Foto Profil Gregorius Bayu | ig: exploresto

Gregorius Bayu | ig: exploresto

2777 Review | 821 Makasih
Alfa 2023 Level 21
Steak Ramen Dimsum Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.8  
    Ayam Goreng dan Bakar Pringgodani [ Dago Atas, Indonesia ]

    Rasanya enak kok

        Jadi, karena kata seorang temanku enak, aku pun berinisiatif untuk ke sini.. Tempatnya biasa aja, mirip sebuah rumah dari depan... Nothing to be told
        Yang menurutku enak hari ini adalah makanannya. Ayamnya mantap. Sungguh pas untuk sebuah nasi ayam. Keren lah..
        Overall, sejujurnya tempat ini hanya pas di rasa. Tapi dengan rasanya, rasanya sayang kalau tempat ini tidak direkomendasikan.. Selamat mencoba! 

    Menu yang dipesan: Nasi Ayam Pringgodani

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Ayam Goreng Laksana [ Lembang, Indonesia ]

    Mencoba ke Lembang

         Jujur saja, ini adalah pertama kalinya aku mencoba makanan di sekitar Lembang... Dan makanan ini menurutku enak.. Cukup enak. Sebenarnya rasanya mirip - mirip warung nasi ayam dekat kosan sih... Jadi ya saya sih cukup menyukainya..
        Yang saya tidak suka adalah harganya yang cukup mahal.. Hampir 2 kalinya nasi ayam kosan saya.. Jadinya ya aku tidak terlalu suka bagian itu hehe
         Overall, sejujurnya apabila anda membawa keluarga ke lembang dan mengunjungi tempat ini tidak akan ada masalah berarti... Selamat mencoba! 

    Menu yang dipesan: Nasi Ayam

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Pasco Passion of Chocolate [ Dago Bawah, Minuman ]

    Mantapss

           Jadi, akhirnya aku pun kembali mencoba tempat ini.... Hingga akhirnya aku mencoba pasco ini... Ayo kita rasakan.
          Well, untuk rasanya sepertinya agak aneh ya... Agak gak begitu enak sih ya... Meskipun harga totalnya bagus. But harga dan rasa totalnya ya sepertinya pas lah untuk bintang 3 ato 4 gitu.... 
          Overall, ini tergantung sih apakah kalian suka pasco ato nggak... Jadi ya aku tidak perlu merekomendasikan :)

    Menu yang dipesan: Kaki Cohotaan

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    Bakso Marem [ Arcamanik, Indonesia ]

    Makanan kalau males masak

          Jadi, secara rutinitas, aku memesan bakso ini jika nenek lagi males masak. Seperti hari ini.. Biasanya kami jarang makan di tempat, seringkali bungkus. Karena kalau bungkus bisa dimakan untuk nanti malem juga... Hehe
          Overall, sebenarnya warung dan toko bakso ini biasa aja. Macam warung bakso murah biasa. Rasanya juga biasa aja. Tapi ya, untuk warga sekitar, sejujurnya apa yang ditawarkan restoran ini cukup memenuhi kebutuhan mereka.. selamat mencoba! 

    Menu yang dipesan: Bakso

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    D'Cubes Hangout Point [ Dipatiukur, Indonesia ]

    Tempat nongkrong kece

         Mengingat malam minggu itu ada nobar, aku pun bersama teman - temanku mencoba nonton bareng liga inggris... Dan karena pas lewat situ ada layar besar yang menayangkan bola, kami pun mencoba ke sana...
         Tempatnya asik.. Benar - benar kafe khas "anak muda". Untuk rasa rotinya, bagian nutellanya sih enak, tapi bagian kejunya karena saya tidak suka keju jadi tidak saya anggap enak... hehe :p tapi milkshakenya oke
          Overall, ya mungkin ini jadi salah satu tempat rekomended buat nongkrong berbicara hal - hal yang tidak terlalu serius.. Tertawalah disini, dan kau akan bahagia.. Selamat mencoba 

    Menu yang dipesan: roti bakar nutella keju, Oreo Milkshake, Green Tea Latte Hot

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Cups Coffee & Kitchen [ Trunojoyo, Kafe ]

