resmi Tugu Kawisari Coffee & Eatery  [ Kafe ]
3.99 28 review
resmi

Tugu Kawisari Coffee & Eatery

[ Kafe ]
3.99 28 review
Rasa
3.9
Suasana
4.2
Harga : rasa
3.6
Pelayanan
4.1
Kebersihan
4.1

Jl. Kebon Sirih No. 77, Menteng, Jakarta Pusat

Buka - Sabtu (08:00 - 24:00) 087883195051

087883195051

Buka Senin - Kamis (08:00 - 22:00), Jumat - Sabtu (08:00 - 24:00), Minggu (08:00 - 22:00)

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Tugu Kawisari Coffee & Eatery [ Menteng ]

  • Tipe KulinerKafe
  • Jam Buka
    Buka
  • Stasiun MRT/LRT Terdekat Bundaran HI - Keluar F
    duration 14 menit

  • PembayaranTunai, Visa, Master, Debet

Fasilitas

Bekerja di sini? Klaim untuk perbarui info
  • Picture 1624934202
    https://assets-pergikuliner.com/Rhi4ddP-8EDwUf9D2y5QgHuL9QA=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260117/picture-1624934202.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/nB2pUXghEkppACLTc9NeERjsPIc=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260117/picture-1624934202.jpg 2x
    385290
  • Picture 1624934203
    https://assets-pergikuliner.com/84jQkcTO5J6KNgXVBHMgRV-lP3Q=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260118/picture-1624934203.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/XUWmN_I9v0KV66VWuVuTioKwFKw=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260118/picture-1624934203.jpg 2x
    385290
  • Picture 1624934203
    https://assets-pergikuliner.com/2v4olOD_QsVQsPKvP1zBF4kCQMc=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260119/picture-1624934203.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/JvLvbzWDmTrNzZeDe46V9dXWoh8=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260119/picture-1624934203.jpg 2x
    385290
  • Picture 1624934204
    https://assets-pergikuliner.com/Ig5d7VViCCN5T5LPLOddILlj9w0=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260120/picture-1624934204.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/ZJ3UPsJYKbcxIWqMTeLjKL7ijJg=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260120/picture-1624934204.jpg 2x
    385290
  • Picture 1624934204
    https://assets-pergikuliner.com/mCG_hUBnFYlitU0uJvqlAlKfvMc=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260121/picture-1624934204.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/AafB5FHkcrjFLMBOi_LIleVBoMo=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260121/picture-1624934204.jpg 2x
    385290
  • Picture 1624934204
    https://assets-pergikuliner.com/k4mLqPPhhFd0sUY4JaVnnoh7XRY=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260122/picture-1624934204.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/UQMr3e7TUxhOFtB-wU5UkVcs0Rc=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260122/picture-1624934204.jpg 2x
    385290
  • Picture 1624934204
    https://assets-pergikuliner.com/UBqH__JTq6U_QqNxIFq_ChmAXFo=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260123/picture-1624934204.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/jnxPePr7WVOaAwDizmQdxqDJvY8=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2260123/picture-1624934204.jpg 2x
    385290
  • Picture 1638503543
    https://assets-pergikuliner.com/QXLvqNXw0RtgFeLMA-Cx-ZUE-ko=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2369992/picture-1638503543.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/Fy6RkpnH-zMYGVeWOqG7hZJhi5o=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2369992/picture-1638503543.jpg 2x
    385290
  • Picture 1641801937
    https://assets-pergikuliner.com/MgMpTPn4yqyZngMyNUVnWLZmeqQ=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2401542/picture-1641801937.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/Xblhp4E6VkDtc3pBmhK8ZhvKiNQ=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2401542/picture-1641801937.jpg 2x
    385290
  • Picture 1580816699
    https://assets-pergikuliner.com/N4UTqRURPOhmYdZY6iTHJvdmIBk=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1828162/picture-1580816699.JPG 1x, https://assets-pergikuliner.com/jbj7lu1aN1QtH-hYxHGNhh67Rc4=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1828162/picture-1580816699.JPG 2x
    385290
  • Picture 1580816721
    https://assets-pergikuliner.com/6l0mFrug4DuVNCk2TX759TWq39k=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1828163/picture-1580816721.JPG 1x, https://assets-pergikuliner.com/aSbT2UPvk9mPqz48YPyGQ5Pv0Ag=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1828163/picture-1580816721.JPG 2x
    385290
  • Picture 1580816741
    https://assets-pergikuliner.com/2qSQvSNpbBf91jlYS72FSiT0IK0=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1828164/picture-1580816741.JPG 1x, https://assets-pergikuliner.com/3eTt5G-AOMTNTJ1K_CjnrYFwTOo=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1828164/picture-1580816741.JPG 2x
    385290
  • Picture 1633292548
    https://assets-pergikuliner.com/Ip-qF1OwN6oXidl5U1tstUr7z4I=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2317697/picture-1633292548.JPG 1x, https://assets-pergikuliner.com/mfZAl1KwsvbsBNF31_RNhG0wqSo=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2317697/picture-1633292548.JPG 2x
    385290
  • Picture 1633292549
    https://assets-pergikuliner.com/GdhnYkG5Kf4nxT0hFNPSuK1XLR0=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2317698/picture-1633292549.JPG 1x, https://assets-pergikuliner.com/Ks5Dc_qHu5uxPXxQt2nQh7FXMT0=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2317698/picture-1633292549.JPG 2x
    385290
Makasih terbanyak

