















-
4.0Hang Tuah Kopi & Toastery [ Kelapa Gading, Kafe ]
Yin Yang❤️
Hang Tuah buka di MKG. Lokasinya di ex UN Bakes, dekat Kopi Kenangan.
Tempatnya mungil, kalau lagi ga rame sih nyaman. Terbagi area indoor yang ber AC dan ada 2 meja di bagian luar. Saya order:
* Laksa Mee Seafood (55k) – Laksanya cukup creamy, tasty, seafoodnya fresh. Enak dan recommended.
* Teh Tarik Cold (26k) – tastenya bold dan autentik. Manisnya pas, enak dan recommended.
* Yin Yang - Hot (28k) – dari dulu suka banget dengan menu ini, mixed teh dan kopi. Perpaduannya terasa pas, teh dan kopinya terasa bold. Enak dan recommended.
Servicenya baigus, servernya semuanya ramah dan informatif.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Kabobs [ Kelapa Gading, Arab/Timur Tengah ]
Kebab murmer dan enak❤️
Penasaran dengan Kabobs pas ke MOI langsung mampir ke sini. Kebetulan ada promo opening Paket Beef Cheese Mayo + Iced Jasmine Tea (30k).
Kulit kebabnya crispy di bagian luar sedangkan bagian dalamnya lembut. Daging kebab irisannya cukup tebal, lembut dan enak. Sausnya juga enak. Mayonya juga ga bikin eneg. Irisan seladanya juga cukup banyak. Kemasannya juga bagus dan rapi.
Murah tapi rasanya ga murahan. Recommended. Minuman Iced Jasmine teanya juga enak dan menyegarkan. Pasti akan balik lagi.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Gado - Gado Boplo [ Kelapa Gading, Indonesia ]
Ketoprak enak❤️
Outlet Gado-Gado Boplo ini belum lama buka. Happy akhirnya mereka buka di MOI. Kali ni cobain Ketoprak Lontong (45.1k) - Bahan2nya fresh, saus kacangnya berlimpah rasanya enak deh.Lontongnya cukup lembut dan enak. Servicenya juga ramah. Salah satu outlet yang ketopraknya enak dan recommended. Kalau ke sini lagi pasti akan cobain gado2nya.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Jajan Bakso [ Kelapa Gading, Indonesia ]
Es cendolnya enak❤️
Lokasinya di deretan Shiny Tea sebelum Ayam Goreng Pemuda Surabaya.
Tempatnya cukup spacious dan nyaman. Terdiri dari 2 lantai, lantai 2 lebih besar dari lantai 1. Interiornya modern dan simpel, terlihat rapi dan bersih.
Kitchennya ada di area entrance, dan kita bisa melihat display bakso dan gorengannya di area ini.Saya order :
*Bakso Komplit B (52.480++) – pilih menu ini karena kepingin cobain semua jenis baksonya. Di sini ada 2 pilihan kuah. Kuah kaya rasa dan Kuah sedap segar. Kita bisa request testernya. Kuah kaya rasa – lebih terasa rempah dan bumbu. Kuah sedap segar lebih berasa kaldu sapinya tapi lebih light. Saya order yang kuah sedap segar, enak deh. Lebih enak lagi dikucuri dengan perasan jeruk nipis dan ditambahin sambal juga ok, sambalnya cukup pedas.
Bakso Komplit B ini terdiri dari 2 bakso halus, 2 bakso halus kecil, 2 bakso urat, kerupuk pangsit, dan free karbo mie dan bihun. Bakso halusnya padat, kenyal sekaligus lembut, berasa dagingnya
Bakso halus kecilnya menurut saya kekecilan sih, bakso urat cukup bertekstur uratnya. Keduanya enak. Pangsitnya renyah. Mie dan bihunnya juga enak. Disajikan dengan jeruk nipis, daun bawang seledri dan bawang goreng. Penyajiannya juga rapi, enak dan recommended.
*Es Cendol (37.120++) – Kebetulan ada promo B1G1 jadi langsung pesen, dan ternyata rasanya enak deh. Cendolnya lembut banget, santannya juga cukup creamy tapi ga bikin eneg. Manis dari gula arennya terasa pas. Penyajiannya juga baik. Recommended.
