Foto Profil Andrika Nadia

Andrika Nadia

2730 Review | 1392 Makasih
Alfa 2023 Level 20
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.0  
    Tsutori [ Pantai Indah Kapuk, Snack ]

    Yakitori

    Jajan malam hari di Food Street PIK, tergoda sama Yakitorinya Tsutori dan pas banget ada promo opening buy 3 get 2 dan buy 5 get 3, wowww oke bangettt!

    Gw mesen yang buy 3 get 2 (IDR 35,000), gw campur antara Chicken, Chicken & Leek, dan Chicken Ball. 2 pilihan lainnya adalah Chicken Skin tapi gw kurang suka Chicken Skin, dan Shiitake tapi Shiitakenya lagi abis huhu.

    Chickennya juicy, potongannya tebal-tebal, bumbunya asin gurih. Kalo Chicken & Leek sama aja cuma bedanya ada tambahan Leek. Terfavorit adalah Chicken Ball, bukan Bakso tapi Daging Giling yang dibentuk bulat. Enak dan punya cita rasa yang khas. YUM YUM!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    J.CO Donuts & Coffee [ Bintaro, Kafe ]

    Thai Tea

    Abis belanja di Lotte, melipir dulu rehat sejenak di Jco minum minuman favorit gw Thai Tea (IDR 25,000). Gw suka Thai Teanya Jco soalnya rasanya authentic banget, kentelnya pas, creamynya pas, manisnya pas! Sooo gooooood! Tiap pemesanan minuman bakalan dapet free Glaze Donut loh!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Ayam Keprabon Express [ Radio Dalam, Indonesia ]

    Enak!

    Pertama kalinya nyobain Ayam Keprabon Express dan langsung sukaaa! Mesen yang Keprabon Kids 1 (IDR 36,850) yang terdiri dari Nasi Putih, Ayam Suwir, Scrambled Egg, Sambal, dan Milo. Gw suka banget Ayamnya gurih, empuk, dan punya cita rasa khas tersendiri. Yummm! Sambalnya gak gw makan soalnya pengen nikmatin keaslian rasa Ayamnya hehehe! Bakalan sering mesen deh nih!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Suasana Kopi [ Gandaria, Kafe ]

    Unik!

    Nice ambience! Bangunannya bernuansakan Putih dengan interior berkonsep unfinished yang masih bersemen dan digabung dengan furniture warna hitam. Unik dan nyaman! Area outdoornya luas dan nyaman dengan kursi dan meja kayu, sambil memandangi bangunan Putih nan unik ini.

    Mesen best sellernya yaitu Manis Lembut (IDR 35,000) yaitu Espresso dengan Susu Almond dan Vanilla Ice Cream. Cukup bold, creamy, manis, cuma harganya cukup pricey.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Guzzbun [ Tebet, Barat ]

    Guzzbun

    Cabang ke2 Guzzbun buka di daerah Tebet. Tempatnya kecil, gak senyaman dan sebagus cabang Radio Dalam. Dateng pas lagi soft opening, lumayan dapet diskon hehehe.

    Mesen Guzzbun Original (IDR 49,000) tapi lupa diskonnya jadi berapa. Terdiri dari Burger Buns, Original Beef Patty, Premium Cheddar Cheese, Original Burger Mayo, Fresh Organic Tomato, and Leaf Lettuce. Burger Bunsnya lembut dan empuk, Beef Pattynya juicy, tender, dan punya cita rasa tersendiri. Premium Cheddar Cheesenya melted dan bleberrr so yummm!

    Minumannya mesen Watermelon Juice (IDR 25,000) yang super freshhh! Satu-satunya Burger chain yang menyediakan Watermelon Juice!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Taco Bell [ Senopati, Meksiko ]

    Tacooo

    Finally Taco Bell is in Indonesiaaa! Pertama kali nyobain pas di Bangkok dan gw suka bangettt! Tapi kalau dibandingkan sama yang di Bangkok, harga di Jakarta lebih mahal dan porsi lebih kecil huhuhu

    - 2 Tacos Supreme (IDR 90,000)
    2 Taco dengan pilihan Crispy Taco atau Soft Taco. Gw milih Soft Taco dengan filling Ground Beef, Sour Cream, Lettuce, Tomato, dan Shredded Cheddar Cheese. Rasanya segar, cuma ya gak seenak yang di Bangkok. Porsinya juga kecil bangettt, dan fillingnya gak “sepenuh” kayak yang di foto menunya. Sejujurnya kurang worth it sih. Dilengkapi dengan French Fries dan Soft Drink.