Review dari pengunjung untuk Tugu Kawisari Coffee & Eatery

Foto Profil Indra Mulia

Alfa 2022

2518 Review

Level 20

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.6  

2nd Visit

Second visit setelah diberlakukannya PSBB transisi. Saya cobain beberapa menu antara lain:
- Nasi Besek Ikan Cakalang: nasi putih dengan perpaduan tumis bunga pepaya dengan ikan cakalang suwir yg disajikan dengan tahu dan tempe bacem, bakwan jagung, dan sambal bawang yg pedasss 🔥
- Ayam Wijen Saus Asia: ayam goreng crispy dengan saus asia dan madu khas kawisari sekilas terlihat seperti ayam asam manis, tapi yg ini ternyata beda. Rasanya manis asin menyelimuti kulit luar daging yg empuk ❤️
- Onde Onde: siapa hayo yg ga suka sama cemilan ini, gak mungkin gak suka lah yaaa. Chewy-nya kulit onde dengan filling kacang ijo yg generous bikin pengen ngunyah terus.
- Es Pisang Ijo: dessert khas daerah Sulawesi Selatan yg ga boleh ketinggalan buat dipesan. Penyajian ala Kawisari di dalam gelas dgn topping potongan pisang ijo, bubur sumsum, santan, dan tentunya es serut yang dituang dengan sirup coco pandan.
- Premium Honey Fermented Arabica: secangkir kopi arabica yg harum dan bold dari perkebunan kopi kawisari yang difermentasi dengan madu, cocok bangets sama kamu para coffee lovers!

Menu yang dipesan: Nasi Besek Ikan Cakalang, Es Pisang Ijo, Ayam Wijen Saus Asia, Premium Honey Fermented Arabica, Onde onde

Tanggal kunjungan: 11 Juli 2020
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Albert Murdiono

Alfa 2023

2515 Review

Level 15

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert

4.0  

Restoran Indonesia

Coba restoran ini yang mana tempatnya indah dan seperti klasik. Tempatnya sepertinya konsepnya lebih banyak yang terbuka tanpa AC, tapi pakai kipas angin. Untuk menunya cukup beraneka ragam. Tempatnya ada di atas juga, dan seperti banyak ruangannya. Rasa makanan cukup enak-enak tapi tidak ada yang spesial. Parkir sedikit terbatas menurut saya. 

Tanggal kunjungan: 15 Maret 2020
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Placetogoandeat ID

Alfa 2023

4365 Review

Level 25

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.4  

Tempatnya unik

Tugu kawisari ini lokasinya persis sebelahnya resto shanghai blue di daerah kebon sirih, menteng. Tempatnya cukup besar ada 2 lantai, interiornya unik sekali seperti rumah jaman dulu yang antik. Tapi sayangnya disini ga ada AC, hanya ada kipas, AC cuma ada di private room saja. Servicenya juga masih kurang profesional ya, kurang friendly.

Aku disini sama keluarga coba beberapa menu diantaranya ada bakwan jagung, sambel goreng kentang, soto ayam, ayam goreng kawisari, mendoan, tahu goreng, sop buntut, serabi, dan charcoal coffee latte. Menurutku overall makanannya biasa aja, yang enak hanya charcoal latte, mendoan dan serabi saja, sisanya standart bgt ya. 