    Biasa aja sih, tapi mungkin karena aku sendirian

        Mungkin ini adalah salah satu kafe pertama yang aku kunjungi. Dengan alasan pergi ke sini karena kebetulan aja nemu kafe beginian :) hehe
        Sebenarnya ya untuk rasa dan lain - lain, kafe ini biasa aja sih... Suasananya, karena kala itu aku sendirian, terus dapet posisi meja di tengah, jadi terasa aneh aja gitu. Kesannya jadi kayak diawasin banyak orang di pinggir - pinggirnya.
        Untuk rasa kopinya juga standar. Enak sih cappucinonya... Ya gitu deh :)
        Overall, saya tidak terlalu mempermasalahkan bila anda ke sini, tapi yang jelas saya tidak terlalu merekomendasikan tempat ini.. Terima Kasih :)

    Menu yang dipesan: hot cappucino

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Bebek Ali Borme [ Dipatiukur, Indonesia ]

    Malah mesennya ayam hehe

         Jadi hari ini, aku diajakin temanku untuk  ke sini.. Makan bebek katanya, tapi karena aku tidak suka bebek, aku pun membeli ayam :)
         Aku pesan cabenya cabe 5, dan sayangnya ternyata aku salah.. Aku kepedesan huhu :(( 
         Padahal ayamnya enak... Nasinya juga enak. Tapikan ya memang "senjatanya" warung ini adalah ayam dan bebeknya sehingga saya pun sangat menyayangkan kelebihan cabe itu :(
          Overall, sebagai warung biasa saya sangat menyarankan anda ke sini. Enak banget coi!!

    Menu yang dipesan: Nasi + Ayam Goreng

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Yoshinoya [ Cihampelas, Jepang ]

    Mencoba menjelajah Bandung :)

    Jujur saja ini restoran pertama yang aku kunjungi sejak jadi mahasiswa... Kala itu sepulang gereja teman - temanku mengajakku kumpul bersama dan akhirnya aku mulai bisa berkesempatan ke sini.
    Sebenarnya dari segi standarnya tidak jauh berbeda dengan Yoshinoya pada umumnya, jadi ya cukup bagus. Ditambah posisinya yang dekat kaca jadinya kalau malam hari sepertinya akan bagus aja melihat orang - orang lalu lalang disini.
    Overall, yap, restoran ini seperti Yoshinoya biasa jadinya ya, kalau lagi ke Ciwalk dan lagi pengen ke Yoshinoya ya monggo :)

    Menu yang dipesan: Black Pepper, Taro Milk Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Warung Nasi 22 [ Antapani, Indonesia ]

    Warteg berkualitas :)

    Saya kesini ketika lapar, dan untungnya setelah itu saya merasa saya mendatangi tempat makan yang tepat. Warungnya sederhana, dengan masakan rumah sederhana, pelayanan dan interiornya pun sederhana.
    Tapi warung nasi 22 mampu membuat "kesederhanaan" itu menjadi "berkualitas" melalui rasa makanan dan harga yang begitu pas baik dengan mulut maupun dengan kantong orang.
    Overall, kalau kalian lapar, ingin makan, tapi sedang menghadapi panas dan macetnya jalan terusan jakarta. Mungkin tempat ini adalah tempat yang pantas untuk anda beristirahat sejenak. Sekian :)

    Menu yang dipesan: Telor Balado, Nasi Merah

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Ontjom Raos Nyonya Gouw [ Cihampelas, Snack ]

    Tempat beli oleh - oleh

           Tempat travel yang melewati cibubur dan terdekat dari kampus adalah tempat ini. Sehingga, untuk pertama kalinya, aku ingin mencoba membeli oleh - oleh khas oncom raos untuk teman - temanku.
           Mereka suka, rasa makanannya cukup enak untuk sebuah oleh - oleh. Sehingga kami pun senang. Mengenai tempatnya, sejujurnya nuansa jadul yang dibawa tempat ini membuatku betah. Sayangnya keberangkatan travel memaksaku pergi..
          Overall, sejujurnya tempat ini menurutku menjadi tempat pembelian oleh - oleh yang patut dicoba. Sayang sekali kalau tempat seperti ini hanya dibiarkan sepi... Ayo :)

    Menu yang dipesan: Oleh Oleh

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!