-
4.2Sushi Hiro [ Tebet, Jepang ]
Sushi Hiro
Makan siang di sushi hiro kota kasablanka, selalu suka sama ambience di resto ini yang mewah dan seperti di Jepang. Kita memesan :
- miso soup
- salmon sushi roll
- kami mentai maki
- salmon skin
Seperti biasa rasa sushinya enak dan fresh. Cuma memang makanan dikeluarkan satu-satu, alangkah lebih enaknya kalo dikeluarinnya ga berjeda terlalu lama. So far selalu ok makan di sini.Menu yang dipesan: Miso Soup, Salmon Sushi Roll, kani mentai maki, Salmon Skin
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.8Namamia Coffee & Eatery [ Kebon Jeruk, Kafe ]
Namamia coffee, coffee shop di Jakbar
Pertama kali masuk kafenya udah berasa hommy dan nyaman. Pilihan tempat duduk indoor dan outdoornya lumayan banyak. Menunya ada yg lokal maupun western, coffee maupun non coffee juga ada. Kita memesan :
- mie tek-tek
- soto betawi
- ice blended regal coffee
- caramel machiato
Tadinya ga terlalu ekspektasi makanan lokalnya bakalan enak ya, tapi ternyata enak banget dengan harga yang cukup terjangkau dan porsi yang cukup banyak. Mie tek-tek nya bukan yang versi lokal banget rasanya, disajikan sama kerupuk dan acar. Didalamnya ada potongan ayam dan juga telur. Rasanya lebih ke agak pedas, berkuah, asin, gurih, tapi enak banget.
Utk soto betawinya disajikan bareng emping, nasi, sambal dan perasaan jeruk limau. Isian di kuahnya ada kenyang, daging yang empuk banget dan potongan tomat. Soto betawinya rasanya otentik ya.
Untuk minuman semuanya juga enak ya, disajikan dengan porsi ya g cukup besar. Overall puas banget makan di sini karena terjangkau, enak dan porsinya juga lumayan banyak.Menu yang dipesan: Mie Tek-Tek, Soto Betawi, Ice Blended Regal Coffee, Caramel Machiato
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.2House of Brooklyn [ SCBD, Kafe ]
House of Dessert
Sejujurnya nyobain ke sini karena dapat kupon dari pergi kuliner, tapi anehnya waktu mau bayar, pegawainya bilang kuponnya tidak bisa dipakai padahal jelas-jelas ada penanda pergi kulinernya.
Kita pesan :
- English breakfast tea (40k)
- blue latte (45k)
- carrot crumble (55k)
- apple pie (39k)
Untuk harga makanan maupun minuman bisa dibilang standard kafe di Jakarta. Lokasinya strategis di pacific place dan sebelahan dengan tempat bermain anak. Jadi cocok kalo mau ngafe sekalian nemenin anak main. Untuk dessertnya sendiri bukan terbilang yang enak banget ya tapi okelah. Dari segi minuman yang English breakfast tea agak pricey ya.
So far kafenya nyaman tapi jujur pelayanannya kurang.Menu yang dipesan: Carrot crumble, Apple Pie, Blue latte, English Breakfast Tea
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.4Bali Timbungan [ Thamrin, Indonesia ]
Makanan Bali recommend
Nyobain ke Bali timbungan yang cabang di Jakartanya. Menu favorit yang dipesan :
- Bebek timbungan half portion (menu favorit)
- Sup sari segara
- nasi bakar sari segara
- plecing kangkung
- klepon goreng
Menu favorit yang dipesan adalah bebek timbungan. bebeknya dimasak dalam Bambu, super empuk dan berbumbu enak banget. Sup sari segaranya lebih ke segar, isiannya juga lumayan banyak ada cumi, kerang, jamur. Untuk nasi bakarnya gurih Dan khas Bali banget. Makanan pencuci mulutnya pesan Klepon goreng.Menu yang dipesan: Bebek timbungan, sup sari segara, nasi bakar sari segara, klepon goreng, plecing kangkung
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Harlan + Holden Because Coffee [ SCBD, Kafe ]
Coffee shop di mall
Tiap ke pacific place sering banget ngelewati coffee shop ini. Akhirnya coba masuk ke dalam dan pesan kopi. Pesannya menggunakan aplikasi Harlan+Holden. Enaknya bisa pilih tipe beansnya, trus sekalian melakukan pembayaran di aplikasi. Pesan lewat aplikasi tinggal duduk aja dan tidak perlu antri. Yang dipesan :
- brown sugar latte
- butterscotch latte
Brown sugar latte aku pilih tipe medium jadi ga terlalu strong, manisnya juga pas. Kalo butterscotch nya menurutku cukup banyak susunya. So far nyaman sih disini, tempat duduknya juga banyak dan beberapa spot ada colokannya jugaMenu yang dipesan: butterscotch latte, Brown Sugar Latte
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Kurtoshoya [ Slipi ]
Roti Hungaria rasa asia
Pertama kali nyobain kurtoshoya penasaran karena bentuknya unik gitu. Pesannya dengan topping chruncy cheese. Tekstur rotinya empuk dan padat, toppingnya rasa manis asin Dan ada crunchy-chruncy nya gitu enak. Minumnya pesan royal milk tea, ini less sweet jd enak trus seperti ada rasa cao nya gitu dalam milk tea.
