Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Kedai Kopi di Kota Wisata Cibubur yang Tak Boleh Dilewatkan

List Artikel
7 September 2023 | 0 Komentar
Berbagai kedai kopi di Kota Wisata Cibubur tak hanya menyajikan kopi yang enak, tetapi juga menawarkan pemandangan yang menenangkan. Kota Wisata Cibubur adalah tempat yang sempurna untuk melarikan diri sejenak dari keramaian ibu kota. Dan saat kamu berada di sini, tidak ada yang lebih nikmat daripada menikmati segelas kopi dari salah satu jejeran kedai kopi di Kota Wisata Cibubur ini.

Kota Wisata Cibubur adalah destinasi wisata yang semakin populer di kalangan warga Jakarta dan sekitarnya. Selain berbagai tempat wisatanya, Kota Wisata Cibubur memiliki kedai-kedai kopi yang menawarkan beragam jenis kopi yang menarik untuk dieksplor. Dari kopi klasik hingga kopi kekinian, setiap kedai kopi di sini menghadirkan pengalaman rasa yang khas. 

Beberapa di antara kedai kopi di Kota Wisata Cibubur ini bahkan memiliki view yang menyegarkan mata dan fasilitas yang lengkap untuk membuat kunjungan kamu semakin berkesan. Jadi, jika kamu sedang merencanakan liburan singkat atau hanya ingin melepas penat sejenak, jangan lupa untuk mampir ke salah satu kedai kopi di Kota Wisata Cibubur. Yuk, telusuri setiap aroma dan rasa kopi dari beberapa kedai kopi di Kota Wisata Cibubur berikut ini!
Foto Kore Cafe

Kore Cafe

Kota Wisata Cibubur, Ruko Commpark, Blok I No. 9 & 28
Jl. Canadian Brodway, Cibubur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1681181954

Calling out anime lovers!! Ayok Merapat ke Kota Wisata Cibubur!🤩🤩

Manhattan coffee: Buat rasanya mirip ice moccacino yang blended dengan ice cube dan fresh milk. Yang membuat menu ini sedikit berbeda adalah rasa creamy yang dominan, rasa bitter dari espresso dan chocolate nya light dan sama sekali tidak mengganggu rasa dari minuman ini.

Foto Cu@Cafe

Cu@Cafe

Kota Wisata Cibubur, Cluster Amsterdam, Blok I1 No. 30
Jl. Boulevard Kota Wisata, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1670326403

Kafe Gres di Kota Wisata Cibubur

Untuk minuman saya pesan affogato coffe yang pas manis dan pahitnya, enak.

Foto Kopi Nako

Kopi Nako

Kota Wisata Cibubur, Blok D No. 11
Jl. Wisata Utama, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1538443092

Akhirnya ke Nako (yang ini) !!

Aku memesan Es Kopi Nako, yaitu es kopi gula aren. Hehe Aku menyukai rasanya yang manis dan agak kental. Kopinya terasa, gula arennya malah tidaklah terlalu terasa. Namun secara umum tetaplah enak.

Foto Oma Koffiehuis

Oma Koffiehuis

Kota Wisata Cibubur, Ruko Maison Avenue, Blok MA No. 42
Jl. Kota Wisata, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

User tanpa foto profil

Tempat Nongkrong asik

Kopi tiramisu
Takaran kopi dan gulanya pas. Untuk yang suka kopi dan manis cocok karena tidak terlalu manis dan masih berasa kopinya.
Rasa kopinya juga soft, cocok untuk orang yg suka kopi tapi tidak terlalu strong.

Foto Dusty Coffee

Dusty Coffee

Kota Wisata Cibubur, Ruko Madison Square, Blok SHC 1 No. 6
Jl. Raya Kota Wisata, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1456722109

Takeaway Kopi Susu Saja

Takeaway minuman bernama Daily White Coffee (24k), kopi susu andalan Dusty Coffee yang cukup creamy, enak, komposisinya pas.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?