Foto Profil Anjani Disti

Anjani Disti

45 Review | 19 Makasih
Level 7
Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Rating
  • 3.6  
    Bumbu Moyang [ Pantai Indah Kapuk, Indonesia ]

    Sambal mentah-nya MANTAP!

    Bumbu Moyang berlokasi tepat di seberang Waterbom Pantai Indah Kapuk. Dari luar tampak teras yang luas dengan jendela besar dan tinggi yang sekejap membuat saya teringat dengan rumah-rumah di masa lalu. Restorannya sendiri dipenuhi dengan furnitur klasik yang tampak tua dan seram namun lucu. Hampir setiap sudut restoran sangat "insta-genic", sangat cocok untuk dipakai berfoto bersama teman-teman.

    Secara keseluruhan makanan mereka terbilang enak dengan harga yang cukup pas pada beberapa menu meski ada beberapa menu yang harganya terlalu mahal bagi saya. Ikan Kremes mereka sangat garing dan renyah meski nampak seperti ikan goreng pada umumnya. Yang membuat hidangan ini spesial adalah sambal mentahnya. Pedas menggigit dan berhasil membuat saya yang agak mengantuk menjadi melek lagi. Selain Ikan Kremes, saya juga memesan Ayam Taliwang, Cumi Telur Asin, Oseng Buncis dan Tauge Ikan Asin. Untuk tiga makanan ini rasanya biasa saja. Tidak terlalu enak tapi tidak juga mengecewakan.

    Ohiya! Saya juga memesan Ayam Madu Wijen. Ayam ini sangat harum saat disajikan ke meja saya, benar-benar menggugah selera. Ketika saya coba, rasanya sangat enak! Bumbu madu meresap sampai ke daging ayam-nya. Saya sangat merekomendasikan hidangan ini. Tapi sayang, saya tidak sempat memotret hidangan ini :(

    Menu yang dipesan: Ikan Kremes, Ayam Taliwang, Cumi Telur Asin, Oseng Buncis, Tauge Ikan Asin dan Ayam Madu Wijen

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Pan & Co. [ Kelapa Gading, Kafe ]

    Pancake Super Lembut

    Saya cukup beruntung karena tidak perlu mengantri ketika saya datang ke kafe ini. Padahal dari beberapa ulasan yang saya baca, kafe ini selalu penuh pengunjung dan antriannya pun cukup panjang. Mungkin hal ini disebabkan karena luas kafe yang sangat kecil dan jiga waktu masak yang cukup lama yaitu 20-30 menit.

    Saya memesan pancake Original (IDR 49K) yang bisa dibilang merupakan menu andalan mereka. Pancake nya benar-benar lembut dengan tekstur yang kenyal dan empuk. Membuat saya menjadi tidak bisa berhenti memakannya. Meski rasa dari pancake itu sendiri agak hambar, memakannya dengan es krim vanila dan saus karamel yang disajikan membuatnya menjadi lebih nikmat.

    Selain itu, saya juga memesan minuman bernama Purple Stardust (IDR 36K). Minuman ini terbuat dari jus jeruk nipis dengan campuran teh soda bunga telang dan juga potongan lidah buaya. Menurut saya, minuman ini sangat cocok dipadukan dengan pancake yang manis. Rasa asam dari minuman ini memberikan kesegaran dan menghilangkan rasa manis berlebihan yang tersisa dari pancake yang sebelumnya saya makan.

    Menu yang dipesan: Original Pancake, Purple Stardust

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Social House [ Thamrin, Barat,Indonesia ]

    Makanan yang lezat dengan suasana yang indah

    Saya pergi ke Social House untuk makan siang dengan beberapa teman. Social House memiliki nuansa modern dengan dapur yang semi terbuka. Meskipun kondisi ruangannya agak gelap, saya pribadi sangat suka dengan tempat ini karena kesan nyaman yang diberikan. Siang itu, kami memesan Chicken Barbeque Pizza, Chicken Wings dan sebuah kue untuk dimakan bersama-sama. 

    Chicken Barbeque Pizza-nya sangat lezat! Pizza yang disajikan adalah pizza tipis dan kering. Pizza tersebut ditaburi potongan ayam serta jamur yang cukup banyak dan dicampur dengan saus barbekyu. Potongan ayam yang diberikan cukup banyak dan tebal. Sayang jamurnya agak sedikit kering, sehingga tidak begitu terasa.

