Intip Aneka Kue Kering Berbahan Dasar Keju untuk Kue Natal!
List Artikel 24 Desember 2019 | 0 KomentarMenjelang perayaan Natal, biasanya apa yang kamu persiapkan? Persiapan Natal selalu dilakukan antara 1-2 minggu sebelum hari raya Natal. Hal ini dilakukan supaya acara perayaan bisa berjalan dengan lancar. Persiapan Natal yang dilakukan antara lain adalah mempersiapkan jamuan Natal dan juga bingkisan untuk diberikan kepada kerabat dekat, teman, serta rekan kerja. Di antara jamuan dan bingkisan Natal akan ada yang namanya kue kering. Kue kering memang tidak boleh ketinggalan saat merayakan Natal. Ada banyak sekali kue kering yang bisa kamu pilih, tapi buat para penggemar keju, tentunya kelima kue kering berbahan dasar keju di bawah ini bisa kamu lirik, yaitu:
1. Kue Kastengel
Sumber : Detik.id
Pertama ada kue kastengel. Kue ini merupakan kue keju yang pastinya memiliki citarasa gurih, asin, dan ada sedikit campuran rasa manis di dalamnya. Untuk membuat kastengel dibutuhkan tepung terigu, margarin, telur, hingga beberapa jenis keju seperti keju edam dan keju cheddar. Kue kastengel biasanya berbentuk kotak persegi panjang. Tapi ada juga yang membuatnya dengan bentuk lain agar semakin menarik. Kue ini punya tekstur yang sangat lembut sehingga mudah lumer saat di mulut.
2. Kue Nastar Keju
Sumber : Idntimes.com
Selama
ini kita mengenal kue nastar yang sangat identik dengan selai nanas di
dalamnya. Lantas apa bedanya kue nastar biasa dengan kue nastar keju? Tentu
saja beda. Penambahan keju pada adonan kue nastar bisa membuat cita rasanya
lebih gurih. Ditambah lagi teksturnya bisa lebih lembut. Kamu bisa menambahkan
jenis keju edam dalam adonan dan keju cheddar parut sebagai taburan di atasnya.
3. Kue Puteri Salju Keju
Sumber : Masakapaya.com
Berikutnya
ada kue puteri salju keju. Kue ini memang sangat identik dengan perayaan Natal
karena memiliki warna putih seperti salju yang turun pada saat Natal. Sama
seperti kue nastar keju, penambahan keju pada kue puteri salju bisa membuat
cita rasanya jadi lebih gurih dan pastinya teksturnya jadi lebih lembut dan
meleleh di mulut. Untuk jenis keju yang digunakan adalah keju parmesan karena nantinya
keju akan dimasukkan dalam adonan. Tapi jika tidak ada keju parmesan, maka kamu
bisa menggunakan keju cheddar.
4. Kue Sagu Keju
Sumber : Resepkoki.id
Kue
sagu keju memang tidak banyak dikenal oleh masyarakat luar karena jenis kue
kering ini asli Indonesia. Sepertinya
namanya, kue sagu keju dibuat dari bahan dasar tepung sagu tani yang dicampur
dengan telur, santan, gula halus, margarin dan keju cheddar. Berhubung di
dalamnya ada campuran santan dan keju, maka cita rasanya jadi lebih gurih dan
asin. Selain itu aromanya sangat wangi saat baru matang. Kue sagu keju juga
punya tekstur yang sangat lembut meski dari luarnya terlihat sangat padat.
5. Kue Sus Kering Keju
Sumber : Detik.id
Terakhir
ada kue sus kering keju yang menjadi kue kering berbahan dasar keju yang juga
banyak disajikan pada saat perayaan Natal. Kue sus kering keju ini punya
tampilan yang unik karena bentuknya menyerupai bola-bola kecil. Teksturnya
terlihat padat dan renyah dari luar tapi saat kamu santap, maka akan langsung
meleleh di mulut. Untuk membuatnya dibutuhkan margarin, keju cheddar, telur,
tepung terigu dan baking powder.
Nah, itulah beberapa kue kering berbahan dasar keju yang cocok untuk sajian atau bingkisan saat Natal. Dari kelimanya, kira-kira kamu akan menyiapkan yang mana? Jika tak mau repot-repot membuatnya, kamu bisa kok langsung beli jadi di salah satu toko kue di bawah ini!