


-
3.6Warung Korea Pop [ Bekasi Utara, Korea ]
Lagi nonton drakor, kepengen mie korean.. porsinyaa banyaak
*beli via ojol
Malam2 Lapar namun Mager sekali untuk keluar. Kebetulan lagi nonton drakor. Alhasil pilih menunya yang ke korea2an.
Inget di summarecon ada outlet warung korea pop, gak perlu lama berfikir langsung order via ojol.
Malam ini aku memesan, Mie pedas korea with daging chicken, nory crispy, serta odeng.
Mie korea pedas (45k) memang agak mahal untuk sejenis mie goreng, namun ternyata porsinyaa duh banyak sekali. Bisa sharing untuk 2 orang. Daging chickennya pun cukup banyak, pedasnya pas. Hanya taste keseluruhan yaa bagaikan makan mie goreng korea biasa aja.
Nory crispy , Lupa nama menunya apa. Tapi ini seperti nory yang digulung menyerupai risol, berisi bihun. Karna di take away, jadi kena uap dari makanan yang ditutup. Alhasil saat aku terima, lembek teksturnya.
Odeng, kuah kaldunya agak terlalu asin dilidah aku. Fish cake nya enak, gak basi meskipun aku baru mengkonsumsi keesokan harinya.Menu yang dipesan: Odeng, Mie pedas chicken, Nory crispy
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.2Soto Ayam Gondrong [ Rawalumbu, Indonesia ]
Mampir kesini karna selalu ramai.
setiap lewat kemang pratama, selalu kepo sama outlet soto ayam si gondrong ini. Karena ramai, dan info dari beberapa orang yang sudah mampir katanya enak.
Akhirnya, pagi ini langsung mampir untuk membuktikan. Aku memesan soto ayam tanpa nasi, isi dalam mangkok ada bihun, kol, suwir ayam, telor rebus setengah serta ada taburan koya diatasnya.
Untuk rasa mohon maaf bagiku gak ada yang terlalu istimewa, seperti rasa soto pada umumnya. Namunn, yang enak disini malah sate2annya. Persis kaya makan semur, krn warna satenya hitam. Rasanya manis.Menu yang dipesan: Soto Ayam Tanpa Nasi, satu usus, Sate
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6McDonald's [ Bekasi Selatan ]
Nyobain ayam kimchinya mekdi
Udah lama banget gak mampir jajan dine-in ke Mcd pekayon.
Akhirnya, kali ini aku mampir pas sore hari dan hujan. Storenya cukup ramai yang keluar masuk untuk take away ataupun dine-in.
Area Mcd disini 2 lantai, dengan lantai 2 terdapat ruang tertutup dan perosotan di ujung ruangan.
Untuk saat ini kasir yang melayani hanya 1 saja, sisanya ada 3 mesin pesan mandiri.
Sore ini aku pesan, menu terbarunya Mcd di bulan ini. Yaitu Ayam kimchi. Aku memesan ayam nya bagian paha, crispynya pas. Kebetulan pesan yg spicy untuk ayamnya, dan pedasnya pas terasa.
Untuk topping kimchinya akupun suka, kimchinya enak gak asam.Menu yang dipesan: nasi ayam kimchi
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.6Mie Cabe Gerus [ Bekasi Selatan, Indonesia ]
Makan mie ayam gak takut gemuk
Cuma dicabang mie cabe gerus disini saja, yang punya menu mie ayam shirataki. Untuk harganya memang sedikit lebih mahal dari mie ayam yang biasanya.
Semangkuk mie ayam shirataki dibandrol dengan harga 30K. Tekstur mienya licin, empuknya pas. Penjualnya pun paham sekali cara memasak shirataki agar tingkat kelembekannya sesuai.
Porsi shiratakinya gak banyak, tapii anehnyaa aku tetap kenyang setelah memakannya. Mie cabe gerus emang favorite deh, krn pangsit goreng nya gratiss dikasih dalam wadah mangkok. Rasa mienya tetap enak, meskipun aku menggantinya dengan shirataki mie.
Untuk kamu yang mau dine-in, gak perlu khawatir. Krna tersedia kursi dan meja.Menu yang dipesan: Mie shirataki ceker
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Chocodum [ Bekasi Selatan, Toko Kue ]
Dessert enak di galaxy
*Beli via ojol.
Siang dirumah, mager sekali tapi rasanya butuh asupan gula. Udah kepo pengen beli dari dulu. Sempet lewat outletnya, namun karna area parkir tidak nyaman untuk mobil parkir di depannya. Akhirnya aku order via ojol.
