













-
3.6Bread of Kurtos [ Tebet, Toko Roti ]
Roti Unik
Bread of Kurtos yang tempatnya tidak terlalu besar di Kota Kasablanka ini menyediakan tempat duduk. Jadi, pembeli bisa langsung menikmati di tempat. Kalau kalian memesan dan kebetulan habis, malah kebetulan. Karena roti akan segera dibuat dan dihidangkan dalam keadaan panas. Tersedia juga minuman supaya tenggorokan gak seret setelah makan roti.
Saya memesan nutella hazelnut dan garlic cheese. Yang nutella hazelnut lebih besar ukurannya dari garlic cheese tapi keduanya masing-masing seharga Rp. 25.000,-
Menurut saya pribadi , yang nutella hazelnut rasanya terlalu manis. Yang garlic cheese pas banget rasanya, tapi kurang besar
Pastinya, saya mau ah mencoba rasa yang lain jika lain kali ke sana lagi.Menu yang dipesan: nutella hazelnut, Garlic cheese
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.6Sate Khas Senayan [ Tebet, Indonesia ]
Sate Yang Bikin Lupa Rasa Bersalah
Kalau lagi diet, konon mesti menghindar banyak jenis makanan termasuk yang bahannya dari kulit ayam.
Dan kulit ayam itu kalau sudah diolah dengan benar, jadi makanan yang sulit dihindari. Terutama kalau diet gak niat seperti saya.
Saya dan mama memesan sate ayam campur kulit bumbu Blora yang enak banget. Tidak mengecewakan dan tetap panas hingga bumbu terakhir ludes.
Tapi makanan yang lain sejujurnya biasa saja buat kami. Termasuk juga dua jenis minuman yang kami pesan. Service pegawainya baik dan cepat. Lebih dianjurkan duduk di luar.Menu yang dipesan: Tahu isi udang, Lontong Cap Gomeh, sate ayam dan kulit bumbu blora, es kelapa batok jeruk, Teh Poci
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
2.8Kedai Bakmi Babat Senen [ Senen, China ]
Kedai Jadul
Kedai kesayangan orangtua saya untuk makan nasi hainam, nasi campur dan sate babi. Saya hanya suka yang sate babi karena menurut pendapat pribadi, rasa mie babat dan mie baso di sini biasa saja. Tidak ada yang istimewa. Tapi untuk mencari makanan non halal yang gak banyak beredar, tempat ini bisa direkomendasikan. Selain termasuk jadul, suasana makan yang panas ala warung ini bisa memudahkan pengunjung melihat langsung makanan yang terpajang.
Biar warung, harga makanannya termasuk mahal.Menu yang dipesan: Sate Babi, mie babat
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.0D'Omelette [ Tebet, Barat,Italia ]
Tempat Makan Yang Biasa Saja
Pertama yang bagusnya dulu. Tempat makan ini menyajikan banyak variasi makanan. Western food dan juga makanan Indonesia. Tempat ini juga paling gampang dicari.
Yang gak bagus adalah rasa makanannya biasa saja dan no wifi here.Menu yang dipesan: Nasi Putih, cumi goreng tepung, Zuppa soup, Teh Panas, Ikan Gurame Goreng, Chicken Gordon Bleu
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Warung Solo & Sandi Beauty [ Matraman, Indonesia ]
Tempat Nongkrong Keluarga
Tempatnya adem dan pintu tertutup sehingga suara bising kendaraan dari luar tidak terdengar. Yang agak mengganggu justru suara dari televisi, tapi bisa minta untuk dikecilkan volumenya. Tempat makan yang cocok untuk membawa keluarga di akhir pekan, plus ada wifi serta salon kecantikan.
Tapi untuk makanan buat saya pribadi rasanya tidak ada yang istimewa. Minumannya juga biasa saja. Saya agak heran saja kenapa ada banyak coretan di menu sehingga kesannya tidak rapi. Sebelumnya restoran ini menyediakan steak tapi dagingnya keras, menurut orangtua saya. Sekarang tidak ada lagi menu steak. Pelayanannya juga biasa saja tapi ramah dan helpful.
Kami memesan udang goreng mentega, cap cay dan ayam katsu serta kentang. Minumannya cappucino caramel dan ice chocolate serta dua gelas jeruk hangat.Menu yang dipesan: Udang Goreng Mentega, Capcay, ayam katsu dan kentang, cappucino caramel, Ice Chocolate, jeruk hangat
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Kedai KayuManis [ Matraman, Indonesia ]
Tempat Nongkrong MurMer
Sudah lama Kedai KayuManis ini berdiri tapi baru tanggal 9 April kemarin saya benar-benar nongkrong untuk makan siang di sana bersama keluarga.
