Foto Profil Inge

Inge

1388 Review | 501 Makasih
Alfa 2023 Level 15
Ramen Chinese Food Seafood BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 3.6  
    Bariuma Ramen [ Gading Serpong, Jepang ]

    Ramen Enak sesuai harganya

    Tempat ini baru buka, datang jam 6 lebih kondisi lumayan ramai. Suasana nyaman, pelayanan cukup cepat.

    Ajitama Uma
    Taste kuah agak asin tapi masih enak dinikmati. Daging charsiunya enak lumer, dan rasa kuahnya tasty dg aroma yang enak (saya ga suka aroma yang terlalu bold, kadang suka amis)
    Porsi agak dikit .

    Kara Uma
    Secara taste tidak beda jauh dengan ajitama, hanya kuahnya lebih pedas, tingkat kepedasan masih light.

    Karage
    Ini enak, juicy di dalam, garing di luar, 1 porsi isi 4 pcs

    Gyoza
    Well, saya bukan penyuka gyoza dengan aroma jahe yang kuat, dan di sini aroma jahenya lumayan. Masih enak dinikmati, hanya beda selera saja.

    Overall ramennya enak, sesuai harganya, kebersihan masih bisa ditingkatkan, krn di meja saya ada semut kecil.

    Menu yang dipesan: Ajitama uma, Kara Uma, Gyoza, Karaage

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Prima Rasa [ Pasir Kaliki, Toko Roti dan Kue ]

    Brownies Oreo

    1 pack isi 5 pcs, browniesnya agak kering, tapi rasanya sih tetap enak
    Manisnya pas, dan di atasnya ada melted coklat

    So far suka sih sama produk2 brownies Prima Rasa.

    Menu yang dipesan: Brownies oreo

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Nasi Uduk Pak Jhon [ Bintaro, Indonesia ]

    Tempat makan siang yang ramai

    Makan siang di sini, so far pelayanannya cukup cepat

    ORder Ayam Bakar, dan datangnya lumayan cepat, karena udah dipersiapkan sebelumnya. Bumbu bakarannya enak, tapi sayang tidak sampai meresap ke semua dagingnya.

    Sambalnya enak, pedasnya ok lah, nasi uduknya juga enak
    Selalu ramai terus sih tempat ini, favorit orang kantoran.

    Menu yang dipesan: Ayam Bakar

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Teras Japan [ BSD, Jepang ]

    Marinated ayamnya enak

    Visit kedua kali di tempat ini, datang jam 5 sore, udah ada pengunjungnya. Pelayanan cukup cepat, dan kondisi asap lebih mendingan daripada sebelumnya .

    Order Paket Bedug
    Isinya campuran beberapa daging, termasuk daging ayam.
    Comment untuk kunjungan kali ini :
    - Ayam marinasinya enak, kondisi ayam dipanggang pas, jadi masih juicy
    - Teritama chickennya kurang enak, beda sama kunjungan sebelumnya, ini terlalu kering, jadi agak keras.
    - Harganya jadi lumayan rada mahal ya, dimaklumin sih harga2 pada naik semua hehe.

    Overall masih layak untuk dicoba, pake voucher pergi kuliner membantu banget, lumayan jadi lebih hemat.

    Menu yang dipesan: Paket Bedug, teritama chicken

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Chia-Yo Express [ Gading Serpong, Yoghurt ]

    Mix Peach Mango

    Di siang hari yang panas, beli froyo, variannya mix peach mango, dengan topping granola dan mochi.

    Froyonya enak manis dan asamnya pas, tidak cepat meleleh meskipun cuaca panas. Topping mochinya agak terlalu kenyal, mungkin krn baru keluar dari kulkas, setelah beberapa lama lumayan lebih lembut

    Harga cukup murah dibanding yang dijual di mall
    Enak

    Menu yang dipesan: Paket Single

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Mak Gobang [ Gading Serpong, Indonesia ]

    Tempatnya bagus, makanan enak

    Ada cafe baru nih di Gadser. Dari luar terlihat emang cakep tempatnya, pas masuk juga bagus interiornya
    Menunya Nusantara, harga so so setara dengan cafe lainnya

    Nasi Liwet Jantung Pisang
    Proteinnya bisa pilih ayam atau empal. Kali ini pilih empal, disajikan dengan serundeng, tahu tempe, sayur asam, asinan dan tumis jantung pisang
    Semua rasanya enak, nasinya enak, tumisannya enak, empalnya empuk dan sayur asamnya juga pas rasanya

    Pantas ramai mulu, meski bukan di jam makan siang aja, di dalamnya hampir semua meja penuh.

    Akan balik lagi buat coba menu lainnya
    Yummy

    Menu yang dipesan: Nasi Liwet Jantung Pisang, es lemon tea

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Sushi Yay! [ Gading Serpong, Jepang ]

    Lumayanlah

    Lagi kepengen makan sushi, sebenernya tertarik buat cobain yang menu collab sama salah satu food blogger, tapi krn mau share sama bocah, takut kepedesan, jadi order menu biasa aja deh.

    Sushi Murame
    isinya salmon mentai, crabstick roll sama roll dg topping abon.
    Untuk rasanya sih ya oklah sesuai harganya

    Boleh banget kalo lagi kepengen makan sushi versi ekonomis

    Menu yang dipesan: Paket Sushi Murame

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Mie Aceh Seulanga [ Gading Serpong, Indonesia ]

    Porsinya banyak

    Lagi kepengen mie aceh, orderlah via ojol.
    Porsinya lumayan banyak, rasanya tidak terlalu pedas, to be honest sih bumbu acehnya kurang terlalu berasa, tapi masih oklah

    Enak dimakan dengan acar bawangnya
    Mengenyangkan

    Menu yang dipesan: mie aceh goreng ayam

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Nainai's Kitchen [ Gading Serpong, Indonesia ]

    Sambalnya agak beda

    Suka sama taste di tempat makan ini, menu rumahan dengan rasa yg enak.

    Nasi + Telor Dadar Kari + Charsiu
    Rasa karinya cukup pedas, charsiunya enak, ini ayam atau babi (?) ya? So far seratnya mirip ayam.
    Sambal free, tp sekarang rasanya agak beda dibanding dulu, ga berasa daun ketumbarnya sekarang 😄.

    So far overall sih masih enak

    Menu yang dipesan: Telor Dadar Kari, Ayam Charsiu

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Pecel Pincuk Godong Ijo [ Bintaro, Indonesia ]

    Enak juga bakmienya

    Karena lunch bareng teman yang lagi pantang daging, jadinya berkunjung lagi ke sini, tapi kali ini ordernya Mie Goreng Jawa

    Tipe mi yang dipakai adalah mie lebar, agak lembek sih kalo buat selera saya tekstur mienya. Tapi secara keseluruhan rasa sih enak, bumbunya medok dan tasty, minta pedas, jadi dikasih potongan cabe.
    Manisnya juga pas, krn biasanya mie goreng jawa itu suka kemanisan.

    1 porsi cukup mengenyangkan untuk makan siang.

    Menu yang dipesan: Mie Goreng Jawa

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!