Well, saran aku kalau kesini kayanya better coba minuman dan cemilannya saja, karena speciality mereka memang coffee, jadi wajib coba

Tanggal kunjungan: 11 Maret 2020
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Mouthgasm.jkt

Alfa 2023

2256 Review

Level 20

Steak Ramen Dimsum Seafood BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.0  

Terasa Mahalnya budaya & kultur Indonesia

TADAAA! Untung pulang kantor inget tempat ini, yg udah sering banget dilewatin tp blm sempet coba datang. JUJUR TEMPATNYA SUKA DAN REKOMEN! Sangat klasik, mewah, elegan, dan unik! Staffnya sampai pake topi petani hehe. Sangat terasa mahalnya budaya Indonesia. Gaperlu banyak omong soal tempat kalo udh bareng TUGU GROUP, pasti totalitas!

Disini aku order HOT CHARCOAL LATTE yg ga cuma bubuk arang & susu. Tp masih ada 1 shot coffee. STRESS RELIEVE OF THE DAY lol. Untuk cemilannya:

1. PISANG GORENG: legit! Pake pisang tanduk, yg di potong kecil2, terus di gorengnya di satuin lagi. Bentuknya jd macem pisgor di tj. Durdur, apakah staffnya kebanyakan? Atau lg ga banyak orderan? Menurutku kurang ok. Dan sangat terasa VANILI BUBUK.

2. BAKWAN JAGUNG: udah ga diragukan konsep seperti ini pasti lebih di mahalin cemilannya isi 2pc 30RB. Minta garing eh malah ada yg mendekati gosong, dan 1 ada yg msh kuning bagus. Adonanya sangat terasa aroma wangi KENCUR. Jujur aku suka. Tapi beda tipissss dengan beberapa menu main dish disini. Nextnya diriku akan makan aja gais HAHA.


Aku yakin banget, kalian kalo kesini bakal bingung mau pesen apa. Dibalik karena kalian lihat agak overpriced, ASLI SEMUA MENUNYA ENAK. Sampe bikin bingung. Ku akan kembaliiiii😌💕

Tanggal kunjungan: 28 Februari 2020
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.





Foto Profil Indra Mulia

Alfa 2022

2518 Review

Level 20

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.4  

Themed Cafe

Kawisari Cafe & Eatery, tempat nongkrong terbaru dari grup Tugu Hotel. Lokasinya di sebelah Shanghai Blue 1920. Tempatnya oke banget, berbagai sudut yang instagrammable, memakai konsep interior jadul berwarna cerah yang diisi dengan barang-barang antik, lukisan, lengkap dengan meja kursi kayu bergaya kuno. Tidak dilengkapi dengan AC karena seluruh ruangan adalah smoking area, walaupun begitu tidak kepanasan. Terdiri dari 2 lantai, terlihat spacious, juga tersedia private room yg ber-AC. Pelayannya memiliki dresscode bergaya seperti petani kopi. Kawisari sendiri adalah nama perkebunan kopi legendaris di Gunung Kawi yang dikelola oleh Tugu Group, seluruh kopi yang digunakan di kafe ini berasal dari pekebunan sendiri yang dijamin the finest quality. Menu-menu yang disediakan memiliki nama-nama yang unik, rasa yang enak, dan penggunaan bumbu khas Indonesia. Ada lightbites sebagai teman minum kopi dan main courses untuk kamu yang butuh makanan berat. Servicenya bagus banget, pelayanan ramah, juga terlihat menguasai menu.

- Nasi Jagung Tompoh Kawisari: salah satu menu signature yang disajikan diatas tampah lengkap dengan tutupan yang terbuat dari anyaman bambu. Terbuat dari nasi jagung, sayur lodeh campur, urap sayur, ayam goreng kawisari, ikan asin bulu tempe, dan sambal tempe. Yg unik adalah ini pertama kalinya saya makan nasi jagung yg terkenal di daerah Jateng dan Jatim. Nasi putih yang dicampur dengan jagung pipil menghasilkan aroma khas dan rasa yg gurih.
- Pohong Merekah: camilan khas daerah pedesaan yang merupakan singkong goreng dengan sambal. Bikin heran krn baru lihat makan singkong dicocol sama sambal. Tekstur singkong empuk luar dalam yang bikin ketagihan. Sambalnya tdk terlalu pedas.
- Dicolek Enak: ini camilan lain yang harus dicoba, lebih dikenal dengan nama Colenak. Tape bakar yang berisi nanas, kelapa parut, dan gula aren. Enak banget! Tapenya manis, ga asam sama sekali, komposisi gula aren pas ga kemanisan, disajikan dalam wadah bambu.
- Es Tjampoer: menu penutup yang sempurna. Berisi campuran es serut, kacang merah, nangka, alpukat, cincau, selasih, berkuah santan dan dituang gula aren sebagai pemanis. Originalnya tidak manis, jadi kamu sendiri yang menentukan kadar manisnya.
- Iced Coffee + Plantation Madu: kalau ke sini ga afdol kalau ga cobain kopinya. Platingnya cukup unik di atas nampan kayu dengan tabung kaca. Es kopi susu yang disajikan dengan madu kopi sbg pengganti gula. Rasa kopinya ciamik, smooth, tidak terlalu strong.
- Cascara Lemon: selain kopi, ada juga teh berbahan dasar cascara yang terbuat dari kulit biji kopi yang dikeringkan, dicampur dengan lemon, lalu diseduh dengan air panas menghasilkan rasa teh yang agak asam namun tidak pahit, segelintir seperti minum lemon tea tapi lebih berkarakter.