    - Loaded Nachos (IDR 75,000)
    Tortilla Chips dengan Ground Beef, Cheddar Cheese, Guacamole, Pico de Gallo, dan Sour Cream. Enak tapi mahalll~~

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    McDonald's [ Cimanggis ]

    Nasi Uduk MCD

    Nasi Uduk Mcd, ada yang bilang enak, ada yang bilang gak enak, ada yang bilang biasa aja. Daripada dengerin kata orang mending langsung cobain sendiri hehe! Ternyata not bad loh! Nasi Uduknya berasa Uduknya cumaaa kurang gurih dikit aja. Dilengkapi dengan Ayam Goreng Mcd, Scrambled Egg, Sambal, dan Bawang Goreng. Yums!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Wendy's [ Cimanggis ]

    Baked Potato Broccoli & Cheese

    Salah satu menu favorit gw di Wendys adalah Baked Potato Broccoli & Cheese. Baked Potatonya empuk dan lembut, Broccolinya renyah, Cheese Saucenya tasty! Enak banget nih buat jadi alternatif makanan sehat nan nikmat! Tapi sayangnya makin kesini makin dikit porsinya huhuhu

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Dadali [ Bintaro, Kafe ]

    Teras Rumah

    Coffee shop yang nyaman yang bangunannya unik dan bernuansa putih. Ada indoor dan outdoornya yang dapet banget suasana teras rumahnya. Mesen Es Kopi Susu Dadali (IDR 18,000), perpaduan Kopi, Susu, dan Gula Arennya pas, Kopinya cukup strong dan bold, after tastenya fruity. Ngopi sore-sore disini super peweee!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Umaku Sushi [ Bintaro, Jepang ]

    THE BEST!

    THE BEST SUSHI I HAVE EVER TASTED IN JAKARTA & SOUTH TANGERANG! BEST BANGET! Bener-bener hidden gemnya Bintaro lah nih! Porsinya gede, Salmonnya gendut-gendut, dan harganya affordable!

    Untuk tempatnya sendiri memang biasa aja dan seating capacitynya gak banyak jadi mesti ambil nomor antrian dan nunggu diluar. Gw dateng pas malem minggu, antri sekitar 5 nomor, nunggunya kira-kira 30-45menitan.

    Kalau baca review-review lain pada bilangnya servicenya jutek, tapi untungnya gw gak merasakan hal itu, justru 2 waiter yang ngehandle meja gw cenderung ramah dan informatif. Tapi kalau untuk makanannya dateng emang lama banget, setelah gw perhatiin soalnya setiap table mesennya banyak dan Chefnya cuma sedikit.

    Now let’s talk about the food! Pas duduk langsung disajiin complimentary Edamame sebagai welcome snack. Sushi yang pertama dateng adalah Sake Aburi (IDR 39,000) yaitu Salmon Aburi Sushi yang terdiri dari 2 pieces, Salmonnya super gendut, tebal, fresh, dan manis, yang disiram dengan Teriyaki Sauce yang super lezat! TOP NOTCH!

    Sushi kedua adalah yang paling banyak dipesan oleh para pengunjung yaitu Volcano Sushi (IDR 49,000) yang terdiri dari 5 pieces Fusion Roll Sushi dengan Nasi yang tebal, ditengahnya ada Crabstick, lalu diatasnya ada Salmon yang tebal dan lembut, Special Mayo, dan Tobiko yang di grill. Enak bangettt dan super worth it! TO DIE FOR!

    Baru makan 2 Sushi diatas dan udah kenyang banget karena porsinya yang jumbo, keluarlah pesanan terakhir yaitu Sakura Roll (IDR 65,000) yang gak kalah enaknya dan presentationnya cantik banget! Fusion Roll Sushi yang terdiri dari 5 pieces, Nasi tebal yang didalamnya ada Grilled Tuna, lalu diatasnya ada Grilled Salmon, Mayonnaise, Tobiko 3 warna, dan terakhir disiram oleh Teriyaki Sauce. DA BOMB!

    I definitely recommend Umaku to all Sushi lovers as I now put it as #1 best Sushi restaurant in my list, and will definitely come back again and again and again!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.