Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Jenis Kopi Robusta Terbaik di Indonesia yang Mendunia

List Artikel
28 November 2020 | 1 Komentar

Nama robusta sudah tidak asing di kalangan penikmat kopi Nusantara. Kopi robusta sendiri dikenal dengan karakternya yang strong dan bold. Kopi robusta juga dikenal dengan cita rasa yang pahit, namun meski begitu minuman kopi ini tetap memiliki penggemar setia dari berbagai daerah di Indonesia. Tak heran kalau negara kita menjadi salah satu produsen kopi robusta terbesar di dunia. Kopi robusta sendiri menempata urutan kopi terlaris kedua di dunia setelah kopi arabika. Harganya pun dijual dengan harga lebih rendah dari kopi arabika dan sangat cocok dijadikan minuman kopi berbasis susu, seperti cappuccino, coffee latte dan macchiato. Tapi, kamu tahu tidak sih kalau kopi robusta ada banyak jenisnya? Dan, sebenarnya ada berapa jenis kopi robusta yang dibudidayakan di Indonesia? Mengingat kopi robusta ini punya banyak penggemarnya dari berbagai daerah. Yuk simak selengkapnya lewat artikel berikut ini!



Sumber: Pinterest.com


1. Robusta Lampung

Lampung merupakan salah satu daerah penghasil kopi robusta terbaik di Indonesia. Bahkan kenikmatan rasa yang dihasilkan kopi robusta Lampung ini begitu luar biasa. Penjualan kopi juga sudah mencapai luar negeri lho, yang artinya peminat kopi ini tak hanya datang dari dalam negeri, melainkan juga mancanegara. Kopi robusta Lampung sendiri ditanam di dataran rendah pada ketinggian 600 mdpl dengan kondisi tanah yang subur dan letak geografis yang bagus. Itulah mengapa kopi robusta Lampung memiliki cita rasa yang khas dan berbeda dari kopi robusta lainnya.


2. Robusta Flores

Mendengar namanya tentu kamu sudah bisa mengetahui kalau kopi robusta yang satu ini berasal dari Flores, Nusa Tenggara Barat. Kopi ini punya taste yang terbaik diantaranya adalah cereal, wheat, nutty dan good body. Kopi robusta Flores juga banyak dijual atau dijadikan bahan pembuatan kopi di berbagai kafe dan coffee shop. Rasanya yang unik dan khas membuatnya memiliki banyak penggemar setia. Penggemar kopi robusta ini bahkan juga banyak berdatangan dari mancanegara seperti negara-negara bagian Eropa.


3. Robusta Dampit Malang

Robusta Dampit Malang merupakan salah satu jenis kopi terbaik yang berasal dari Kecamatan Dampit, Malang, Jawa Timur. Biji kopi ini ditanam di atas lahan subur pada ketinggian 800 mdpl, sehingga membuat rasa kopi ini begitu spesial dan membekas di hati para penikmatnya. Kopi robusta Dampit Malang sangat laris penjualannya bahkan sampai ke luar negeri. Penggemarnya pun banyak berdatangan dari negara-negara Eropa. Kalau kamu adalah penikmat kopi dengan taste yang unik, Robusta Dampit Malang ini harus kamu coba. Aftertaste kopi ini dijamin tak akan mengecewakan lidahmu.


4. Robusta Jawa

Kenikmatan kopi robusta Jawa pastinya tidak perlu dipertanyakan lagi. Kopi robusta jenis ini bahkan sudah melebarkan sayapnya di berbagai negara. Namun, penikmat kopi lebih mengenalnya dengan nama Java Robusta atau Java Mocha. Salah satu daerah penghasil kopi robusta Jawa yang paling populer adalah Temanggung. Daerah ini merupakan bagian dari Provinsi Jawa Tengah yang dikenal memiliki tanah yang subur. Sehingga sangat cocok untuk membudidayakan tanaman kopi di daerah ini. Kalau kamu termasuk penikmata kopi yang ringan, maka robusta Jawa bisa jadi pilihannya. Karena kopi ini punya taste yang clean dengan aroma sweet tobacco, chocolate cake, dan full body.


Untuk menghasilkan jenis robusta yang berkualitas bagus tentunya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah struktur tanah dan letak geografis, lokasi, serta suhu yang perlu dipertimbangkan untuk mendapatkan hasil biji kopi robusta terbaik. Umumnya, kopi robusta paling cocok jika ditanam di dataran rendah dengan ketinggian sekitar 500-800 mdpl. Kamu sudah mengetahui jenis-jenis robusta di Indonesia. Jadi, jenis kopi robusta mana yang menjadi favoritmu? Tentunya masing-masing punya selera dan taste yang berbeda. Apapun pilihanmu, jangan lupa cek rekomendasi coffee shop di PergiKuliner ya!

WaxPresso Coffee Shop

Foto WaxPresso Coffee Shop
Foto WaxPresso Coffee Shop
Foto WaxPresso Coffee Shop

Chief Coffee

Foto Chief Coffee
Foto Chief Coffee
Foto Chief Coffee

Yoshi! Coffee

Foto Yoshi! Coffee
Foto Yoshi! Coffee
Foto Yoshi! Coffee

Coffee Tea'se Me

Foto Coffee Tea'se Me
Foto Coffee Tea'se Me
Foto Coffee Tea'se Me

Emji Coffee & Eatery

Foto Emji Coffee & Eatery
Foto Emji Coffee & Eatery
Foto Emji Coffee & Eatery

Topik artikel ini:
1 Komentar
[ ... ]
Foto user umum
bagus, artikelnya sangat membantu
bagasalmunawarhr@gmail.com | 09 Dec 2022 pk. 10:28 AM

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?