*Gorengan Panjang Malang (11.520++) – kulit pangsitnya crunchy dan ketebalannya pas. Isian ayam udangnya juga juga padat. Enak dan recommended.
*Siomay Goreng (11.520++) – crunchy dan isiannya padat dan enak. Recommended. Untuk gorengan ada promo buy 2 get 1 jadi saya request free siomay goreng.
Harganya memang agak pricey, tapi kalo join member ada disc 20%. Kebetulan suka juga dengan tempat dan juga makanannya jadi pasti akan kembali lagi untuk cobain menu yang lainnya. Baso goreng ayam udangnya juga terlihat menarik.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Seroja Bake [ Pondok Indah, Toko Roti ]
Pondok Indah Breakfast❤️
Tempatnya tidak terlalu besar, terlihat rapi dan bersih. Cozy banget deh. Dining areanya ada di bagian depan dan samping yang semi outdoor, dan area outdoor yang ber-AC. .
Datang ke sini mau jajan sore2, agak kecewa karena ternyata jajan pasarnya tinggal sedikit jadi saya hanya beli beberapa varian yang tersisa : Soes Dangke Serundeng Pedas (14k) – kulit susnya lembut, isiannya terasa gurih, ga pedes juga. Mutiara (8k) – bentuknya cantik, kecil, tekturnya sedikit chewy dan manisnya terasa pas, enak. Lemper Abon (13k) – lempernya gurih dan isian abonnya juga banyak, enak. Lemper Tongkol (13k) – nasi ketan berwarna kuning ini cukup padat isian tongkolnya tidak terlalu pedas dan banyak, enak dan gurih.
Tempat ini buka dari jam 7 pagi jadi bisa banget untuk sarapan di sini, jadi saya cobain menu Pondok Indah Breakfast (45k) – menu International yang dikemas berbeda dengan sentuhan tradisional. Omelette dengan isian oncom, tomat ranti yang dibaked. Salad dengan dressing cuka nira yang asam segar. Dilengkapi dengan potongan ubi madu sedap malam. Omelettenya lembut dan fluffy. Isian oncomnya enak dan gurih. Saladnya fresh pake daun kenikir rasanya mirip2 arugula tapi ini lebih pahit. Dedaunan yang lainnya daun pohpohan yang biasa dipakai untuk lalapan Sunda. Menu2nya semua tebuat dari bahan2 lokal yang berkualitas dan rasanya juga enak dan unik. Saya sih suka banget, penyajiannya juga dipiring keramik yang bagus❤️
Pilihan menu minumannya juga tidak terlalu banyak, dan saya order Teh kecombrang stroberi (30k) – perpaduan black tea, kecombrang dan strawberry ini rasanya enak dan segar, kecombrangnya cukup berasa, ada hint asam seger dari strawberrynya juga. Kebetulan suka dengan kecombrang jadi suka minuman juga, bahkan suami yang ga suka kecombrang bisa suka minuman ini. Kalau dine in di sini dapat free mineral water di botol kaca.
Next time pasti akan balik, dan pasti akan cobain semua variannya maklum saya selalu kalap dengan jajan pasar hihihi…berasa ga afdol kali ini cuma beli 4pcs.
Servicenya bagus, pegawainya ramah dan informatif. Recommended.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Chateraise [ Cilandak, Toko Kue ]
Chocolate Mint Bar💚
Setiap ada Chateraise di mall manapun, pasti akan mampir karena suka dengan Double Fantasynya. Di CITOS ada seating areanya. Ada di depan, di ruangan dalam dan di bagian belakang. Kali ini beli Double Fantasy (24k) all time fave yang selalu enak dan recommended untuk pencinta choux. Beli juga éclair buatan local (8k) – ini juga enak dan harganya terjangkau.