    Chicken Wings-nya memiliki campuran rasa manis pedas. Kulit ayamnya kering dan penuh dengan bumbu. Daging ayamnya pun sangat empuk dan bumbunya meresap hingga ke bagian dalam.

    Saya lupa nama kue yang kami pesan, namun rasanya sangat enak. Kuenya lembut, padat dan kaya akan rasa coklat. Icing diatas kue tersebut agak sedikit terlalu manis untuk saya, namun teman-teman saya menyukainya.

    Saya juga memesan Oven Roasted Barramundi untuk saya sendiri. Makanan ini disajikan bersama kerang, tomat dan kentang dengan saus wine dan butter. Rasa dari ikan barramundi dan kerangnya agak sedikit hambar. Mungkin bisa ditambahkan sedikit garam atau lada untuk membuat rasanya lebih enak. 

    Menu yang dipesan: Chicken Wings, Chicken Barbeque Pizza, Barramundi Oven Roasted

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Chatter Box [ Senayan, China ]

    Hainan Chicken Rice Terbaik di Jakarta

    Setelah bertahun-tahun beroperasi, Hainan Chicken Rice milik Chatter Box tetap menjadi juara di hati saya. Nasinya yang gurih dan lembut, ayam yang empuk dan tebal serta sup yang lezat, selalu menjadi pilihan nomor satu setiap saya makan di restoran ini.

    Apalagi jika ditambah dengan Es Merah Delima sebagai makanan penutup. Manisnya buah delima dan sirup dipadukan dengan gurih santan, menjadi pilihan tepat untuk mengakhiri makan saya siang itu.

    Menu yang dipesan: hainan chicken rice, es merah delima

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Pancious [ SCBD, Italia ]

    Pancious gak pernah salah

    Kayanya dalam hal makanan, Pancious tidak usah diragukan lagi deh. Hampir semua makanan mereka enak dan bikin kita pengen balik lagi untuk makan lagi dan lagi dan lagi. Apalagi pilihan makanan penutup mereka yang sangat menggiurkan. Rasanya semua menu pengen dipesan dan dimakan saat itu juga.

    Kali ini saya memesan Blueberry Crepe Cake dan Caramel Banana Crepe Cake. Rasanya? HEAVEN! Blueberry plus Vanilla Ice Cream-nya ngimbangin crepe cake yang agak terlalu manis buat saya. Padahal dikira bakalan eneg karena manis ketemu manis, tapi entah kenapa malah jadi pas dan enak pake banget! Begitu juga Caramel Banana Crepe Cake-nya. Rasa manis pahit dari karamel pas banget buat hidangan ini. Sayang aja sih, potongan pisang yang diberikan terlalu sedikit. Jadi kurang puas makannya karena pisangnya abis duluan. Meskipun begitu tetep aja makannya abis karena ya itu, ENAK BANGET!

    Selalu happy kalo makan di Pancious! Selain karena makanannya yang udah terjamin enak, pelayannya ramah dan suasananya juga selalu bikin lupa waktu.

    Menu yang dipesan: Blueberry Crepe Cake dan Caramel Banana Crepe Cake

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Nasi Goreng Kebuli BomBom [ Gandaria, Indonesia ]

    Nasi goreng versi baru yang unik banget!

    Siapa sih yang gak suka sama nasi goreng? Makanan ini gampang banget dibuat dan kayanya gak pernah ada nasi goreng yang gak enak. Apalagi kalo dicampur sama daging kambing. Enaknya gak nahan! Tapi gimana kalo nasi goreng yang identik dengan masakan Indonesia ini dicampur dengan rasa nasi kebuli yang khas dari Arab? Keunikan ini cuma bisa kamu dapetin di Nasi Goreng Kebuli Bombom.

    Nasi Goreng Kebuli Bombom ini berlokasi di perempatan Gandaria. Mereka satu tempat sama Iga Bakar Panglima Polim. Kalo bingung nemuin tempat ini, cari aja yang ada papan besar warna ijo terang di sekitaran situ. Setiap kali lewatin tempat makan ini, pasti selalu rame dan bikin penasaran. Untungnya pas saya mampir kesana lagi agak sepi.

