Foto Profil Melisa Cubbie

Melisa Cubbie

53 Review | 69 Makasih
Level 6
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.4  
    Satoo - Hotel Shangri-La Jakarta [ Sudirman, Jepang,China,Barat,Indonesia ]

    Hotel Buffet All You Can Eat (AYCE)

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Create your own pasta! 🍝
    .
    Tim pasta apakah kamu?
    Kalo aku pribadi prefer aglio olio spaghetti, karna menurut ak aglio olio itu gurih dan ga bikin enek. Aglio olio ini mengandalkan cita rasa bawang putih yg dimasak dengan olive oil, jadi kebayang dong wanginya?
    .
    Disini kamu bs request berbagai jenis spaghetti yg diinginkan dan kamu dapat memilih topping yg kamu inginkan juga, mulai dari prawn, mushroom, bacon, dll deh. Chef disini akan memasaknya langsung di depanmu loh, jd kamu bs tau bagaimana cara spaghetti favoritmu dibuat. Seru kan? πŸ˜‹
    .
    Selain itu, disini tersedia berbagai makanan lain yg bs kamu nikmati loh! Beragam pilihannya πŸ˜‹
    .
    [In Frame]:
    🍴 Aglio Olio Spaghetti with Prawn
    ⭐ 4.3/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ around IDR 408,000+ per person (dinner weekdays)
    πŸ“ Satoo by Shangri-La Hotel Jakarta, Jl. Jend. Sudirman Kav. 1, Jakarta Pusat

    Menu yang dipesan: Aglio Olio Spaghetti with Prawn

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Burgushi [ Muara Karang, Jepang ]

    Burger Sushi Burgushi

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Burgushi πŸ”πŸ£
    .
    Perpaduan burger dan sushi? Kebayang ga sih?
    Burgushi ini memang menyajikan burger yg pattynya terbuat dari sushi rice katsu. Untuk varian pilihan rasanya, ada bermacam2. Kali ini aku nyobain Salmon Teriyakinya.
    .
    Untuk rice katsunya sih rasanya agak hambar, tapi enak saat dipadukan dengan norinya. Biarpun digoreng, tapi nasinya sama sekali ga kering. Salmonnya ini bumbunya cukup wangi, dan cocok dengan rice katsunya.
    .
    [In Frame]:
    🍴 Salmon Teriyaki
    ⭐ 4.3/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ IDR 40,000+
    πŸ“ Burgushi, Jl. Pluit Karang Utara, Jakarta Utara (also available in other outlet)

    Menu yang dipesan: Salmon Teriyaki

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Cakeart [ Pantai Indah Kapuk, Toko Kue ]

    Bolu Jadul

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    .
    Cake dengan rasa unik?
    Tempat instagrammable?
    Nah Cakeart nih jawabannya! Tempatnya tidak begitu luas tp instagrammable. Tempatnya ini gabung sama Kopi Kulo ya. Jadi kamu bs nongkrong disini sambil ngemil kue Cakeart dan ngopi.
    .
    Cakeart ini menyediakan berbagai jenis softcakes.
    Packagingnya lucu dan rapi loh.
    Cakenya ini juga enak dan ada satu rasa yg unik, yaitu Ketan Hitam. Cakenya lembut dan manisnya pas. Teksturnya lebih mirip dengan bolu jadul ya.
    .
    [In Frame]:
    🍴 Soft Cakes Medium Box (Chocolate & Ketan Hitam)
    ⭐ 4.5/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ IDR 120,000 (box 12 pcs)
    πŸ“ CAKEART Soft Cakes, Rukan Eksklusif Bukit Golf Mediterania, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara

    Menu yang dipesan: Soft Cakes Medium Box

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Okuzono Japanese Dining [ Senopati, Jepang ]

    Japanese Lunch Set

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Okuzono 🍣🍱
    .
    Bingung makan siang apa hari ini?
    Okuzono yg merupakan Japanese Restaurant ini menawarkan lunch set yg semuanya menarik dengan porsi yg mengenyangkan loh. Semua pilihannya bikin ngiler dan bikin bingung harus pesen yg mana 🀀
    .
    Salmon Ikura Donburi Set yg aku pesan ini isinya ada 3 jenis salmon: aburi, yukko, ikura. Salmonnya ini fresh banget. Tapi untuk aburi salmonnya tidak begitu wangi grilled. Untuk sausnya cukup pas saat dipadukan dengan salmonnya. Selain itu, paket ini dilengkapi dengan nasi, salad, tamago, kobachi, dan ocha. Kalo mau tambah miso soup, kamu tinggal menambah IDR 10,000 dan miso soupnya ini enak, isiannya banyak jamurnya. Favorit πŸ˜‹
    .
    [In Frame]:
    🍴 Salmon Ikura Donburi Set
    ⭐ 4.7/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ IDR 160,000 ++ (set only) , (add 10,000 for miso soup)
    πŸ“ Okuzono, Jl. Suryo, Senopati, Jakarta Pusat
    .
    πŸ“· : Fujifilm X-A5
    .
    #cubbiesfooddiary
    #cubbiesfooddiaryjkt