Kebetulan tadi take away, tapi kalo misal mau makan di tempat juga bisa karena disediakan tempat duduk meskipun ga banyak.Menu yang dipesan: Chrunchy cheese, Royal Milk Tea
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Dookki [ Slipi, Korea ]
All u can eat toppokki dkk
Resto Korea yang nyediain all u can eat toppokki dkk dan dikasih waktu 90 menit. Menunya macem-macam, selain toppokki dan segala isian macam ramen, sayur, sosis, odeng Dan bakso ikan , ada juga japchae dan beberapa menu goreng-gorengan seperti gimari, ubi manis yg digoreng, chicken popcorn gitu. Ga perlu khawatir rasanya ga enak karena pegawainya sigap bgt ngeracikin sausnya. Btw ini sausnya pedas manis dan enak banget. Trus odengnya jg berasa bgt ikannya dan kuah odeng jg gurih, light Dan enak.
Minuman yg disediain di sini ada soft drink, corn tea Dan lemon tea. So far puas bgt makan di siniHarga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Fukumaru [ Kelapa Gading, Jepang ]
Resto jepang di kelapa gading
Waktu ke daerah kelapa gading ngeliat ada resto jepang yang kayaknya lumayan baru ya. Begitu masuk langsung terasa nuansa jepangnya. Kita pesen :
1. Chicken katsu donburi
2. Okonomiyaki
3. Ebi tempura roll
4. Premium tea momotaro
5. Premium tea Earl grey
Chicken katsu donburinya tebal dan padat banget dada ayamnya, tepung luarnya juga krispi. Disajikan bareng daun bawang, nori, egg onsen ala Jepang dan saus di atasnya. Rasanya gurih dan enak.
Okonomiyakinya porsinya lumayan banyak. Isiannya padat banget, topping katsuobushinya juga banyak. Ini tanpa dicocol saus sambal pun udah enak menurutku.
Ebi tempura rollnya juga isian ebi tempuranya penuh banget. Trus yang bikin makin enak adalah sweet saucenya.
Nah kalo pesen ocha di sini, disediakan premium tea. kita pesen yang momotaro, dimana ada rasa peachnya yang menyegarkan. Trus Earl grey tea nya juga harum banget.
Restonya sendiri tidak terlalu besar tapi nyaman banget di sini. Pegawainya juga ramah Dan kalo kita mulai kebingungan mau pesan apa, mereka dengan senang hati menyarankan pesanan favorit di sana. Untuk parkiran cukup gampang.Menu yang dipesan: Chicken Katsu Donburi, Ebi Tempura Roll, Okonomiyaki, premium tea momotaru, premium tea earl grey
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Mie Mapan [ Kelapa Gading, Indonesia ]
Penyetan ala Surabaya
Seneng banget waktu tahu mie mapan akhirnya buka di Jakarta. Meskipun namanya mie mapan, kudu cobain penyetannya sih. Seperti biasa tiap ke mie mapan selalu pesan :
1. Empal+bakwan penyet
2. Empal+Tempe penyet
3. Siomay goreng
Empalnya tuh empuk dan rasanya meresap banget. Tempenya juga seperti tempe di Surabaya yang cita rasanya beda dengan tempe di Jakarta, asli puas banget. Sambelnya juga bisa milih mau pedas atau sedang, sambalnya selalu jadi favorit karena bener-bener ga pelit. Kalo siomay gorengnya ini seperti cemilan dan kudu dimakan barengan saos tomatnya. Yang paling heran juga kalo pesen es teh tuh gelasnya selalu jumbo, persis seperti di Surabaya. So far puas banget makan di sini ya apalagi buat kita yang orang Surabaya bener-bener nostalgia makan makanan surabaya.
Tempatnya juga cukup luas Dan nyaman ber ac ya. Parkir relatif gampang juga karena area restonya agak besar.Menu yang dipesan: Empal+bakwan penyet, empal+tempe penyet, Siomay Goreng
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Maison Tremel [ Pondok Indah, Dessert ]
Crepes ala prancis
Nyobain Maison tremel pertama kali. Karena kebiasaan makan crepes yang kering jadinya lumayan bervariasi pas nyobain ini. Aku pesen yang classic banana split, isinya pisang, strawberry dan saus coklat. Crepesnya juga lembut Dan tidak terlalu manis. kalo suka makanan pencuci mulut yang ga over manisnya pasti suka makan ini. Tempat untuk dine in tetap disediakan meskipun banyak orang take away. But overall gampang dicari karena Persis di depan eskalator lantai 5
Menu yang dipesan: classic banana split
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.