Pilihan ice cream di sini juga banyak ada yang stick, taiyaki dan ice cream cup. kali ini cobain Chocolate Mint Bar (18k) ice cream stick ini terasa creamy tapi light perpaduan rasa mint dan chocolatenya terasa enak deh. Recommended. Untuk minuman order my all time fave Hot Houjicha Latte (35k) – nga secreamy di outlet lain tapi taste houjicha yang khas terasa bold. Saya request less sugar, manisnya terasa pas. RecommendedHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Tous Les Jours Cafe [ Cilandak, Kafe ]
Wholesome Delight Bread
Sebelum pulang mampir ke TLJ untuk restock roti. Tertarik dengan Wholesome delight bread produk seasonal dengan BA Kim Soo-hyun. Variannya ada 3 : Artisan Sesame Bagel, Artisan Rice Bagel dan Artisan Salt Butter Pan Bread (38k) – rotinya kecil, bisa minta untuk potong jadi 8 atau 9 slices. Teksturnya lembut, rasa salty dan butterynya dapet sih. Tapi menurut saya roti ini lebih enak kalau kita toast selama 3 menit, lebih terasa gurih. Recommended. Kapan2 mau cobain varian bagelnya. Beli juga Frankfurt Sausage (18k) – ini juga favorit saya, sosisnya enak dan rotinya enak, lembut dan rasanya juga mewah. Recommended.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Super Yumcha & Super Kopi [ Cilandak, China ]
Dimsum enak di Citos❤️
Dinner di Super Yumcha kebetulan keluarga lagi ga kepingin makan berat jadi ngedimsum aja. Order : Siomay ayam, Hakau, Ceker ayam, lumpia saus tiram, suikiaw cuka pedas. Untuk dimsumnya semuanya enak dan recommended. Nasi goreng Yangzhounya juga enak. Ifumie suka banget menu ini karena mienya tipe yang agak kecil dan digoreng garing, kuahnya cukup kental dengan udang, cumi, ikan yang fresh, tapi kurang banyak sih. Recommended.
Oriental dessert order mochi dengan kuah jahe – mochi dengan isian wijen hitam, mochinya kenyal, kuah jahenya strong banget sedikit pahit. Ga jadi favorit sih tapi enak untuk menghangatkan badan.
Puding mangga - ok lah rasanya sedikit asam dan seger.Ti Kwan Yin – teanya ga sebold oolong, enak dan bisa refill.
Tempat yang recommended untuk pencinta dimsum dan Chinese food halal.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Kurasu [ Menteng, Kafe ]
Maru Iced💚
Tempatnya lebih spacious dari yang di Jl. Tulodong yang sudah pernah saya datangi sebelumnya. Seating areanya terbagi di semi outdoor dan indoor. Indoornya juga terbagi dua, di área utama yang ada coffee bar dan di bagian belakang. Indoornya terasa homey dan cozy.
Saya order :
*Maru Iced (55k++) – fresh ceremonial matcha cream espresso dan milk. Matcha creamnya terasa creamy dan matchanya terasa cukup bold. Coffeenya tidak terlalu bold Perpaduannya terasa sempurna. Menu ini hanya ada di Kurasu Menteng. Enak dan bikin nagih💚
*Chocolate Iced (55k++) – chocolatenya terasa bold dan rich banget. Enak.
*Cake Financier Matcha (38k++) – menu yang hanya ada di cabang Menteng. Financier cake ini kecil,mirip dengan madelaine tapi bentuknya persegi panjang. Tekturnya lembut tapi padat, rasanya legit mirip matcha cake dan ada filling adzuki beans juga. Matcha saucenya enak, tidak manis. Recommended untuk dipairing dengan coffee.
*Cake Terrine Cheese (45k++) – Teksturnya lembut, cream cheesenya terasa mewah dan ada hint lemonnya juga. Recommended.
*Scone garlic & Herb (45k++) – sconenya cukup besar. Teksturnya bagus, bagian luarnya garing, lembut, crumbly. Tastenya buttery, garlic dan herbsnya berasa banget. Untuk saya sebenarnya lebih enak kalau dinikmati dengan tea. Karena ini bentuknya cukup besar, potongan besarnya saya take away dan di rumah saya pairing dengan teh favorit saya. Enak dan recommended.
Next time pasti akan balik lagi ke sini, Recommended.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.6Es Teler 77 [ Rawamangun, Indonesia ]
Pisang goreng enak❤️
Cuaca lagi panas2nya dan craving Es Teler 77 lagi, kebetulan lewat Arion langsung mampir. Order Es Teler 77 (38k) – selalu enak dan recommended. Pisang goreng (26k) – baru kali ini order pisang gorengnya ternyata enak deh, ga berminyak, gorengannya tipis dan crunchy, ada sedikit campuran wijen. Pisangnya cukup manis, recommended untuk dijadikan cemilan.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.