Dengan tagline "Bolu terlembut di Indonesia dan oleh-oleh Jakarta", menu utama di Adoralezat tentu saja roll cake. Adoralezat merupakan tempat 3-in-1 yang menyediakan coffee, bakery, dan kitchen dalam satu tempat. Untuk produk bakery, mereka menyediakan roll cake bermacam rasa, roti manis dan gurih, kue ulang tahun, cookies, dan pastry. Sedangkan untuk menu kitchen, mereka menyediakan menu masakan Indonesia, seperti Nasi Uduk, Ayam Goreng, Ayam Bakar, Bakmie, Buntut, Iga, Bakso, dan lainnya.
Untuk roll cake, mereka menyediakan ukuran 30 cm dan 15 cm. Gue cobain BEST SELLER roll cake ukuran 30 cm rasa meises, keju, dan nougat Roll Cake (Rp 123,350 harga setelah diskon 15% karena saat itu lagi ada promo). Dan tentunya roll cake ini memiliki tekstur yang lembut banget. Dengan ukurannya yang besar, makan tiga potong roll cake ini dengan rasa yang berbeda bisa membuat kita kenyang loh
Sebaiknya simpan roll cake di dalam kulkas agar bisa bertahan 4 - 5 hari.
Yuk intip rasanya satu per satu!
Cheese Roll Cake
Kue berbahan dasar vanilla berisi krim dan bagian atasnya dibalut dengan krim dan parutan keju. Kalau kamu suka rasa asin dan keju, maka rasa ini cocok buat kamu.
Nougat Roll Cake
Inilah rasa favorit keluarga kami
Kue berbahan dasar mocha berisi dengan krim mocha dan bagian atasnya dibalut nougat yang crunchy dan manis.
Meises Roll Cake
Kue coklat yang dibalut krim mocha dan meises coklat.