Foto Profil YSfoodspottings

YSfoodspottings

556 Review | 160 Makasih
Alfa 2019 Level 14
Chinese Food Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert
  • 4.4  
    But First Coffee [ Darmawangsa, Kafe ]

    Love it!

    Ok, tadinya ke daerah Pelaspas Dharmawangsa karena mau makan es krim, tapi ternyata tempat es krim tutup jadi akhirnya masuk ke dalem di But First Coffee ini. Agak kaget karena ga nyangka bagian dalam Pelaspas ini spacious banget dan But First Coffee dapet pojok dalam yang paling adem, dengan taman untuk duduk-duduk juga di bagain depannya.

    First impression: tempatnya cozy banget! Adem dan lucu, bangkunya beda-beda semua ga ada yang sama, dan gayanya vintage banget. Mejanya kayu solid yang diwarnain super gelap, dan banyak jendela dengan bingkai warna hitam, jadi gayanya maskulin banget. Di setiap sudut juga ada banyak buku bacaan, dan tempatnya agak dingin jadi serasa di Bandung deh.

    I ordered their ice chocolate, dan pas disajiin sempat bingung karena ada latte art-nya. Sempat mikir ini salah dibuat apa ya jadi hot choco? Tapi ternyata engga.... Ini bener cold chocolate yang disajikan dalam gelas keramik tinggi dan dikasi latte art di atasnya. Rasanya...enak banget. Coklatnya padet kental, dan karena di dalam gelas keramik, jadi rasanya tetap dingin sampai akhir, ga jadi encer/watered down. Superb enaknya!

    Kayanya aku bakalan sering ke sini deh ke depannya, tempatnya super cozy dan bisa nongkrong lama sambil laptop-an, dan servis juga bagus. My new favorite cafe.

    Menu yang dipesan: Cold Chocolato

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Gormeteria [ Pasir Kaliki, Kafe ]

    Too good to be true

    Kafe ini rasanya T.O.P bangetttttttt. Super recommend, and I wish they will open a branch in Jakarta someday. Ga heran selalu rame, karena selain tempatnya gede dan cozy, servisnya juga ok, dan rasanya enak-enak semua.

    Untuk main course kita order Pasta Pesto with Prawn yang al-dente, nicely seasoned, with big praws and crispy garlic bread. The taste is just right. We also order Patata Brava that is filled with mozarella gooey goodness. Ini bisa jadi enek kalau yang ga terlalu suka keju, tapi recommend banget kalau memang nyari keju semi-semi lumer. 

    For desert, we order Thai Layer cake yang memang menu andalan, dan rasanya juga tidak mengecewakan. Tipis layernya, agak cripsy tapi tetap lembut, dan terasa banget Thai Tea-nya. 

    Highlight menu buat kita adalah Coconut Creme Bruleenya yang disajikan di dalam mangkok batok kelapa. Creme Brulee yang manis dipadukan dengan kelapa yang lebih fresh, rasanya jadi enak banget!! Sweet with just a tiny bit of saltiness. Wangiii juga kelapanya. Super smooth dan lumer di mulut. Highly recommend!

    Untuk tempatnya juga cakep, bisa foto-foto sama boneka gorilla. Gayanya agak steampunk tapi dengan dominasi warna biru dan gambar hutan di temboknya. I have a little complaint because the lighting is so dark, tapi untuk yang lainnya semua sudah oke. Can't wait to come back!

    Menu yang dipesan: Coconut Creme Brulee, Patata Brava, Pasta Pesto and Prawn, Thai Layer Cake

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Uchino Shokudo [ Pondok Indah, Jepang ]

    Good quality

    Mencoba Uchino Shokudo yang ratingnya bagus di perkul, tempatnya sering dilewatin di PIM tapi di pojok yang kurang menarik, jd baru nyoba kali ini. 
    Tempatnya luas banget, dengan banyak tempat duduk. Suasananya kesannya semi terbuka karena kita bisa lihat sinar matahari dari jendela mall.

    Servis-nya the best, super ramah, murah senyum, dan cepat, seperti servis di hotel. No complain here, service dengan harga berbanding lurus.