Selama ini saya melihat tempat ini lebih untuk nongkrongnya anak-anak muda. Apalagi kalau sedang bulan puasa, ramai banget deh mereka membeli Cappucino Cincau untuk berbuka nanti.
Harga makanan di sini tidak menguras kantong, plus tersedianya wifi yang pasti bikin betah. Yang tidak membuat betah karena tidak ada AC alias panasnya bukan main. Tersedia ruangan makan di dalam dan samping restoran; cocok bagi para perokok.
Makanannya menurut pendapat saya pribadi ada yang rasanya biasa saja, tapi ada juga yang enak. Ayam bakar bumbu madu dan soto ayam Ambengan sangat direkomendasikan untuk dipesan. Baso campur kalau laper banget mendingan gak usah karena porsinya minimalis. Es krim kepo seperti es krim Singapore yang kalau persediaan rotinya habis ya gak jadi kepo.Menu yang dipesan: Es Teh Tarik, Baso campur, Ayam Bakar Madu, es krim kepo oreo, es jeli jeli, es krim kepo strawberry, Soto Ayam Ambengan
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.2Bakmi Wewe [ Gajah Mada, China ]
Non Halal Untuk Sarapan
Baru dua kali ini saya sarapan di sini dan suka aja mie dengan daging B2 yang dipotong kecil-kecil. Sayangnya kulit B2 lagi gak ada...
Tempatnya tidak terlalu besar, kebetulan ketika ke sini belum terlalu ramai. Pelayanannya baik-baik aja gak ada masalah.
Berhubung tidak ada halaman untuk parkir, biasanya jadi parkir di pinggir jalan. Saya dengar suka ada mobil derek, jadi jangan kelamaan makan di sana. Lain kali mau pesan bakso goreng juga ah...Menu yang dipesan: bakmi babi campur
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Tim Ho Wan [ Thamrin, China ]
Bakmi Biasa Aja
Pertama kali datang ke sini beberapa bulan lalu, saya belum mencoba bakmi. Jadilah ke sini lagi membawa ortu sekalian merayakan ultah pernikahan mereka.
Untuk mereka berdua saya pesan mie babi kecap sementara saya pesan mie kering siram. Saya pesankan juga siew mai dan beancurd skin with pork and shrimp - yang langsung ludes tanpa sempat difoto...
Sayangnya menurut kami semua, mie di Tim Ho Wan kurang gurih... Entah karena banjir kuah, atau orangtua saya lupa mengaduk-aduk mie dulu sebelum makan. Singkat kata, mie di sana mengecewakan.
Tapiii, saya senang sekali dengan service para staff di sana hari itu. Mereka langsung sigap mencarikan tempat duduk yang nyaman untuk ortu. Salut deh sama keramahan dan perhatian mereka :)
Pastinya lain kali balik lagi tapi gak pesan mie deh...Menu yang dipesan: Mie Babi Kecap, mie kering siram
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Sushi Tei [ Karet Kuningan, Jepang ]
Suka Sushi
Sudah terbiasa dengan menu sushi di Sushi Tei, makanya mau di manapun tempatnya pasti rasanya sudah jaminan bakal suka.
Biasanya saya pesan Crispy Roll dan Fried Salmon Skin, tapi kali ini saya pesan Salmon cheese roll dan teman memesan salmon belly mishoshiru.
Untuk salmon cheese roll, jangan terintimidasi sama ukurannya. Taburan kejunya gak bikin eneg kok. Sementara untuk salmon belly mishoshiru..., jamur, salmon, paduannya enak terasa di kuah.
Tempat makan terbagi tiga, di bagian luar, di tengah yang masih bisa melihat ke luar, dan yang di bagian dalam banget. Dekat dengan sushi bar. Your pick. Untuk rasa, kayaknya masih belum menemukan yang tidak cocok di sushi teiMenu yang dipesan: Salmon Belly Misoshiru, salmon cheese roll
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Starbucks Reserve [ Thamrin, Kafe ]
Starbucks Pertama
Saya suka tempat nongkrong satu ini karena benar-benar open space banget. Dari dulu saya tetap hanya suka satu dua minuman saja. Yaitu Hot hazelnut chocolate and Java chip frappucino. Saya juga paling suka dengan espresso brownie. Saat ke sini lagi saya mencoba Caramel Machiato Frapp dan Dark Chocolate cake. Yang pertama okelah walau tidak ada yang baru juga sih karena sudah pernah mencoba yang disajikan dalam keadaan panas. Untuk kuenya, saya agak kecewa karena berharap rada pahit gitu. Tetap saja manis banget yang terasa.
Suasana di sini cozy...kalau belum terlalu banyak pengunjung. Kalau sudah kebanyakan jadi tidak nyaman karena ada beberapa tempat yang mepet jaraknya.
Untuk baristanya, kadang ada yang ramah tapi lebih banyak yang friendly. Yang paling penting mereka sopan terhadap pengunjung.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.