    Menu yang dipesan: Salmon Ikura Donburi Set

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Umamya Sushi [ Pantai Indah Kapuk, Jepang ]

    Japanese Sushi

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Umamya Sushi 🍣
    .
    #janjiansushi yuk!
    Sushi roll favorit dengan plating yg unik ini bs kamu temui di Umamya Sushi. Jenis sushi roll, nigiri, maki, hingga sashiminya banyak loh. Semuanya di plating dengan keren dan dibuat dengan bahan2 yg fresh.
    .
    Maguro Kumo Maki ini isinya ada soft shell crab tempura, masago, dan asparagus spicy tuna. Pas digigit itu semua rasanya nyampur jadi satu, perfecto, petjah! 🀀
    .
    [In Frame]:
    🍣 Maguro Kumo Maki
    ⭐ 4.7/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ IDR 115,000 ++
    πŸ“ Umamya Sushi, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara
    .
    πŸ“· : Fujifilm X-A5
    .
    #cubbiesfooddiary
    #cubbiesfooddiaryjkt

    Menu yang dipesan: maguro kumo maki

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Chongqing Liuyishou Hotpot [ Pantai Mutiara, China ]

    Mala Szechuan Style Hotpot

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Szechuan Style Hotpot with great ambience! 😍
    .
    Spending time with your family could be better while you enjoy the good food!
    .
    8 hours broth pork soup ini the best! Kaldunya berasa banget, dan pas banget untuk dimakan bersamaan dengan berbagai topping yg kamu pesan. Untuk Mala Soup nya juga enak, tp agak sedikit terlalu pedas dan berminyak. Kalo aku pribadi, kuahnya ak mix supaya dapet rasa kaldu dan rasa pedas malanya πŸ˜‹
    .
    FYI, ada promo cashback 8% dengan metode pembayaran menggunakan Cashbac. Kamu juga bs dapetin saldo Cashbac IDR 50,000 dari aku dengan sign up akun Cashbac (link check bio) dan masukin referral code "mel01ae" dan connect kartu debit/creditmu ke apps Cashbac. Banyak banget promo menarik yg bs kamu dapetin dengan pembayaran menggunakan Cashbac loh. Happy hunting and earn cashback for every transaction!
    .
    [In Frame]:
    🍴 Soup: 8 hours broth pork soup & Mala Soup
    ⭐ 4.6/5.0
    🐷 yes (non-halal)
    πŸ’Έ around IDR 38,000 up to IDR 78,000++ per item, mixed soup IDR 118,000++
    πŸ“ Chong Qing Liu Yi Shou Hotpot, Jl. Pantai Mutiara Blok R4, Pluit, Jakarta Utara

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Tabemasu [ Muara Karang, Jepang ]

    Tabemasu Sushi

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Tabemasu Sushi 🍣
    .
    Sushi...
    Sushi dlu yuk hari ini!
    Kali ini aku nyobain sushi di daerah Pluit, lokasi tepatnya tidak jauh dari dimsum shop yg cukup terkenal d Pluit Muara Karang. Nah pertama masuk rasanya tempatnya pewe ya dan lightingnya bagus. Di ujung ada ayunan yg bs menjadi spot foto ya.
    .
    Untuk sushinya aku mencoba 2 varian nih:
    - Crunchy Avocado Tempura
    Isiannya terdiri dari Prawn Tempura, Crabstick, Tanuki, dan Avocado itu sendiri. Rasanya sedikit lebih creamy (karna perpaduan avocado dan mayonaisse), dan ada crispy nya.
    - Crispy Salmon Flame
    Isiannya terdiri dari Salmon (matang), Crabstick, dan Tanuki. Kalo ak pribadi lebih suka yg ini, karena aku emang pecinta Salmon Sushi πŸ˜‹
    .
    FYI, ada promo dengan menggunakan Zomato Gold, yaitu 1+1 on food. Jadi tiap kamu beli 1 makanan, kamu akan mendapatkan free 1 makanan lagi. Jadi bs makan lebih hemat loh! Jadi tunggu apalagi, yuk daftarin diri kalian menjadi member Zomato Gold dan gunakan kode referral aku "MELISA" untuk diskon 20% subscription Zomato Gold πŸ˜πŸ‘
    .
    [In Frame]:
    🍣 Crunchy Avocado Tempura (front), Crispy Salmon Flame (back)
    ⭐ 4.0/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ IDR 72,000 ++
    πŸ“ Tabemasu Sushi Bar, Pluit Karang Utara No. 59, Jakarta Utara
    .
    πŸ“· : Fujifilm X-A5
    .
    #cubbiesfooddiary
    #cubbiesfooddiaryjkt