Menu yang dipesan: Es Tjampoer, Iced Coffee+Plantation Madu, Cascara Lemon, Pohong Merekah, Dicolek Enak, Nasi Jagung Tompoh Kawisari

Tanggal kunjungan: 21 Februari 2020
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.





Foto Profil Mich Love Eat

Alfa 2021

1333 Review

Level 18

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

5.0  

Lovely Es Kopi Susu Madu

Saturday time to chill Guys, I recommend a good place in kebon sirihh, it's Tugu Kawisari Coffee & Eatery the same group with "Tugu Kunstkring Paleis". This cafe are so beautiful, not only sell coffee and snacks but also some heavy meals like rice, and wine as well. Luxury experiences in traditional culture, specifically Javanese. The interior are so pretty with the decoration, mirror, picture with frame hanging on the wall.

They sell coffee beans and honey which harvested from their own garden in Blitar, it's about 8.500 hectare. They also provide a tour guide half day and full day, to learn about coffee and have a good snacks like fried cassava, traditional cakes from pandan that served by the local farmers itself. The great things about their agriculture is they win the award from AVPA 2019.

The private area can held about 10 - 15 people with a minimum payment of 5 million, exclude tax. The place are nice, and spacious and you can celebrate birthday or any other occasion that meet your requirements.

1. Lapis Jongkong
It's a traditional cakes made from scratch, it's is green from pandan leaves, coconut milk. Taste sweet,mild, chewy and very soft. Nice to eat it with a cup of coffee.

2. Butterscotch Regal
A non coffee drink, consist a milk, and butterscotch, with a two pieces of regal biscuits on the side. Honestly It taste milky, sweet and a favorite drink for kids or for you guys who don't drink coffee, this is the right choices.

3. Es Kopi Susu Madu
A coffee drinks, that the most favourable among any other coffee like coffee klepon, this is the basics one, which is sweetens with organic honey and the show the real coffee beans in a small glass, with a sweet thank you notes, rolled and the creative things, they served the coffee in a wooden tray with a name Kawisari stamped on the surfaces of the wooden tray. The coffee its self are strong, bold, rich, bitter and aromatic.

4. Pohong Merekah
It's a fried cassava, which is savory, and spicy. The chilli are home made, smashed with some condiments like garlic, salt. The texture are soft inside, and the outer crispy.

5. Nasi jagung Tompoh kawisari
A meal that's is good to have for lunch or dinner. It's a Javanese signature dishes, combine between the rice and corns. Actually I never try it before, so it's my first time, and surprisingly it taste really good. This meals, come with a roasted chicken, home made sambal, Tempe, kremesan, and daun kemangi. A hearty honey meal, like a mom who cook for her kids. PS. The chili actually quite spicy for me, just becareful.

Instagram @mich.love.eat

Tanggal kunjungan: 15 Februari 2020
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.





Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

Level 21

Ramen Dimsum BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.8  

Buy 1 get 1 free for coffee

Cafe yang masih satu grup dengan Tugu resto ini letaknya ada di Sebelah Shanghai Blue. Pas datang masih ada promo buy 1 get 1 free untuk coffeenya.

Tempatnya sih terdiri dari 2 lantai dan besar. Dekorasinya aku suka. Sayang areanya masih bebas mereka dan yang non smoking tempatnya ada di lantai 1 tapi kecil kayak lebih cocok rombongan gitu atau ada meeting karena meja panjang, itu pun hanya 1. Bersyukur pas ke sini ga ada yang mereka, sampai akhiran baru deh ada yang ngerokok untung asapnya ga terlalu ganggu.

Staffnya sih ramah dan ada satu mas yang baik banget dan patut diacungin jempol untuk servicenya.