Aku memesan Cheese pudding (small) , regal pudding (small), serta mango buko pandan (small). Dari ketiga menu yang aku icip, semuanyaa enak. Manisnya gak berlebihan. Mango buko pandannya, tekstur creamynya dapat, isiannya pun cukup banyak. Ada mutiara, jelly , buah mangga. Kemasan nya pun baik, rekomendasi enak dimakan saat dingin2.
Hanya saja, agak shock diawal saat menerima paketnya. Ukuran tempat puddingnya bener2 kecil sekali.Menu yang dipesan: Cheese pudding, regal pudding (small), Mango buko pandan
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Kopi Nako [ Bekasi Selatan, Kafe ]
Ternyata kopi nako yang di galaxy enak
Perdana banget aku mampir ke kopi nako yang outlet galaxy, karna sejujurnya agak bingung mau parkir dimana. Sebab,area parkirnya terbatas di ruko2 sebelah ataupun seberang.
Gak usah di ragukan lagi, desain kopi nako disetiap cabang selalu totalitas. Di outlet galaxy sendiri nampak dari luar designnya estetik, dengan ciri khas bangunan memiliki atap segitiga.
Kopi nako outlet galaxy memiliki area dinning dengan banyak pilihan tempat duduk. Pada lantai 1, terdapat area bar , semi outdoor , serta indoor non smoking. Di lantai 2 terdapat area indoor untuk smoking, serta di lantai 3 terdapat outdoor rooftop, indoor serta minimalis panggung untuk acara.
Menu disini sangat beragam, mulai dari coffee, non coffee, tradisional drink. Untuk makanannya ada ricebowl serta berbagai pilihan side dish.
Aku memesan, Croffle paket 5 pcs. Kalau secara harga, croffle kurang affordable karna langsung di bundling 5 pcs dengan harga 45k. Adonan crofflenya kurang crunchy, sauce crofflenya pun bebas memilih sesuai keinginan kita. Aku memesan sauce Coklat serta tiramisu, sauce coklatnya pakai ovomaltine, manisnya pas crunchynya juga enak. Untuk tiramisu tnyata kemanisan bagi lidah aku.
Roti bakar, roti yang digunakan adalah roti bandung. dengan isi kurang lebih 5potong, Sofar enak rotinya. Toppingnya gak pelit. Aku membeli roti bakar keju coklat, isian toppingnya lumayan banyak, manisnya pas.
Sumaja, Jujur ini minuman favorite begitu mencobanya. Karna manisnya itu dihasilkan dari Madu , tidak ada additional sugar yang digunakan. Udah gitu, disajikan dengan mug yang lucu. Estetik.Menu yang dipesan: Su-ma-ja, Roti Bakar, croffle, sumaja, indoor lantai 3
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Pizza Hut [ Makasar ]
Tempatnya luas, strategis di pinggir jalan
Datang ke store yang disini malam hari. Outletnya cukup ramai, silih berganti customer datang. Areanya luas, terdiri dari indoor, serta outdoor. Gak lupa fasilitasnya pun lengkap. Tersedia mushola dan tempat wudhu. Jadi nyaman untuk kamu yang ingin shlt.
Ambience nyaman, meskipun ramai. Karena memang luas nya luas juga, jadi tetap terasa nyaman.
Menu disini serta harga sama seperti pizza cabang lainnya. Malam ini aku memesan:
1. Kiddie Meals : Paket hemat untuk anak2, tersedia 2 pilihan varian kiddie meals. Ada yang pizza, dan juga ada yang spaghetti bolognaise. Malam ini aku memesan kiddiemeals yang varian pizza. Porsinya cukup banyak untuk anak2 dengan isi personal pan pizza, satu mangkuk sup jagung, serta buah2an serta orange juice. Pizzanya enak, gak pedas untuk anak2. Orange juicenya terlalu asam untuk anak2.
2. Garlic bread : Rasa tetap konsisten dari jaman aku kecil sampai sekarang, satu porsi garlic bread berisi 8 potong. Dengan rasa gurih butter nya enak. Apalagi dicocol ke saus sambal, makin menambah nikmat.
3. Rice Meatball sauce mushroom : Nasi dengan tambahan sayuran wortel dan buncis yang di steam, serta 3 bulat besar bola daging. Menu nasi ini merupakan salah satu yang terfavorite dipesan untuk anak, karna enak, porsinya bisa untuk 2 anak, rasanya mirip semur daging.
4. Waffle coklat : Disajikan dengan tambahan ice cream coklat dan taburan choco chip diatasnya. Rasanya enak, manis nya pas. Ice creamnya satu scoop.
5. Honey lime tea : Minuman favorite, karna manisnya dari madu. Jadi lebih sehat aja, tanpa ada tambahan gula yang berlebih.
