5 Makanan Indonesia yang Paling Sering Dipadukan dengan Telur

24 Februari 2018 | 0 Komentar

Telur merupakan salah satu bahan makanan yang memiliki nilai gizi dan nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Dalam satu butir telur mengandung protein, mineral, serta zat besi yang sangat tinggi. Tak heran jika telur banyak digunakan sebagai bahan campuran atau bahan tambahan untuk beragam kuliner, mulai dari olahan dessert hingga makanan utama atau makanan berat. Di Indonesia ada lima makanan yang paling sering dipadukan dengan telur, yaitu:

 

1. Nasi Goreng


\

Sumber: pergikuliner.com


Makanan yang satu ini tak hanya terkenal di Indonesia, tapi juga di mancanegara. Nasi goreng khas Indonesia memiliki cita rasanya yang unik dan berbeda dibanding nasi goreng dari negara lain. Nasi goreng yang terbuat dari bahan dasar nasi putih ini selalu dipadukan dengan telur yang dicampur menjadi satu dengan nasi atau disajikan dengan telur dadar maupun telur mata sapi di atasnya. 

 

2. Martabak


Sumber: pergikuliner.com


Seperti yang kamu tahu, martabak di Indonesia terbagi menjadi dua jenis, yakni martabak manis dan martabak asin atau yang lebih dikenal dengan nama martabak telur. Sesuai dengan namanya, martabak telur menggunakan campuran telur di dalamnya. Telur yang digunakan bisa berupa telur ayam atau telur bebek. Kebanyakan orang lebih menyukai martabak dengan telur bebek karena dipercaya memiliki hasil rasa yang jauh lebih gurih dan tebal dibandingkan dengan telur ayam. Bahan dasar telur pada martabak membuat camilan yang satu ini memiliki kandungan protein yang mencukupi bagi tubuh kamu.

 

3. Gorengan


Sumber: pergikuliner.com


Siapa sangka gorengan yang selama ini menyandang sebagai predikat camilan terfavorit di Indonesia ini cocok dipadukan dengan telur. Tak jarang gorengan khas Indonesia seperti bakwan sayur, bakwan jagung, pisang goreng, hingga ubi goreng diberi campuran telur di dalam adonan tepungnya. Tak hanya bisa menambah nilai gizi, penambahan telur ini ternyata bisa membuat tekstur gorengan empuk dan berongga di dalamnya.

 

4. Mie


Sumber: pergikuliner.com


Mie merupakan makanan sejuta umat. Di Indonesia olahan mie banyak yang dipadukan dengan telur. Contohnya saja mie instan yang dijual diwarkop, hingga mie khas Indonesia seperti mie tek-tek, mie godog, mie kocok, hingga mie Aceh. Mie yang dicampur dengan telur bisa membuat cita rasanya menjadi lebih pekat serta membuat tekstur mie jadi lebih lembut.

 

5. Nasi Campur


Sumber: pergikuliner.com


Indonesia memiliki banyak sekali jenis nasi campur yang berasal dari daerah yang berbeda-beda. Tapi jika kamu perhatikan lebih lanjut lagi, kebanyakan nasi campur yang ada di Indonesia selalu disajikan dengan tambahan telur yang dimasak dengan bumbu khas Indonesia sebagai pendampingnya, baik itu telur balado, telur opor, telur semur, hingga telur rendang. Dengan menyajikan nasi campur bersama dengan telur, maka kuliner nasi campur akan terasa cita rasa tradisionalnya.


Itu dia beberapa makanan Indonesia yang paling sering dipadukan dengan telur. Bahkan beberapa diantaranya menjadikan telur sebagai bahan utamanya. Nah! Sekarang waktunya kamu mencoba makanan-makanan dengan telur yang rasanya super enak di tempat makan rekomendasi PergiKuliner di bawah ini!

Raja Pisang Goreng Ameng

Restaurant Sarang Oci

Warung Wakaka

RoCA Restaurant - Artotel Jakarta

Martabak Pelangi


Topik artikel ini: