Foto Profil thehandsofcuisine

thehandsofcuisine

706 Review | 552 Makasih
Alfa 2021 Level 15
Steak Ramen Chinese Food BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.6  
    Brouwen Coffee & Kitchen [ Senopati, Kafe ]

    Good Place for Chill

    IG : thehandsofcuisine

    Selesai makan tapi masih penasaran sama coffee shop sebelah, akhirnya aku sama temen2 mutusin mampir buat early high tea di Brouwen. Tempatnya gede banget dong, tersedia bagian indoor dan outdoor. Untuk indoornya terdiri dari beberapa konsep berbeda gitu, nyaman tapi tempatnya rada remang2 di bagian dalam. Bagian outdoornya juga gak kalah gede, kalo diliat2 kayaknya mereka ada lantai 2nya juga deh.

    Dari segi pelayanan cukup memuaskan, mas2 nya ramah-ramah, mereka juga bisa kasih saran sehubungan sama makanan dan minuman.

    Kami pesen hot cappuccino dan sharing kanape.

    Sharing Kanape (Rp 75,000)
    Buat ciwi-ciwi yang doyan nongkrong sambil nikmatin afternoon tea, menu satu ini bisa banget jadi pilihan. Kalian bisa icip2 berbagai kue mini mulai dari savory sampai sweet. Sharing Kanape ini terdiri dari orange pannacotta yang asem2 manis, chocolate tart, tiramisu tart (agak ragu ini caramel ato tiramisu sebenernya) dan kue soes gitu. Kalau untuk menu savorynya ada mushroom tart dan mini burger. Untuk filling tartnya sendiri enak, hanya saja kulitnya agak tebal. Kalo untuk mini burgernya aku kurang suka nih, tekstur mini bunnya kering dan agak keras, toppingnya sendiri cukup oke. Semoga kedepannya membaik ya. Anw, aku suka banget sama orange pannacotta mereka, meskipun teksturnya kurang jigly.

    Hot cappuccino (Rp 37,000)
    Yang suka kopi asem2, kalian boleh nih cobain cappuccino mereka. Teksturnya gak terlalu bold, susunya berasa, tapi asem kopinya aku gak suka. Huhuhu. Not my kind of coffee anw.

    Overall, cukup oke tempat dan pelayanannya, untuk sharing kanape hanya perlu diimprove lagi saja. Cucok!

    Menu yang dipesan: Sharing Kanape, Hot Cappuccino

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Locarasa [ Kemang, Kafe ]

    Kecombrang dijadiin Sorbet?? Why not!

    IG : thehandsofcuisine

    Tadaaa, cobain berbagai rasa ice cream dan sorbet dari LOCARASA. Kebetulan lagi ada bazzar makanan di Central Park, aku sama temen2 auto pesen ini buat dessert. Kami pesen rasa martabak, kecombrang, terong belanda dan mango.

    Buat kalian pecinta seger2 asem, wajib banget cobain yang rasa kecombrang, ini unik banget, it turns out to be good. Aroma kecombrangnya gak setajam di jadiin main course, rasanya manis dengan sedikit asem2. Teksturnya juga smooth. Enakkk!! Sejujurnya aku sempet ragu sama rasanya, dan ternyata ini gak mengecewakan.

    Untuk ice cream martabak sendiri, rasanya mirip saus kacang dengan taburan coklat. Kalo kata temenku, kayak lagi makan rujak nih. Menurutku rasanya terlalu manis, not my kind of icecream.

    Kami juga cobain yang terong belanda dan mango loh, aku cukup suka dengan kedua rasa ini. Kenapa ?? Berhubung aku gak into makanan manis, yang asem2 manis kayak gini menurutku seger banget, gak bikin enek sama sekali. Worth to try! 👀👀

    Anw temen2, aku mau infoin kalo ice cream cepet meleleh itu artinya bagus loh, itu tandanya mereka gak pake pengawet dan pemanis yang macam2.


    Note :
    Tersedia cup kecil-2rasa (Rp 35,000) dan cup besar-3rasa (Rp 40,000) ya temen-temen.

    Menu yang dipesan: kecombrang, mango, terong belanda, Martabak

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Woodpecker Express [ SCBD, Minuman ]

    Kopi Pagi

    IG : thehandsofcuisine

    Iced coffee Woodpecker emang gak pernah mengecewakan, tekstur yang legit dengan rasa manis yang pas. Kombinasi susu dan kopi mereka tuh pas banget, dengan tekstur yang cukup smooth, rasa kopinya tuh tetep berasa. 1 botol iced coffee ini dibandrol seharga Rp 25,000. Pelayanannya juga oke banget, mas2nya ramah. Totally satisfied!

    Menu yang dipesan: Iced Coffee

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Kitchen by Dough Darlings [ Senopati, Kafe ]

    What a Good Place ❤

    IG : thehandsofcuisine

    Wohoo, rasa penasaran akhirnya terbayarkan. Dough Darlings yang dikenal dengan donut speciality sekarang juga punya varian makanan berat loh. Kitchen by Dough Darlings yang berlokasi di daerah Senopati ini memiliki design minimalis yang cukup nyaman. Tempat ini terdiri dari bagian indoor dan outdoor yang cukup instagramable. Buat kalian yang takut gak dapat tempat bisa reservasi juga loh di sini.

    Kami pesen 2 main course dan 2 menu yang manis sebagai pencuci mulut.

    Duck and Herbs (Rp 85,000)
    Wohoo, buat kalian pecinta nasi dan makanan rasa Indonesia banget, kalian wajib cobain menu satu ini. Nasi gurih yang disajikan dengan bebek goreng, urap, kerupuk udang dan sambal matah. Aku suka nasinya, mirip nasi uduk, enak. Untuk bebek gorengnya juga gak bau dan gak alot, rasanya gurih asin kayak ada bumbu kunyit gitu. Sambal matahnya enak, tapi sayang gak pedes dan sedikit nih porsi sambalnya, untuk urapnya sendiri enak! Buat yang makannya sedikit, ini bisa loh buat sharing berdua.

    Anto's Pronto Tomato (Rp 75,000)
    Rigatoni pasta yang disajikan dengan meatball dan homemade pronto sauce (based tomato sauce). Buat aku yang kurang suka tomato sauce, pasta satu ini cukup nagih. Rasa dan aroma tomatnya pas, asem2 seger gitu, cocok banget dikombinasikan sama minced beefnya. Kalo untuk meatballnya, teksturnya agak kering. Dan yang pasti, pastanya enak!! Cucok.

    Strawberry Shortcake Donut (Rp 40,000)
    Buat pecinta manis, mari cobain donat mereka. Actually, ini original donat yang dibagi menjadi 2 bagian, di bagian tengahnya diisi dengan whipped cream dan strawberry slice gitu. Di bagian atas donatnya ada glazed sugar, rasa donatnya gak terlalu manis, jadi gak bikin enek. Enak!

    Milk Chocolate Oreo (Rp 25,000)
    Suka deh sama donat mereka, teksturnya lembut, rasanya juga gak terlalu manis. Begitu ditambahkan filling dibagian atas, rasanya jadi pas. Anw, fillingnya gak bikin enek loh temen2. Wajib dicoba ya.

    Ice lychee tea (Rp 40,000)
    Kombinasi sirup lychee dan teanya pas, gak terlalu manis dan aroma lycheenya juga berasa. Minuman satu ini disajikan dengan 2 buah lychee.

    Strawberry tea w/ popsicles (Rp 45,000)
    Agak bingung deskripsiinnya, mau dibilang dominan strawberry ngga juga, dominan teh juga ngga. Rasanya juga gak manis nih. Popsiclesnya sendiri lebih mirip es biasa gitu. Mungkin untuk minuman satu ini bisa diimprove ya.

    Cappuccino (Rp 40,000)
    Hot cappuccinonya cukup enak, kopinya cukup berasa, begitu diminum ada pait2nya gitu. Tapi sayang terlalu watery, jadinya kurang legit.

    Overall, aku puas banget dengan makanan, pelayanan dan tempatnya. Next time mau balik lg ke sini buat cobain savory donut mereka.

    Menu yang dipesan: Duck and Herbs, Anto's Pronto Tomato, Strawberry Short Cake Donut, Milk chocolate oreo, Ice Lychee Tea, Strawberry tea w/ popsicles, Cappuccino

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Truffle Belly [ Meruya ]

    Truffle Chicken Rice

    IG : thehandsofcuisine

    Buat yang suka truffle, tapi budgetnya terbatas, kalian wajib banget cobain TRUFFLE CHICKEN RICE with MUSHROOM SAUCE dari Truffle Belly! Seporsi rice bowl yang disajikan dengan chicken popcorn, mushroom sauce, sunny side up dan chilli powder. Menurutku ini worth banget buat dicobain , aroma dan rasa trufflenya berasa meskipun gak terlalu tajam, chicken popcornnya juga cukup enak (crunchy outside, juicy inside) dan sunny side upnya cook perfectly, melt gitu kuning telurnya. Mushroom sauce nya juga gurih dan dilengkapi dengan potongan jamur shitake. Tips, makan nasi yang uda kena mushroom sauce, kasih chicken popcorn dan telur di bagian atasnya. So gewd!! Enak dimakan saat panas! 1 porsi rice bowl ini dibandrol seharga Rp 38,000. Gimana ? Penasaran buat cobain ? Cusss dah.

    Menu yang dipesan: Truffle Chicken Rice With Mushroom Sauce

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Twin House [ Fatmawati, Kafe ]

    Dinner at Twin House 😆

    IG : thehandsofcuisine

    Kesampaian juga icip2 makanan di Twinhouse. Aku pribadi uda lama banget penasaran sama tempat ini, tiap kali lagi main di Cipete selalu nyasar di tempat lain. Sayangnya aku datang pas malam dan rame, jadinya gak bs foto2 tempat mereka deh.

    Kami pesen 2 main course, 1 light bite, 1 dessert dan 2 minum. Penasaran apa aja yang kita pesen ? Yuk scroll ke bawah :

    Buttermilk Chicken Bites (Rp 45,000)
    Hmm, ini b aja, penyajiannya mirip chicken popcorn gitu, aku kurang suka tekstur tepung yang digunakan, rasanya juga agak hambar, jadi kalian emang wajib cocolin chicken bites ke sausnya. Gak semua chicken bites crunchy, ada yang agak lembek gitu tepungnya. Sausnya sendiri gak terasa cheesenya, lebih mirip mayo sauce gitu.

    Monterey Chicken (Rp 65,000)
    Chicken breast yang disajikan dengan mozzarella, french fries, toast dan corn. Grilled chicken breastnya lembut, di bagian atasnya ada bacon gitu. Rasanya manis2 gurih, aku suka. Toastnya sendiri memiliki tekstur dan rasa yang mirip sama Garlic Bread, crunchy. Friesnya juga cukup enak, gak terlalu kering dan potongannya pas, ada asin gurih gitu di french friesnya. Sepertinya menu satu ini lebih cocok buat brunch.

    Pan Seared Dory w/ Garlic Parmesan Sauce (Rp 70,000)
    Ikan dory yang disajikan dengan creamed spinach, cherry tomatoe dan herb crusted potato. Tekstur ikannya lembut dan rasanya juga fresh dan gurih. Potatonya cukup enak, aroma herbsnya berasa. Cherry tomatonya juga gak kelembekan, masih ada teksturnya, pas. Buat aku creamed spinachnya kurang nendang dan creamy. Selain itu, makanan satu ini juga dilengkapi dengan semangkok kaldu, kurang ngerti kenapa ada kaldu sebagai condiment, rasanya sih biasa aja. Tapi kalo secara kesuluruhan ini cukup enak, apalagi klo kalian suka ikan.

    Banoffee Waffle (Rp 50,000)
    Tadaaa, kusuka kusuka. Waffle yang disajikan dengan pisang, crushed biscuit, caramel sauce dan vanilla ice cream. Tekstur wafflenya pas, agak crunchy dibagian luar dan lembut dibagian dalamnnya. Crushed biscuit dan caramel saucenya juga cocok banget ama si waffle, makin mantap lagi pas dimakan barengan sama pisang dan ice creamnya. Anw, porsinya juga gede loh, terdiri dari sepasang waffle. Hehe

    Strawberry Lychee Juice (Rp 45,000)
    Hmmm aroma dan rasa lycheenya gak berasa sama sekali, bener2 dominan strawberry. Rasa dan teksturnya lebih mirip sama strawberry juice, rasanya gak terlalu manis.

    Ice Honey Lemon Latte (Rp 45,000)
    Ulaaa, pertama kali minum langsung berasa sepet banget. Ternyata latte satu ini wajib diaduk sebelum diminum, kayaknya begitu latte selesai dibuat, mereka masukin perasan lemon gitu. Rasanya seger, lama2 diminum jadi makin enak gitu. Unik.

    Overall, aku cukup puas sih, tempatnya juga luas, terdiri dari indoor dan outdoor. Bagian indoornya terdiri dari 2 bagian gitu sesuai dengan namanya, twin. Di bagian luarnya ada taman cukup luas, bisa jadi tempat bermain anak. Cucok lahh kalo soal tempat.

    Menu yang dipesan: Monterey Chicken, Pan Seared Dori w/ Garlic Parmesan Sauce, Banoffee Waffle, buttermilk chicken bites, Strawberry Lychee Juice, Ice Honey Lemon Latte

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Gokana [ Kelapa Gading, Jepang ]

    Auto order karena Promo

    IG : thehandsofcuisine

    Sekarang uda gak perlu bingung kalo mau makan, banyak promo dibeberapa aplikasi online. Kemarin aku sempet pesen salah satu menu promo di Gokana, menu satu ini terdiri dari nasi putih, beef teriyaki, mix vegetable, egg roll dan salah. Menurutku porsinya sih porsi pas kenyang, nasinya banyak, beef dan mix vegetablenya sedikit2 gitu, tpi cukup lah namanya juga promo kan. Rasa saus teriyakinya berasa, beefnya jg gak alot. Untuk mix vegetablenya biasa aja, egg roll crunchy dan enak, apalagi klo uda dicocol sambal. Yang terakhir, saladnya juga b banget. Tapi kalo secara keseluruhan aku cukup puas deh.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Kopi Guyu [ Sudirman, Kafe ]

    KopSusnya Nagih 👀🎂

    IG : thehandsofcuisine

    Teng terereng, ada yang butuh dopping kopi biar semangat kerjanya ?? Yuk cobain aneka varian minuman dari KOPI GUYU yang berlokasi di Sahid Sudirman Centre. Mereka punya cukup banyak varian loh, mulai dari kopi susu, kopi with alcohol, boba drinks, coconut milk dan .

    Aku sama temen2 kemarin sempet cobain beberapa varian minuman mereka nih.

    Kopi Hitam (Rp 15,000)
    Penyuka americano mana suaranya ? Daripada minum americano yang menguras dompet, cobain aja kopi hitam dari Kopi Guyu. Teksturnya cukup mirip Americano, rasa kopinya juga nendang. Kalo masih kurang strong, kalian bs request double shot untuk espressonya. Kopi hitamnya seger nih bikin melek.

    Kopi Guyu (Rp 18,000)
    Auto jadi favorit!! Kombinasi susu, gula aren dan kopi mereka pas dan enak banget. Tekstur kopinya juga kental gak encer. Rasa manisnya pas, buat penyuka manis kalian mungkin harus request extra sugar, tapi menurutku ini uda enak banget!!

    Kopi Kahlua (Rp 25,000)
    Kopi dengan campuran alkohol ? Why not!! Tekstur dan rasa kopi satu ini hampir mirip dengan Kopi Guyu, yang membedakan hanya aroma dan rasa kahluanya. Tenang, ini gak bikin mabok kok. Hohoho.

    Pure Cocoa (Rp 18,000)
    Yang suka minuman coklat mana suaranya ? Yuk cobain pure cocoa dari Kopi Guyu, tekstur minuman satu ini emang gak kental2 banget, tapi rasa coklatnya cukup berasa kok. Manis pure cocoanya juga gak bikin enek. Cobain deh ~~

    Cocoa Baileys (Rp 26,000)
    Nah, ini rasanya mirip banget sama pure cocoa. Menurutku rasa baileysnya gak berasa sama sekali, ketelan sama aroma dan rasa coklatnya.

    Brown Sugar Pearl Milk (Rp 25,000)
    Mana suaranya pecinta boba ?? Cobain deh minuman boba dari mereka, manisnya pas dilidahku. Bobanya sendiri sudah dimasak terlebih dahulu dengan brown sugar, sehingga memiliki rasa manis. Tekstur bobanya chewy lembek dan agak lengket2 gitu pas dikunyah.

    Nutella Chizu (Rp 27,000)
    Pecinta cheese mana suaranya ? Kalian wajib cobain menu satu ini, cream cheesenya berasa banget, rasa asinnya juga pas gak bikin enek. Untuk nutellanya sendiri gak terlalu manis, cocok diminum sama cheese creamnya. Cucok deh!!

    Tempatnya sendiri berlokasi di lounge bank gitu. Jadi, jam buka dan tutup outletnya ngikutin bank.

    Menu yang dipesan: Nutella Chizu, Cocoa Baileys, Pure cocoa, Brown Sugar Pearl Milk, Kopi Hitam, Kopi Guyu, kopi kahlua

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Platinum [ Sudirman, Indonesia,Barat ]

    Crispy Chicken Sambal Matah

    IG : thehandsofcuisine

    Sempet bingung pas jam makan siang mau makan apa, akhirnya aku scroll2 aplikasi online dan kebetulan platinum lg ada menu promo. Aku pesen crispy chicken sambal matah with rice. Gak lama setelah dipesen , makanan uda datang aja, kurang dari 30menit. Ternyata menurut driver, mereka emang uda prepare menu2 yg biasanya akan ditake away.

    Sesuai namanya, chickennya emang crispy, sambal matahnya pedes asin gitu, kalo makan sambalnya gak pake nasi pasti keasinan deh. 1 box rice ini dilengkapi dengan sayur kailan rebus dan ada saus manis juga. Saus manisnya aku siram di atas ayamnya sebelum dimakan. Overall, ini enak sih, pas kenyangnya.

    Menu yang dipesan: Crispy chicken sambal matah with rice

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Kisaku [ Senopati, Kafe ]

    Lattenya Enak 👀

    IG : thehandsofcuisine

    Tempat ngupi yang berlokasi di Senopati ini emang enak banget kopinya. Kemarin minggu aku sama temenku sempetin mampir ke KISAKU yang hits belum lama ini. Tempatnya sendiri memang gak terlalu besar, dan bagian indoornya cuma bisa memuat sekitar 8 orang gitu, sisanya ya outdoor bagian smooking area. Hal ini cukup disayangkan karena ruangan outdoornya cukup panas. Karena aku gak ngerokok, aku kurang nyaman duduk di outdoornya, tapi ya mau gmna lagi, indoornya uda full.

    Kami pesen hot mocca (Rp 30,000) dan ice coffee latte (Rp 25,000). Hot moccanya enak, rasa pahitnya bikin melek, teksturnya juga kental. Sedangkan ice coffee lattenya sendiri memiliki kombinasi yang pas antara susu dan kopi. Tekstur coffee latte mereka juga cukup smooth, gak bikin seret jadinya.

    Menu yang dipesan: Ice Coffee Latte, hot mocca

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.