tidak licin dan berbahaya saat menaiki atau menuruni tangga. Namun begitu, suasana di dalam gubuk terasa lucu dan nyaman. Meskipun ukurannya kecil, ruangan tidak terasa sesak. Dekorasi dan buku-buku yang tersedia sangat cocok dengan setting tempatnya.

Ada area tempat duduk juga, meskipun tidak terlalu banyak. Oleh karena itu, lebih disarankan untuk datang ke sini di pagi hari. Saya sendiri datang pada pukul 7 pagi dan meninggalkannya sekitar pukul 10 pagi karena mulai terasa ramai dan kurang tenang. Di sana juga ada kucing lucu yang menambah nuansa menyenangkan tanpa mengganggu. 

Dalam hal makanan, saya memesan Smoothie Bowl varian Berries dan Lavender Tea. Smoothie Bowl-nya enak, segar, dan porsinya cukup besar, bahkan bisa untuk dinikmati berdua. Namun, Lavender Tea rasanya biasa saja tanpa keistimewaan khusus. 

Perlu diperhatikan, karena banyak pepohonan rindang di sekitar, ada kemungkinan debu atau ranting dari pohon jatuh ke makanan Anda (seperti yang terjadi pada saya). Saya merasa betah berada di Hidden Farm ini, meskipun saya akan menghindari waktu kunjungan saat jam-jam sibuk atau saat tempat mulai ramai. 

Secara keseluruhan, pengalaman di Hidden Farm memberikan suasana yang menyegarkan, tetapi ada beberapa catatan kecil yang perlu diperhatikan untuk meningkatkan pengalaman pelanggan.     

Menu yang dipesan: Smoothie Bowl Berries, Lavender Tea, Berries

Tanggal kunjungan: 05 Agustus 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Rhabi Nabillah

2 Review

Level 0

No Badge

5.0  

Menu sehat di tempat unik tersembunyi

Konsep unik di cafe ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung, tempat yg sangat asri dengan berbagai jenis plants (dijual jg) menawarkan menu2 sehat yg sangat cocok bagi yg sedang diet maupun yg sedang mencari sarapan di area dago setelah berolahraga.
Banyak buku yg tersedia karena hidden farm bekerjasama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Jabar sehingga bisa bgt untuk ngafe dan menambah ilmu.
Bagi yg mau sambil ngerjain tugas bisa bgt ya, ada wifi dan listrik free.
Harga gmana? Whort it bagi segala usia loh, jgn takut yaa.

Menu yang dipesan: Sweet pumkins soup, omelette croffle, Nasi Goreng Kampung, smoothies bowl berries, smoothies bowl tropical mango, oknomiyaki

Tanggal kunjungan: 16 Juni 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Tristo

473 Review

Level 12

Steak Seafood Kopi Bakmi Burger Dessert

4.2  

Hidden gem in hidden farm

diajakin sama temen untuk kesini, tempatnya ada beberapa kafe gitu dan hidden farm ini ada di pojokannya.
aku nyobain beberapa menu
sweet pumpkin croffle, untuk aku yg ga makan buah aku agak ga nyangka ini akan seenak itu 😍
pumpkinnya dibuat kaya bubur gitu lalu ditambah whip cream jadi rasanya manis gitu, dan pake croffle jadi nambah rasa manis gurih yg light dan enak banget aku suka
scramble egg crofflenya pun enak juga, fluffy gitu
lalu okonomiyakinya juga enak, rasa dr telur dan ingridient yg lainnya pas, ditambah slice beef gitu enak dan ngenyangin
untuk orang yang pengen me time jauh dari kebisingan kota, ini reccomended sih 😍

Menu yang dipesan: Sweet pumpkin soup, Scramble egg croffle, Okonomiyaki Beef

Tanggal kunjungan: 16 Juni 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.




Kamu juga bisa tulis pendapatmu, silakan klik di sini:

Keyword untuk mencari restoran ini:

Laporkan bahwa restoran sudah tutup atau info tidak akurat

Tanggal kunjungan
21 Nov 2024
Apa yang dipesan?