    Pilihan makanan mereka gak cuma nasi goreng aja loh! Mereka juga nawarin mie goreng sampai roti bakar dan juga siomay. Tapi malem ini saya pilih Nasi Goreng Kebuli Kambing mereka ditambah dengan telur. Yang unik dari nasi goreng ini adalah mereka gak pake kerupuk atau emping buat pelengkap nasi gorengnya. Mereka melengkapi nasi goreng mereka dengan cheet*s. Seru kan? Siapa sih yang gak suka cheet*s? Rasanya pengen nambah lagi lagi dan lagi!

    Untuk rasa nasi gorengnya sendiri agak unik menurut saya. Rasanya kaya nasi goreng tapi ada aroma minyak samin (bener gak sih namanya?) yang bikin kita bingung ini nasi goreng apa nasi kebuli sih? Nasinya agak sedikit berminyak tapi kayanya ini yang bikin ketagihan dan pengen nambah lagi. Rasa daging kambingnya pun bener-bener enak dan gak pelit ngasihnya. Gak ada bau aneh dari kambingnya. Ini nunjukkin kalo mereka bener-bener tau cara ngolah kambing yang benar.

    Dari review diatas bisa disimpulkan kalo saya benar-benar suka dengan makanan unik tapi super enak yang satu ini. Porsi yang cukup besar dengan harga yang gak bikin kantong bolong jadi salah satu pertimbangan saya untuk balik lagi.

    Menu yang dipesan: Nasi Goreng Kebuli Kambing

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Nasi Uduk Kebon Kacang Puas Hati [ Tanah Abang, Indonesia ]

    Nasi Uduk Legendaris

    Siapa yang tidak pernah dengar tentang Nasi Uduk Kebon Kacang? Nasi uduk legendaris yang pamornya terdengar sampai pelosok Indonesia. Kenapa bisa sampai seheboh itu?

    Selain dari rasa yang sudah pasti enak, mungkin nasi uduk kebon kacang melekat pikiran orang-orang karena penyajiannya yang unik. Dimana lagi kita disajikan nasi uduk dibungkus dengan daun pisang dalam bentuk yang sangat mungil seperti disini? Ini adalah salah satu keunikan dari nasi uduk kebon kacang yang membuat saya pribadi selalu kembali untuk makan ini lagi dan lagi.

    Untuk rasa dari nasi uduknya sendiri, sangat gurih dan harum membuat saya tidak bisa berhenti makan satu bungkus saja. Ayam yang disajikan digoreng agak kering dengan bumbu yang tepat membuat rasanya menjadi sangat enak. Tidak ketinggalan pilihan sambal yang disajikan. Ada dua macam sambal yang disajikan, sambal pedas biasa dan sambal kacang. Tingkat kepedasan yang pas serta kekentalan sambal kacang membuat saya terus menerus nambah hingga kekenyangan.

    Menu yang dipesan: Nasi Uduk, Ayam Goreng

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Poblano [ SCBD, Meksiko ]

    Daging sapi di dalam burritonya : SUPER!

    Setau saya, tidak banyak restoran yang mengkhususkan pada masakan Meksiko di Jakarta. Baru-baru ini Poblano hadir dengan burrito, tacos serta nachos khas Meksiko dan tentunya saus guacamole juga salsa. Berlokasi di lantai lantai 5 Pacific Place (dekat Urban Kitchen), Poblano datang membawa konsep masakan Meksiko cepat saji dan praktis. Desain dari restorannya pun cukup unik. Dinding restoran di tutupi dengan karpet daun lalu di tutupi dengan kaca. Menimbulkan efek bersih, rapi dan tentunya sangat cantik untuk berfoto.

    Sore itu saya dan beberapa teman saya memilih untuk mencoba Beef Burrito mereka. Burrito ini berisi nasi, black beans, fajitas, saus salsa, selada, sour cream serta keju lalu dibungkus dengan roti tortilla. Tidak menyukai keju atau salsa? Tenang saja! Kalian bisa memilih isian yang kalian inginkan. Kami juga memesan nachos dengan saus salsa untuk menemani si beef burrito.

    Menurut saya Beef Burrito mereka sangat lezat! Potongan daging di dalamnya benar-benar tidak terlupakan. Dagingnya lezat, juicy, empuk, dibumbui dengan tepat, pokoknya SEMPURNA! Sementara itu nachos yang saya pesan juga tidak kalah enak karena sangat garing dan tidak terlalu berminyak seperti nachos lainnya. Sayang saus salsa mereka tidak cocok dengan lidah saya. Saus salsa mereka tidak memiliki rasa asam yang biasanya ada pada saus salsa. Selain itu menurut saya saus salsa ini perlu lebih banyak air karena terlalu kering.

    Kesimpulannya saya cukup senang dengan Poblano Mexican Grill. Beef burrito mereka benar-benar tidak bisa dilewatkan begitu saja. Kalian harus mencobanya! Ohiya! Poblano menyajikan menu non-halal (babi) dalam menu mereka. Bagi teman-teman muslim, tolong berhati-hati ya :)

    Menu yang dipesan: Beef Burrito and Nachos plus Salsa

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Ron's Laboratory [ Pondok Indah, Es Krim ]

    Ada rasa aneh pada es krim yang membuat saya tidak bisa berhenti memakannya

    Saya selalu merasa penasaran dengan suatu hal yang baru. Ketika saya mendengar Ron's Laboratory menambahkan pilihan es krim baru ke dalam menu mereka, saya langsung terpikat dan ingin mencobanya.

    Sesuai dengan tema 'fearless' yang mereka usung, Black on Black (IDR 60.000) hadir dengan tampilan yang unik. Es krim berwarna hitam hampir keabu-abuan ini tampil bersama dua buah keping oreo yang ditancapkan di atas es krim, membuat penampilannya nampak seperti Mickey Mouse. Dilihat dari warnanya, imajinasi saya mulai bermain. Menerka-nerka rasa apa sih sebenarnya es krim ini? Apakah karena warnanya hitam, ia akan terasa pahit? Atau justru terlalu manis? Menurut saya rasanya unik. Ada suatu rasa yang aneh dan agak sulit untuk dideskripsikan tapi berhasil membuat saya terus memakannya karena penasaran. Saya memesan es krim ini dengan infusion coklat dan stroberi (@ IDR 8.000) sesuai dengan saran 'scientist' di laboratorium mereka. Setelah mencobanya, menurut saya es krim ini tidak perlu menggunakan infusion. Rasa unik es krim sudah sangat pas di lidah. Infusion justru menutupi rasa unik yang ditawarkan oleh es krim tersebut. Lagipula rasa infusionnya sedikit mengecewakan. Infusion stroberi lumayan cocok di lidah saya namun rasa infusion coklat tidak secoklat yang saya bayangkan.

    Es krim ini diperkenalkan ke publik pada 15 November 2014 kemarin. Menurut 'scientist' di laboratorium mereka, es krim ini menggunakan karbon aktif sebagai salah satu komponen utama dalam es krimnya. Karbon aktif ini yang membuat warna es krim tersebut hitam keabu-abuan. Gossipnya karbon aktif ini biasanya digunakan untuk men-detox tubuh dari racun.

    Hmm ... Kalau begitu ketika kita memakan es krim ini, kita melakukan dua pekerjaan sekaligus. Memenuhi keinginan perut yang (selalu) lapar sembari men-detox tubuh kita. Keren juga ya!

    Menu yang dipesan: Black on Black with Chocolate and Strawberry Infusion

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Kyochon [ Gandaria, Korea ]

    Nasi Goreng Versi Korea

    Saya memesan Galbi Chicken Steak with Kimchi Fried Rice. Berdasarkan deskripsi buku menu, ini adalah nasi goreng versi korea dengan ayam galbi.

    Awalnya saya kira, rasa kimchi dalam nasi goreng hanya berupa bumbu saja. Ternyata terdapat potongan-potongan kimchi di dalam nasi goreng tersebut. Rasa dari nasi gorengnya cukup enak, campuran antara pedas dan sedikit asam. Mungkin karena menggunakan kimchi itu ya. Meskipun begitu, nasi gorengnya sedikit kurang rasa. Nasi yang digunakan pun terlalu lembek, sehingga saya cepat merasa kenyang. Untuk ayam galbi-nya sendiri, rasanya sangat lezat! Ayam yang diberikan potongannya cukup tebal, empuk, kaya akan rasa. Saya sangat suka.

    Menu yang dipesan: Galbi Chicken Steak with Kimchi Fried Rice

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.