    Aku coba beberapa macam sushi-nya dan tamagoyaki. Semuanya enak dan recommend! Fresh, ikannya super lembut leleh di mulut, rasanya enak banget, dan tamagoyakinya yang paling enak yang pernah aku coba. The best. Untuk sushinya kadang masih suka agak pecah gitu setelah dicelup ke soy sauce, tapi untuk rasa sih enak pake banget!

    Sayangnya untuk harganya termasuk yang pricey jadi ga bisa sering-sering balik, tapi memang ada harga ada kualitas, jadi kalau yang pengen sushi yang kualitasnya bagus with best service, Uchino Shokudo pas banget untuk dicoba.

    Menu yang dipesan: Sabamis Roll, 2 fish roll, tamagoyaki

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Roti Eneng [ Gandaria, Kafe ]

    Yummiest

    Udah sering denger soal Roti Eneng dan akhirnya ga tahan godaan juga dan pesen dua: Sweet Corn Cheese dan Savory Creamy Grilled Cheese. Senang karena ternyata rasanya sesuai reputasi: SUPPPERR ENAK-nya. Hands down the best roti bakar ever!
    Rotinya garing di pinggir tapi empuk tengahnya, asinnya pas dan bakarannya juga pas. Topping-nya super melimpah dengan rasa yang enak banget juga. Yang savory cheese-nya dan sausnya luber meleleh, yang sweet juga jagungnya juga padet isinya. Susu kental manis-nya di Corn Cheese-nya mungkin agak kebanyakan buatku, tapi harusnya pas di lidah yang lain. Tetap aja enak bangettttt.
    Sambil makan sambil mikir kenapa ya ini rasaya bisa seenak iniii. Mungkin salah satu-nya karena topping-nya memang generous, tapi dipikir-pikir roti-nya juga lebih enak dari yang lain dan rasa toppingnya juara banget. Must try!

    Menu yang dipesan: Corn Cheese, Creamy grilled cheese

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Imperial Tables [ Setiabudi, Kafe ]

    Resto Andalan

    Imperial Tables menunya komplit, enak-enak semua, dan harganya ga terlalu mahal. Favorit banget juga sama anak kantor.
    Kebetulan kali ini mereka lagi ada paket hemat 32ribu saja sudah dapet spaghetti bolognaise plus teh botolan, murah!
    Rasanya juga oke banget spaghetti-nya, pokoknya ebih enak daripada spaghetti restoran pizza yang banyak cabangnya itu dan dari segi harga lebih worth it.
    Selain spaghetti, aku juga sering nyobain beberapa menu western mereka lainnya dan rasanya so far semua oke, berbanding lurus harga. Dateng makanannya juga selalu cepet banget padahal rame.
    Super worth it. Semoga mereka terus bisa juga menjaga kualitas rasa dan harga yang affordable ini yaaa, karena aku bakal jadi langganan tetap.

    Menu yang dipesan: Spaghetti Bolognaise

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Eastern Opulence [ Senopati, Indonesia ]

    Very Nice Experience

    Thank you ya perkul untuk invitationnyaaa.

    Pertama kali masuk restorannya langsung seneng banget sama interiornya. Gayanya klasik cantik banget, foto sudut manapun oke. Gedungnya sendiri terdiri dari dua lantai, dan ada private room di lantai atas, jadi oke banget untuk acara. Kebayangnya langsung pas ya untuk venue bridal shower. 

    Menu makanannya surprisngly Asian cuisine. WHAT I RECOMMEND: Peking Duck, Buncis Schezuan, Semur Beef Cheek. Here's our complete order:

    - Nasi Pandan:
    Ini unik banget idenya. Wangi juga. 

    -  Chicken Lolipop
    Ini kecil buanget, tapi enak, jadi ga cukup satu. Bumbunya rempah gitu, tapi sayangnya agak terlalu kering daging di dalamnya.

    - Peking Duck:
    Suka! Bebeknya garing renyah terus ga bau sama sekali, sausnya juga rasanya oke. Terasa agak smokey. Kebetulan temen-temen satu mejaku ga suka ini jadi pas, bisa aku abisin.