6. Mix 4 Fun : Karena bawa anak, sudah pasti meminta order menu ice cream. Ice creamnya manis kalau untuk lidah aku.Menu yang dipesan: Kiddie meals, Garlic Bread, rice meatball sauce mushroom, Waffle Coklat, Honey Lime Tea, mix 4 fun, Salad Bar, Orange Juice
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2The Gade Coffee & Gold [ Bekasi Selatan, Kafe ]
Cafe nyaman di Jembatan bekasi
beneran gak menyangka sih, ternyata The gade coffee by pegadaian enak tempatnya.
kali ini aku mampir jajan karna dapat vocer dari pergikuliner.com. Jadi lumayan bisa sarapan pagi hemat.
Gade disini tnyata sudah buka selama 4tahun, dari pinggir jalan gak keliatan ada cafe. Harus masuk ke dalam area pegadaiannya dulu.
Cafe terdiri dari indoor serta outdoor, dengan area indoor merangkap bar sangat minimalis. set up kursi mejanya mepet2.
pilihan menunya beragam, ada coffee non coffee, seri wedang2an pun ada. Namun yang digunakan bukan rempah asli, melainkan versi powder.
Aku pagi ini mencoba series pastry yaitu cinnamon roll, sofar pastrynya enak. Minumannya aku mencoba wedhang serabak kalau gak salah namanya. Aku suka minuman ini, rasanya pas dan tampilannya pun proper lucuu estetik gelasnya. Persis seperti di buku menu.
Untuk main course aku coba ricebowl teriyaki. Hmmm, maaafkan ini nasinya agak sedikit kering. Kaya nasi yg udh masuk kulkas lalu di angetin. Ayam teriyakinya pun agak keras.
Namun, kalau secara ambience betaah sih. Harganya pun affordable (namun belum include tax ya)
oiya cafe ini buka dari jam 8 pagi loh. Jadi pas sekali, buat kamu yang mau sarapan selepas work out.Menu yang dipesan: ricebowl teriyaki, ricebowl ayam teriyaki, Cinnamon Roll, wedhang sarabak
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Mina Resto [ Mustika Jaya, Arab/Timur Tengah ]
Main ke rumah temen, ternyataa disuguhi take away mina resto.
Kebetulan banget aku dan keluarga lagi mampir jalan2 ke daerah grand wisata. Pas datang saat makan malam, alhasil Tuan rumah menyuguhkan hidangan makan malam.
Kali ini aku mencicipi Mina Resto dengan menu Loyang Mix ( Produk best sellernya dari mina resto) berisi Nasi Mandhi dalam loyang yang cukup besar, lalu sekitar 5 potong ayam dan 5 potong daging kambing dengan ukuran daging pun cukup besar. Serta gak lupa ada sambal, emping dan acar.
Kalau secara packaging, kemasan nya mewah kardusnya, beneran "Bermodal" sih untuk packagingny, loyang nasinya dibungkus alumunium foil.
secara taste, nasinya terlalu kering, rasa rempahnya gak terasa. Ayam gorengnya pun agak keras serta sedikir keasinan, daging kambingnya pun gak begitu terasa gurih.
cumaa, sambalnyaa duh duhhh... endulita sekalii.. akuu sukaMenu yang dipesan: Nasi Mandhi Loyang Mix
Harga per orang: > Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Tutur Kata Coffee Tea & Eatery [ Mustika Jaya, Kafe ]
Ditraktir jajan pergikuliner
Reedem vocer hemat pergikuliner, mampir kesini pas cuaca dan situasi gak begitu oke.
Aku datang malam hari pas lagi hujan cukup deras, buru2 mau mampir ke rumah teman.
Lokasi tutur kata ini ada di area ruko boulevard gak jauh dari exit tol grandwist. Rukonya terdiri dari 2 lantai, untuk area dinning aktif di lantai 1 terdiri dari indoor serta outdoor. Lantai 2 menurut pelayannya untuk area private , booking dengan minimum payment.
Pilihan menu disini beragam dan jujur banyaak sekali. Malam ini aku memesan nachos, dimsum, ricebowl chicken salted egg, pisang goreng.
Untuk nachosnya sofar bumbunya cukup banyak, hanyaa porsinya terlalu sedikit. Pisang gorengnya kecil2, ricebowl salted egg nya enak. Ada taste daun jeruknya gitu, bumbu salted egg nya terasa. Dimsumnya mhn maaf , kurang cocok dilidah aku, ukurannya kecil dan agak bantet gitu.
Next aku mau coba mampir, buat merasakan makanan serta ambience dengan suasana yg lebih santaiMenu yang dipesan: Dimsum, ricebowl salted egg, Nachos
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.