    Menu yang dipesan: Crunchy Avocado Tempura, Crispy Salmon Flame

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Yatta Coffee [ Pluit, Minuman ]

    Yatta Coffee

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Yattaβ˜•πŸ΅πŸŽ‰
    .
    Happy weekend guys!
    Nongki2 dulu sambil menikmati Matcha Latte dan Orenji dari Yatta dulu yuk!
    Matcha lattenya enak banget, dan yg terpenting itu ga kemanisan. Soalnya banyak banget gerai lain yg menyajikan matcha latte dengan rasa yg terlalu manis.
    .
    Selain itu bagi penggemar cold brew, disini ada Orenji, yaitu perpaduan cold brew yg dibuat dari biji kopi 100% Arabica Flores & Jawa, yg dipadukan dengan Honey and Fresh Orange Juice. Nah kalo varian Orenji ini, rasanya lebih cenderung ke arah manis, tp tenang karna ga kemanisan dan menggunakan jeruk peras asli. Rasanya ini seger juga loh πŸ˜‹
    .
    [In Frame]:
    β˜• Matcha Latte, Orenji
    ⭐ 4.5/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ IDR 28,000 (Matcha Latte); 25,000 (Orenji)
    πŸ“ Yatta, Pluit Village Mall Lt. 3, Jakarta Utara
    .
    πŸ“· : Fujifilm X-A5
    .
    #cubbiesfooddiary
    #cubbiesfooddiaryjkt

    Menu yang dipesan: Matcha Latte, Orenji

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    4 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Remboelan [ Slipi, Indonesia ]

    Indonesian Food

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Tea Time at Remboelan 🍡🍰
    .
    Memasuki waktu perut merasa lapar, enaknya ngapain ya?
    Ngemil kue khas Indonesia dan secangkir teh nikmat untuk menemani break di sore hari ini ya. Kali ini kita nyobain kue khas Indonesia dari Remboelan, yaitu Kue Pukis dan Kue Lupis.
    .
    Kue Pukis yg disajikan ada 2 rasa, yaitu coklat dan keju. Jadi kue pukis disini rasanya tidak begitu manis, tp cenderung agak kering dan tidak sewangi kue pukis di tempat lainnya. Jadi menurutku kue pukisnya agak biasa aja ya.
    .
    Kue Lupisnya lebih enak dari kue pukisnya. Jadi ketan dan kelapanya ini pas banget dengan rasa saus gula merahnya. Ditemani secangkir teh hangat, menambah kenikmatannya πŸ˜‹
    .
    [In Frame]:
    🍴 Kue Pukis, Kue Lupis
    🍡 Teh Poci
    ⭐ 3.9/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ IDR -
    πŸ“ Remboelan, Central Park Mall, Jakarta Barat (also available in other outlet)
    .
    πŸ“· : Fujifilm X-A5
    .
    #cubbiesfooddiary
    #cubbiesfooddiaryjkt

    Menu yang dipesan: Kue Pukis, kue lupis, Teh Poci

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Bakerzin [ Slipi, Barat ]

    Pasta Bakerzin

    IG: melisacubbie

    [#cubbiesfooddiaryjkt]
    Bakerzin 🍴
    .
    Waktunya makan siang?
    Bakerzin yuk. Disini banyak jenis makanan yg menggoda selera dengan tampilan dan rasanya loh. Nah salah satu favorit aku disini adalah pastanya yg "The Prawn Star". Nah tapi kali ini nyobain pasta yg rasa lain dulu ya.
    .
    The Dainty Scallop
    Pastanya ini rasanya gurih dan sedikit asam dr lemon panggangnya. Tidak begitu berbumbu, ada sedikit rasa cheese, dilengkapi dengan topping fresh scallop.
    .
    The Golden Yolk Pasta
    Untuk pasta yg ini rasanya cenderung creamy dan wangi salted egg. Dilengkapi dengan topping fried calamari.
    .
    [In Frame]:
    🍴 The Dainty Scallop, The Golden Yolk Pasta
    🍹 Fruity Chamomile, Lavender Lychee
    ⭐ 4.2/5.0
    🐷 no (halal)
    πŸ’Έ IDR 78,000++ (Dainty Scallop); IDR 88,000++ (Golden Yolk): IDR 38,000++ (drinks)
    πŸ“ Bakerzin, Central Park Mall, Jakarta Barat (also available in other outlet)
    .
    πŸ“· : Fujifilm X-A5
    Lens: Fujinon XC15-45mm f3.5-5.6
    .
    #cubbiesfooddiary
    #cubbiesfooddiaryjkt

    Menu yang dipesan: The Dainty Scallop, the golden yolk pasta, Fruity Chamomile, lavender lychee

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.