    - Gurame Goreng Ubud
    Yang ini agak kurang bumbu menurutku, jadi rasanya tawar banget.

    - Lemon Glazed Calamari
    Empuk banget juga, dengan saus asam manis mix tomat dan nanas. Cuminya gede-gede dan mulus, kuahnya seger.

    - Buncis Szechuan
    Suka juga yang ini! Bumbunya enak, ga terlalu pedes, dimakan pake nasi juga mantap. Daging gilingnya banyak, buncisnya juga empuk banget.

    - Semur Beef Cheek
    Ternyata ini bagian cheek toh, pantesan empuk bangettt. Bumbunya rata, kentangnya juga enak, kuahnya manis kental terasa kaldunya. Suka banget.

    - Lamb Satay
    Empuk dan terbumbu dengan baik, cuma sayangnya aku ga nyobain kecapnya jadi rasanya ga maksimal.

    - Garang Asam
    Dagingnya empuk juga tapi kayanya kurang banyak dapetnya. Kuahnya sedikit kurang asemnya, overall oke tapi biasa aja kalau menu yang ini.


    Overall:
    - Tempatnya oke banget. Interior cantik dan bersih juga, banyak lokasi foto yang instagenic.
    - Servis oke, makanan keluar juga cepat.
    - Rasa makanannya hampir semuanya enakkkk. Daging-nya semua empuk, matang sempurna, bumbu rata, asin pas.
    - Dari segi harga worth it, sesuai dengan tempat dan rasa.

    Minusnya cuma satu: 
    Tempat parkirnya cuma sedikit, jadi harus pake valet (20k).

    Menu yang dipesan: Nasi Pandan, Peking Duck, Chicken Lolipop, Bunchis Szechuan, semur beef cheek, Lamb Satay, Gurame Goreng Ubud, Lemon Glazed Calamari, Garang Asam, fruit platter

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Upo Coffee & Co [ Pantai Indah Kapuk, Kafe ]

    Cahayanya bagus buat foto!

    Saking menjamurnya cafe shop jaman sekarang, as a huge caffeine addict, aku kadang suka kecewa dengan cafe yang cuma ikut2an tren tapi rasa kopinya asal-asalan aja.

    Luckily, this Upo cafe lives up to its fame.
    Great coffee, great latte art, great presentantion. Two thumbs up!
    The red velvet latte is also very refreshing, just the right amount of milk (the expensive one so it tastes really good) and the right amount of sweetness.
    Roti-rotinya juga menarik tapi sayang kita kesana setelah lunch jadi uda ga sanggup lagi cobain desert.
    Cafe ini terkenal karena ada boneka beruangnya yang guede buanget, oke buat foto2 kalau seneng boneka, tp tembok sepanjang tangganya juga dihiasin sama lego, jadi cowo-cowo juga bisa seneng liatinnya
    Di deket pintu ada disediain air lemon gratis, i love it when the owner is considerate like that.
    Will definitely come back to try their other menus.

    Menu yang dipesan: red velvet latte, hot cappucino, Hot Caffe Latte

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Pizza Marzano [ Kemang, Italia ]

    Absolute delish!

    Pizza marzano sendiri pasti uda banyak yang review ya...dan semua juga uda tau rasanya konsisten enak, tapi disini aku mau cerita soal spaghetti aglio olio yang di cabang kemang raya.

    Sebagai penggemar berat spaghetti, I always love Pizza Marzano's spaghetti, but their aglio olio in this branch is absolutely the best aglio olio spaghetti I've ever had in Jakarta! Not too oily, not too dry, always, always al dente, bumbunya simple but too delicious I could eat two portions at once. Skip the pizza, appetizer, and dessert, prepare your stomach for two plates of spaghetti goodness!

    Apalagi kalau tambah topping smoked salmonnya yg wanginya juga menggoda, hmmm, it's really the best.

    Two thumbs up for the chef!

    Menu yang dipesan: Spaghetti Aglio Olio

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Watt Coffee [ Kemang, Kafe ]

    Recommend banget!