Saya di sini pesan nasi pecel yang dilengkapi dengan peyek yang cukup besar. Sayurnya sendiri fresh dan ga langu. Bumbu kacangnya juga enak dan agak sedikit manis, tapi aku suka.

Minumnya pesan klepon dan candy blossom mocha. Ini dua - duanya coffee. Terus penyajiannya juga lucu, ada dikasih espresso lagi dan disajikan dalam tube seperti di lab. Untuk kopinya menurut aku ini ringan, jadi semuanya bisa minum.

Tanggal kunjungan: 12 Februari 2020
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.





Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5250 Review

Level 25

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.0  

Promo Buy 1 get 1 Coffee

Lokasinya di ex Samarra resto and lounge di sebelah Shanghai Blue 1920. Berbeda dengan resto lama yang konsepnya lebih ke fine dining dan interiornya yang bernuansa Middle East. Sekarang restonya berubah menjadi Cafe yang lebih casual. Interiornya mixed modern dan antik. Seperti resto2 di bawah management Tugu group semuanya unik dan banyak barang antiknya. Cafe ini terdiri dari 2 lantai. Di lantai 1 ada private room dengan ac. Di lantai 2 lebih spacious, lebih terbuka dan tidak ada aircon. Kebetulan pas datang ke sini lagi hujan jadi anginnya dingin juga.

Buka dari pagi sekitar jam 9 jadi menunya ada menu breakfastnya. Menunya Indonesian food dengan menu utamanya Kawisari Nasi Besek.

Saya pesan :

*Nasi Besek ayam goreng goela merah (48k++) - Ayam goreng gula merah ini seperti di bacem. Tapi bumbunya kurang meresap.Meskipun bumbunya kurang meresap tetap enak juga karena ayamnya ayam kampung. Disajikan dengan urap sayur, tahu tempe bacem dan sambal bajak.Urap sayurannya enak dan fresh. Tahu dan tempe bacemnya enak bumbu bacemnya meresap banget terasa manis dan gurih. Sambal bajaknya enak tidak terlalu pedas. Untuk nasinya saya ganti dengan nasi jagung. Overall tastenya enak deh, tapi beseknya kecil dan porsinya juga sedikit. Untung saya beli beberapa lauk lainnya jadi kenyangnya bisa pas.

*Nasi goreng Bang Samin (48k++) - Nasi goreng yang dicampur dengan mie, disajikan dengan telur rebus dan kerupuk. Saya request tambahan telur ceplok.
Nasi gorengnya sebenarnya enak dan tasty. Tapi agak berminyak, campuran kacang gorengnya terlalu banyak dan porsinya pun kurang banyak.

*Ayam saos telur asin (45k++) ayam goreng berbalut tepung yang crunchy dengan saus telur asinnya enak. Suka banget dengan menu yang satu ini. Recommended.

* Bakwan jagung (30k++) - satu porsi 2 pcs, disajian dengan cabe rawit. Bakwannya tidak padat dan rasanya enak tapi enaknya standard saja.

Charcoal latte (38k++) - tersaji cantik di nampan kayu yang unik. Dengan gula merah dan gula putih yang disajikan di tabung kaca. Baru sekali mencoba charcoal latte yang dicampur dengan espresso. Ternyata unik dan enak juga. Minuman ini cukup creamy, rasa
Pahitnya kopi dapet, dan rasa charcoalnya juga terasa enak.

Masih ada promo buy 1 coffee get 1 coffee. Jadi saya pesan lagi Iced Doger (38k ++) - house blend espresso, fresh milk, santan dan raspberry syrup.
Kopi susu dengan ini tidak terlalu kental. Taste kopinya mild, tidak terlalu legit. Belum terasa taste dogernya. Not bad tapi nga special.

Beli juga teh tawar (25k++) rasanya enak juga.

Selain coffee di sini pilihan minumannya juga lengkap mulai dsri tea, smoothies, fresh juice, chocolate, alcohol infused coffee, kawasari luwak, mocktails, cocktails, berbagai pilihan wine dan beer.

Suka dengan ambiancenya dan pasti akan balik lagi untuk mencoba menu2 yang menarik lainnya.

Tanggal kunjungan: 02 Februari 2020
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.




Kamu juga bisa tulis pendapatmu, silakan klik di sini:

Keyword untuk mencari restoran ini:

Laporkan bahwa restoran sudah tutup atau info tidak akurat

Tanggal kunjungan
15 Mar 2025
Apa yang dipesan?