    Watt coffee ini tempatnya di Gedung Promenade, dari depan langsung keliatan logonya hitam ada di sisi samping. 

    Begitu masuk, wah tempatnya luas banget dan mejanya jauh-jauh, jadi ga berisik dan privacy-nya kejaga banget. Interiornya juga bagus, gaya industrial didominasi warna hitam, semen, dan kayu balok. Plus, banyak stop kontaknya! Mau duduk dimana aja bisa sambil pasang laptop. Top banget! 

    Aku pesen kopi-nya Cubano Latte, kopi pakai susu kental manis disajiin di gelas Picollo-size gitu. Lucu sih, menunya ga ada di tempat lain, dan kita ditawarin mau kopi-nya strong banget apa biasa aja. Rasanya kaya kopi belitung tapi ada latte art-nya. Penyajian-nya juga oke, cantik buat difoto dan pakai piring warna hitam setema dengan interior-nya.

    Untuk makanan, aku pesen Avocado Chicken dan Spaghetti Aglio Olio. Avocado Chicken-nya pake toast dengan chicken salad di atas-nya. Rotinya garing dan dressing-nya agak asam tapi seger. 

    Untuk Spaghetti Aglio Olio-nya, aku minta pedesnya medium, tapi ternyata masih kepedesan buatku. Tapi overall rasanya enak dan bumbunya pas. Spaghetti-nya bisa pakai chicken, smoked beef, atau bacon.

    Terakhir karena kepedasan, aku nambah Ice Red Velvet Latte. Ini juga enak. Ga terlalu manis, ga terlalu asem. Pas banget rasanya. 

    Untuk servis, two thumbs up. Cuma sendirian tapi kerjanya cepet banget, penjelasan soal makanannya juga lengkap. Will definitely come back here often! 

    Menu yang dipesan: Spaghetti Aglio Olio, Avocado Chicken, Ice Red Velvet Latte, Cubano latte

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Grandma's Suki [ Karawaci, China ]

    Resto favorit di Karawaci

    Langganan kalau pas lagi di Karawaci!!

    Tip: Lo-mie disini enak super!!! Lomie-nya pake ebi dan kaldunya bener2 kentel, harus dicoba. The best.

    Aku suka banget ajak keluarga makan disini karena kuahnya ga terlalu banyak minyak, jadi bisa dimakan sama orangtua. Untuk makannnya sendiri mereka ada macem-macem, bisa ala carte atau paket combo seafood, fish, or beef. Karena orangtua ga terlalu suka makan daging merah, kita selalu pesen yang combo seafood.

    Satu paket isinya ada udang, ikan, otak-otak, aneka baso, dan aneka sayur. Untuk kuahnya juga bisa macem-macem seperti tomyam, chicken, sharkfin soup, etc.

    Kelebihan makan disini ada dua lagi:

    1. Bumbunya bisa kita campur sendiri. Mereka ada satu meja isi berbagai bumbu seperti blackpepper, cabe, saus kacang, daun bawang, kucai, dll. Aku sendiri selalu pake bumbu yang kombi peanut sauce, isinya peanut sauce + fermented beancurd sauce + corriander leaf, dan ga lupa kunci enaknya sukiyaki/shabu-shabu/any makanan berkuah: sesame oil. Benar-benar bisa dibuat sesuai selera sendiri.

    2. Full service! Temperatur kompor diaturin masnya, makanannya dituangin ke dalam panci, dan mereka juga yang cek sudah siap dimakan atau belum. Two thumbs up!!

    Paket juga uda termasuk dessert Dried Longan Jelly yang enak banget dan ga terlalu manis + Tofu Pudding, yaitu kembang tahu dijadiin puding dingin. Jahenya juga pas, ga terlalu pedes. Super puasss.

    Harga memang mahal, sekitar 150-200rb seorang, tapi kenyang banget, enak makanannya dan bagus servisnya. Interiornya juga keren, ada gambar mural-mural di tembok yang instagenic dan ambience-nya buat betah banget. Mereka juga nyediain private room kalau yang mau booking. Favorit deh pokoknya. 

    Menu yang dipesan: Sukiyaki, Lomie

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!